code 1 title Beribu Lidah Patutlah title_original O For a Thousand Tongues to Sing 1=A 3/2 authors_lyric Charles Wesley authors_music Charles Wesley *1 Beribu lidah patutlah memuji Tuhanku. Dan mewartakan kuasaNya Dengan kidung merdu. *2 Yesus, namaMu cukuplah menghibur yang sedih, membuat hati tenteram, merawat yang pedih. *3 Dosa, betapapun besar, dibasuh darahNya. Kuasa Iblis pun lenyap, lepas tawanannya. *4 Yang bisu-tuli, soraklah memuji Tabibmu; yang buta, lumpuh dan lemah, berbangkitlah sembuh! *5 Tolonglah aku, ya Tuhan, mengangkat suaraku. ‘Kan kusebar di dunia agungnya namaMu. Amen === code 2 title Ya Khalik Semesta title_original Come, thou almighty King 1=G 3/4 authors_lyric Italian Himn authors_music Felice de Giardini *1 Ya khalik semesta, umatMu tolonglah MemujiMu Bapa yang mulia Kau Raja Dunia Kami sujud sembah kepadaMu *2 Firman dan Putera, mohon dengarkan lah yang berseru, sabdaMu jadilah RohMu turunkanlah Tuhan berkatilah jemaatMu *3 Datang ya Roh Kudus Dan hati umatMu yakinkanlah Dengan kuasaMu Pimpin jemaatMu B’ri sukacitaMu tinggal serta *4 BagiMu yang Esa Kekal abadilah puji syukur Yang Maha Mulia B’ri kami s’lamanya dalam Terang baka memujiMu. Amen === code 3 title Hormat Bagi Allah Bapa title_original Praise, my soul, the King 1=Bb 4/4 authors_lyric Regent Square authors_music Henri Smart *1 Hormat bagi Allah Bapa Hormat bagi AnakNya Hormat bagi Roh Penghibur Ketiganya yang esa Halleluya, Halleluya Ketiganya Yang Esa *2 Hormat bagi kasih Allah Yang turun ke dunia Hormat bagi Anak Bapa Jurus’lamat manusia Halleluya, halleluya Jurus’lamat manusia *3 Hormat bagi Raja Sorga Tuhan kaum manusia Hormat bagi Raja G’reja Di seluruh dunia Halleluya, Halleluya Di seluruh dunia *4 Halleluya persembahan bala kerajaanMu Diletakkan siang malam Dihadapan tahtaMu Halleluya, halleluya Di hadapan tahtaMu === code 4 title Aku Memuji Khalikmu title_original I’ll praise my Maker while I’ve Breath 1=D authors_lyric Isaac Watts authors_music Matthaus Greiter *1 Aku memuji khalikku sepanjang umur hidupku Dan bila nafasku lenyap Kuasa Khalik kupuji Selagi ku ada di bumi dan adanya kekekalan *2 Semua orang berharap akan kasih Penciptanya Dan Khalik alam semesta kekallah kebenaranNya Orang lemah dikuatkan janjiNya tak sia-sia *3 Orang yang buta melihat dis’lamatkanNya yang sesat Dihibur orang yag sedih kesusahan dihilangkan Dan yatim piatu dijaga dan tawanan dibebaskan *4 Aku memuji Khalikku sepanjang umur hidupku Dan bila nafasku henti Kuasa Tuhan kupuji S’lama ku ada dibumi dan adanya kekekalan. Amen === code 5 title Agungkan Allahmu title_original The God of Abraham praise 1=Gis 4/4 authors_lyric Thomas Olivers authors_music Sacred Harmony *1 Agungkan Allahmu, junjungan Abraham, Yang takhta rahmatNya teguh, Sang Raja Am! Yang Ada, Yang Esa, dipuji, disembah di sorga dan di dunia selamanya! *2 Agungkan Allahmu, Junjungan Abraham dan sumber sukacitaku, tempat tent'ram. Kutolak dunia dan harkat yang semu; Allahku harta yang baka, Perisaiku! *3 Terjamin janjiNya dan itu kupegang, di sayap rajawalilah 'ku masuk t'rang. K'lak tampak wajahNya, Kupuji kuasaNya dan menyanyikan rahmatNya selamanya. *4 Di negeri baka bertakhta Pemenang Sang Raja Damai Dialah dan Raja T'rang Kekal kuasaNya di Sion yang cerlang Bersama orang suciNya yang t'lah menang *5 Yang sudah ditebus memuji Tuhannya, "Sang Bapa, Putra, Roh Kudus terpujilah!" Ya Allah Abraham, Kau juga Allahku; 'ku sujud dan penuh iman memujiMu. === code 6 title Di Dalam Kristus Bertemu title_original ST. PETER C.M 1=Eb 4/4 authors_lyric Jhon Oxenham authors_music Alexander R. Reinagle *1 Di dalam Kristus bertemu seluruh dunia; terpadu umat Penebus di dalam kasihNya. *2 Semua hati terlebur di dalam TubuhNya, berkarya akrab dan tekun di pelayananNya. *3 Bergandeng tanganlah erat apapun bangsamu: pengabdi Bapa yang kudus, tentulah kawanku. *4 Di dalam Kristus bertemu seluruh dunia; cerminan kasih Penebus umatNya yang esa. === code 7 title Bimbing Kami, Yesus title_original Jesus, Stand among us 1=C 3/2 authors_lyric WilliamFennefather authors_music Frederick A. Mann *1 Bimbing kami, Yesus dalam kuasaMu Kebaktian ini Kau kuduskanlah *2 Pada tiap orang RohMu brikanlah S’gala kesusahan Tuhan jauhkanlah *3 Sabar serta taat kami bekerja Sambil menantikan kedatanganMu. Amen === code 8 title Berdiri Pujilah title_original Stand up, and bless the lord 1=Bb 4/4 authors_lyric James Montgomery authors_music Genevan Psalter *1 Berdiri, pujilah, hai umat beriman Pujilah Tuhan Allahmu dengan suara dan roh *2 Pada manusia Tuhan Maha Besar Semua tunduk padaNya semua gementar *3 Api hidup Kau b’ri dari mezbah Tuhan B’rikan pikiran yang jernih serta pengampunan *4 Tuhan kuat kami serta kes’lamatan Hasil yang t’lah dinyatakan kami memasyurkan *5 Berdiri, pujilah Tuhanmu sembahlah Pujilah nama yang mulia selama-lamanya. Amen === code 9 title Tuhan yang B’ri Kesukaan title_original Eternal Source of every joy 1=Dis 3/4 authors_lyric P. Doddridge authors_music H Percy Smith *1 Tuhan yang b’ri kesukaan HormatMu kami nyanyikan Ketika masuk rumahMu Tuhan sertai umatMu *2 Sepanjang hari kami mau memohon berkat kasihMu S’lama hidupku ya Tuhan setiaku kujanjikan *3 Disini dalam rumahMu kami berdoa padaMu RahmatMu kami masyurkan kes’luruh dunia ya Tuhan *4 Dan di akhirat umatMu bernyanyi trus dengan merdu WajahMu kami saksikan tiada berkeputusan. Amen === code 10 title Langit Nyatakan Kuasa 1=Gis 3/4 authors_lyric Abends authors_music Herbert S. Oakeley *1 Langit nyatakan kuasa dan kemuliaan Tuhan Siang dan malam britakan hikmatNya yang menciptakan *2 Beredar semesta alam menurut printah Khaliknya Tetap tentramlah adanya s’lalu teratur jalannya *3 Sempurna hukumMu Tuhan, amat benar ket’rangannya Dan yang memb’ri pengertian pada seluruh makhlukNya *3 Amat benarlah sabdaMu, serta menghiburkan hati S’karang teranglah mataku karna FirmanMu yang suci *5 Segala FirmanMu benar takkan ternilai harganya Siapa yang sudah mendengar hendaklah turut printahNya *6 Sucikan hambaMu Tuhan, dari s’gala dosaku Biar semua pikiran kiranya turut padaMu === code 11 title Hai semua Orang di Dunia title_original From all that dwell below the skies 1=Dis 4/4 tune Duke Street authors_lyric Isaac Watts authors_music John Hatton *1 Hai s’mua orang di dunia Pujilah Tuhan Pencipta kabarkanlah Jurus’lamat ke sekeliling dunia *2 Pada seluruh dunia Nyanyikanlah sorakkanlah Segala bangsa bergemar Dan puji Tuhan yang besar *3 Kabar mulia b’ritakanlah Dengan suara yang merdu Masyurkanlah kes’lamatan Dan sorakkan nama-Nya *4 Ya Tuhan rahmatMu kekal Dan SabdaMu sungguh nyata Seisi dunia hormatkan dan Selamanya tak henti === code 12 title Anugerah Yesus Terbesar 1=D 3/2 tune Arlington authors_lyric B. Beddome authors_music Thomas A. Arne *1 Anug’rah Yesus terbesar dalam penebusan Malaikat juga inginkan dan memuji Tuhan *2 Mahkotanya diletakkan di hadapan Tuhan Dalam beribu bahasa nyanyikan pujian *3 Terpuji Tuhan yang menang atas kejahatan Dan orang hina jadi s’nang karna ditinggikan *4 Seisi sorga pun serta s’lamanya bernyanyi Sambil memuji kasihNya di sorga dan bumi === code 13 title Tuhan Benteng Teguh title_original A mighty fortress is our God 1=C 4/4 tune Ein'feste Burg authors_lyric Martin Luther authors_music Martin Luther *1 Tuhanlah benteng yang teguh perisai dan senjata Dari tangan s’gala musuh Tuhan lepaskan kita Dan musuh yang besar menentang dengan k’ras dan m’reka tak gentar Tiada taranya diatas bumi ini *2 Tidak cukup kuasa kita dan mudah ditaklukan Penolong pelindung kita telah Tuhan tentukan Siapakah Dia? namaNya Mesias, Juruslamat dunia Dan jadi Pemimpin akan menang dalam p’rang *3 Kalau dunia penuh setan yang mau mengancam kita Hendaklah kita melawan mereka akan kalah Si iblis yang kejam tapi sia-sia kita tidak gentar Tuhan menghukumnya dan pasti ia musnah *4 Iblis penuh tipu daya Firman Allah berjaya Kristus menyertai umatNya dan Roh menolong kita Dan walau tersiksa musnah s’luruh harta diambil semua Allah tidak kalah kekal kerajaanNya. Amen === code 14 title Pujilah Allah Tuhanmu title_original Mazmur 136 1=F 3/4 tune Campmeeting authors_music Early American Melody *1 Pujilah Allah TuhanMu Mashurkan namaNya KemurahanNya padamu selama-lamanya *2 Tuhan menciptakan alam Ajaiblah hikmatNya KemurahanNya padamu selama-lamanya *3 Tuhan pembimbing Israel ke tanah Kanaan kemurahanNya pun kekal selama-lamanya *4 Tuhanlah yang b’ri makanan kepada makhlukNya KemurahanNya pun kekal selama-lamanya *5 Pujilah Allah Tuhanmu mashurkan namaNya KemurahanNya pun kekal selama-lamanya. Amen === code 15 title Kau Allah Benteng yang Baka title_original O God, our help in agest past 1=C 4/4 tune St. Anne authors_lyric Isaac Watts authors_music William Croft *1 Kau, Allah, benteng yang baka, suaka yang teguh Dahulu dan selamanya harapan umatMu *2 Sejak dahulu takhtaMu pelindung kaum kudus Dengan kuasa tanganMu Kau bela kami trus *3 Tatkala alam semesta belum Engkau bentuk Engkau Allah yang baka dan tiada akhirMu *4 Seribu tahun bagiMu sehari sajalah Sesingkat jaga malampun beganti tugasnya *5 Daging dan darah mengejar perkara yang fana Di arus waktu sebentar lenyap semuanya *6 Terhanyutlah manusia di jaman yang deras Sepintas mimpi umurnya yang tiada berbekas *7 Ya Tuhan, Kau kekal teguh pelindung kaum kudus Kiranya dalam rumahMu umatMu tinggal trus. Amin === code 16 title Suci, Suci, Suci title_original Holy, holy, holy! 1=E 4/4 tune Nicaea authors_lyric Reginald authors_music John B. Dykes *1 Suci, suci, suci Tuhan Maha kuasa! Dikau kami puji di pagi yang teduh. Suci, suci, suci, murah dan perkasa, Allah Tritunggal, agung namaMu! *2 Suci, suci, suci! Kaum kudus tersungkur di depan takhtaMu memb'ri mahkotanya Segenap malaikat sujud menyembahMu, Tuhan, Yang Ada s'lama-lamanya. *3 Suci, suci, suci! Walau tersembunyi, walau yang berdosa tak nampak wajahMu, Kau tetap Yang Suci, tiada terimbangi, Kau Mahakuasa, murni kasihMu *4 Suci, suci, suci! Tuhan Mahakuasa! Patut Kau dipuji seluruh karyaMu. Suci, suci, suci, murah dan perkasa, Allah Tritunggal, agung namaMu! === code 17 title Pada yang Berkuasa title_original Mazmur 148 1=A 4/4 tune Millennium *1 Tuhan yang berkuasa takhtaNya di sorga Kehormatan dan t’rang semua padaNya KeluhuranNya bersinar, menyilaukan penglihatan *2 Peringatan dib’ri Mengingatkan dunia MurkaNya yang benar menjaga ToratNya Kasih yang dipilih Tuhan, kebenaranNya bri berkat *3 Perbuatan besar Tunjukkan hikmatNya Dia mengalahkan kuasa Neraka Dijalankan kehendakNya karna kekuasaanNya *4 Raja yang mulia Yang berhati rendah namanya cukup indah Dialah sahabat Tiap FirmanMu menyukakanku Mari kita agungkan namaNya. Amen === code 18 title K’arna Bumi yang Indah title_original For the beauty of the earth 1=A 4/4 tune Dix authors_lyric Folliot S. Pierpoint authors_music Conrad Kocher *1 K’arna bumi yang indah juga elok langitnya K’arna kasih Ilahi disekeliling makhlukNya Syukur kami nyanyikan kepadaMu ya Tuhan *2 K’arna kasih yang indah pada malam dan siang Juga gunung dan lembah Matahari dan bintang Syukur kami nyanyikan kepadaMu ya Tuhan *3 K’arna kasih manusia Bapa Ibu dan anak Juga teman yang erat Dan pikiran yang akrab Syukur kami nyanyikan kepadaMu ya Tuhan *4 K’arna g’rejaMu yang am, pada s’luruh dunia Yang membukakan tangannya dan membrikan kasihNya Syukur kami nyanyikan kepadaMu ya Tuhan *5 K’arna diriMu Tuhan Pemberian terbesar K’arna kasih yang besar s’gala makhluk inginkan Syukur kami nyanyikan kepadaMu ya Tuhan === code 19 title Ku Puji Kuasa Tuhan title_original I sing the Aslmighty power of God 1=Ais 4/4 tune Ellacombe authors_lyric Isaac Watts authors_music Gesangbuch Der Herzogl *1 Kupuji kuasa Tuhan yang ciptakan bukit Yang meluaskan lautan yang bentangkan langit Kunyanyikan hikmat Allah yang ciptakan bulan Matahari diprintah serta semua bintang *2 Kunyanyikan kasihNya yang memb’ri makanan Dan makhluk dibentukNya padaNya berkenan Ajaiblah penciptaanNya tiap saat kupandang Jika kulihat dunia atau semesta alam *3 Tiada s’kuntum bunga tak memuliakanMu Dan timbul angina awan diprintahkanNya Selalu ku dijagaNya serta dipimpinNya Tak dapat kulupakan dekatlah kasihNya. Amen === code 20 title Ya Allah T’rima Kasihku title_original My God, I Thank Thee 1=C 4/4 tune Wentworth authors_lyric Adelaide Anne Procter authors_music F.C. Maker *1 Ya Allah trima kasihku karna dunia Yang penuh dengan t’rang serta benda indah Didalamnya serba luhur serta benar *2 Syukur kub’ri kepadaMu Pemb’ri suka Perbuatan dan pikiran amat murah Hingga didalam tempat g’lap kasih ada *3 Kar’na Tuhan t’lah berjanji syukur ku b’ri Sejahtera Tuhan diberi pada kami Selalu kami rindukan yang abadi. Amin === code 21 title Cakrawala dan Malaikat title_original Praise the Lord! ye heaven 1=Dis 4/4 tune Austria authors_music Franz Joseph Haydn *1 Cakrawala dan malaikat, mari puji Allahmu! Surya, bulan, bintang-bintang, puji yang menciptamu! Allah Bapa t’lah bersabda, jagat patuh padaNya: Oleh hukum yang abadi Ia bimbing semesta *2 Puji Allah Maha Mulia; janji dipenuhiNya DiberiNya kemenangan, bagi yang dipilihNya Maut dan dosa dikalahkan, umat Allah s’lamatlah Sorga dan seisi dunia puji puji namaNya. Amin === code 22 title Kami Puji dengan Riang 1=G 4/4 tune Hymn to joy authors_lyric Henry van dake authors_music Ludwig Van Beethoven *1 Kami puji dengan riang Dikau, Allah yang besar; Bagai bunga t'rima siang, hati kami pun mekar. Kabut dosa dan derita, kebimbangan, t'lah lenyap. Sumber suka yang abadi, b'ri sinarMu menyerap. *2 Kau memb'ri, Kau mengampuni, kau limpahkan rahmatMu Sumber air hidup ria, lautan kasih dan restu. Yang mau hidup dalam kasih Kau jadikan milikMu Agar kami menyayangi, meneladan kasihMu. *3 Semuanya yang Kaucipta memantulkan sinarMu. Para malak, tata surya naikkan puji bagiMu Padang, hutan dan samud'ra, bukit, gunung dan lembah, Margasatwa bergembira 'ngajak kami pun serta. *4 Mari kita pun memuji dengan suara menggegap, menyanyikan kuasa kasih yang teguh serta tetap. Kita maju dan bernyanyi, jaya walau diserang, Ikut mengagungkan kasih dalam lagu pemenang. === code 23 title Pujilah Tuhan Sang Raja title_original Praise to the Lord, the Almighty 1=G 3/4 tune Lobe den Herren authors_lyric Joacim Neander authors_music Stralsund Gesangbuch *1 Pujilah Tuhan, Sang Raja yang Mahamulia! Segenap hati dan jiwaku, pujilah Dia! Datang berkaum, brilah musikmu bergaung, Angkatlah puji-pujian! *2 Pujilah Tuhan; segala kuasa padaNya! Sayap kasihNya yang aman mendukung AnakNya! Tiada ter'pri yang kepadamu dib'ri; Tidakkah itu kaurasa? *3 Pujilah Tuhan yang bijak menggubah tubuhmu; dalam kasihNya seluruh hidupmu tertuntun; hatimu tahu: berulang kali engkau oleh sayapNya terlindung. *4 Pujilah Tuhan yang dapat dan mau melakukan jauh melebihi doamu dan yang kau rindukan. Ingat teguh: Ia berkuasa penuh! KasihNya t'rus kautemukan. *5 Pujilah Tuhan! Hai jiwaku, mari bernyanyi! Semua mahluk bernafas, iringilah kami! Puji terus Nama Yang Maha Kudus! Padukan suaramu: Amin. === code 24 title Teguhlah Alasan title_original How firm a Foundation 1=G 4/4 tune Adeste Fideles authors_lyric Rippon’s selection K authors_music F. Wade *1 Teguhlah alasan iman orang benar Teguh berdasarkan pada FirmanNya JanjiNya padamu yang cari perlindungan, padamu yang mencari perlindunganNya Padamu yang cari perlindunganNya *2 Jangan kamu takut, Tuhan besertamu, Tuhan Allahmu yang menolong kamu Tuhan memberiMu kuat dan kemampuan, Tuhan memberimu, Tuhan memberimu Tuhan memberi damai dan perlindungan *3 Dalam pencobaan Tuhan besertaMu, AnugrahNya cukup beri kuatmu Engkau berkuasa menghadapi cobaan, Padamu yang berlindung, padamu yang berlindung Padamu yang berlindung pada kuat Tuhan *4 Jiwa, yang bersandar kepada Tuhan, tak akan ditinggalkan oleh Tuhan Meski dicoba oleh kuasa gelap, janganlah menyerah, janganlah menyerah Janganlah menyerah pada kuasa gelap. Amen === code 25 title Sekarang Bersyukur title_original Now thank we all our God 1=Dis 4/4 *1 Sekarang bersyukur, hai hati mulut, tangan! Sempurna dan besar segala karya Tuhan! Dib'riNya kita pun anug'rah dan berkat Yang tak terbilang, t'rus, semula dan tetap. *2 Yang Mahamulia memb'rikan sukacita, damai sejahtera di dalam hidup kita. KasihNya tak terp'ri mengasuh anakNya; TolonganNya besar seluas dunia! *3 Muliakan Allahmu yang tiada terbandingi Sang Bapa, Anak, Roh di takhta mahatinggi. Tritunggal yang kudus kekal terpujilah, Sekarang dan terus selama-lamanya! === code 26 title Suaraku Nyaringkan title_original My heart and voice 1=Dis 2/2 tune Crusader’s Hymn authors_lyric B. Rhodes authors_music 1842 *1 Suaraku nyaringkan memuji Mesias Hai s’kalian pujilah Tuhan Tuhan s’gala makhluk yang oleh FirmanNya semuanya dijadikan *2 Dosa hambaMu ditanggungkan Yesus, kutuk dibawa ke Golgota Sebagai korban yang tumpahkan darah, untuk selamatkan dunia *3 Tuhan sudah bangkit mengalahkan iblis, dan membelenggukan musuhNya Tuhan menghancurkan kerajaan Iblis, semuanya takluk padaNya *4 Dengan anugerah semua dip’rintahkanNya dengan kebenaran dariNya Skalian yang datang pada Kristus Tuhan mendapat keselamatan *5 Raja perdamaian, memerintah dunia, hingga dunia memandang Tuhan Dengan kebenaran berlimpah berkatMu, Tuhan, berikan damaiMu. Amen === code 27 title Jiwaku Pujilah Allah title_original O bless the Lord, my soul! 1=G 4/4 tune St. Thomas authors_lyric Isaac Waats authors_music William’s Psalmody *1 Jiwaku pujilah Allah yang mulia Biarlah semua muji Allah Maha Kuasa *2 Dosa diampunkan oleh kasih Tuhan Diberikan kesembuhan dan pem’liharaan *3 Tuhan b’ri makanan kepada yang lapar Kepada yang menderita, sentosa Tuhan b’ri *4 Perbuatan Tuhan yang ajaib mulia Oleh Musa ditunjukkan kepada dunia *5 Kepada anakNya yang dikasihiNya Tuhan menyatakan rahmat dan kebenaranNya *6 Pujilah NamaNya sehari-harian Hai jiwaku puji Tuhan, kar’na kasihNya besar. Amen === code 28 title Ingat Akan Nama Yesus title_original Take the name of Jesus with you 1=Gis 4/4 tune Precious Name authors_lyric Lydia Baxter authors_music William H. Doane *1 Ingat akan nama Yesus, kau yang susah dan sedih: Nama itu menghiburmu k'mana saja kau pergi. *ref Indahlah namaNya, pengharapan dunia! Indahlah namaNya, suka sorga yang baka! *2 Bawa nama Tuhan Yesus, itulah perisaimu. Bila datang pencobaan, itu yang menolongmu. *3 Sungguh agung nama Yesus, hati kita bergemar. Bila kita dirangkulNya, sukacita pun besar. *4 Bila mendengar namaNya, baiklah kita menyembah dan mengaku Dia Raja kini dan selamanya. === code 29 title Ciptaan Bapaku 1=Dis 4/4 tune Terra Patris authors_lyric Maltbie D Babcook authors_music Sheppard Tranklin L *1 Ciptaan Bapaku, Memuji Khaliknya; Dendang riang berkumandang, Selalu bergema. Ciptaan Bapaku permai tak terperi; Lembah, bukit, laut, langit Bernyanyi tak henti. *2 Ciptaan Bapaku, Mentari yang bercah’ya, Bunga bakung, Kicau burung Memuji Pencipta. Ciptaan Bapaku permai tak terperi; Lembut merdu bisikanMu Di pagi berseri. *3 Ciptaan Bapaku, Ingatlah: Sang Raja Menciptakan perdamaian bagi manusia. Ciptaan Bapaku permai tak terperi; Kar’na darah Domba Allah tercurah di bumi. === code 30 title Hai Angkatlah Suaramu 1=F 6/4 tune Maluku Popular Tune authors_music rr. Mervyn S. Rossei. *1 Hai angkatlah suaramu bersorak bergemar Kepada Juruslamatmu harapan yang benar Suruhan Allah Penebus menyambut yang fana Kau Tuhanku yang Mahakudus kupuji rahmatMu *2 Hai dengarlah suaraNya bersabda padamu: “pergilah dan masyurkanlah berita yang kudus” Bangunkan tumpah darahmu, kerjakan s’lamatmu Berdoa dan bekerjalah dan engkau k’lak menang. === code 31 title Hai Jiwaku, Muliakanlah Allah title_original Mazmur 103 1=G 4/4 tune Christian F. Witt authors_lyric Henry Gaunlett authors_music Stuttgart *1 Hai jiwaku muliakanlah Allah Bapa yang esa Puji Bapa dan b’ritakan Kurnia indah dariNya *2 Yang memb’ri ampun tiap dosa dan penawar yang sedih Yang menghapus tiap hukuman Yang memb’ri penuh kasih *3 Oleh Tuhan dijanjikan ampun hingga tak cela Bagai ayah pada anak, kasihNya tetap setia *4 Puji Bapa hai tiap makhluk, Tuhan yang berkuasa Di seluruh jajahanNya, puji Bapa tiap jiwa. Amen === code 32 title Pimpin Aku, Tuhan Hua 1=As 4/4 *1 Pimpin aku, Tuhan Hua, dalam gurun dunia Engkau kuat dan setia, bimbing aku yang lemah. Roti sorga. Roti sorga, Jadilah makananku, jadilah makananku. *2 Buka sumber air hidup, penyembuhan jiwaku, Dan berjalanlah di muka dengan tiang awanMu. Ya Penganjur, ya Penganjur, Jadilah perisaiku. Jadilah perisaiku *3 Dan di dalam air Yordan, angkatlah ketakutan. B'rilah aku dengan s'lamat masuk tanah Kanaan. Selamanya, selamanya, Hormat-Mu kunyanyikan. Hormat-Mu kunyanyikan. === code 33 title Kami Puji Engkau, Hu 1=G 3/4 *1 Kami puji Engkau, Hu, Tuhan yang empunya kuasa Dibesarkan namaMu oleh sekalian bahasa Barang dunia fana. PengasihanMu baka. *2 Suci keadaanMu, maha murah, maha kaya. OrangMu yang berseru Kaulepaskan dari bahaya. Langit, bumi, milikMu, menghormati kuasa-Mu. *3 Bapa kami, janganlah anak-anakMu binasa. Pimpin dan sayangilah kami pun senatiasa. Sambut kami akhirnya di tempat terang baka. === code 34 title Berhimpun Semua 1=D 3/4 *1 Berhimpun semua menghadap Tuhan dan pujilah Dia, yang murah benar. Berhentilah segala pengharuan, diganti s’lamat dan berkat besar. *2 Hormati namaNya serta kenangkan mujizat yang sudah dibuatNya. Hendaklah t'rus syukurmu dinyatakan di dalam hidupmu dan buahnya. *3 Berdoa dan jaga supaya jangan penggoda merugikan jiwamu. Di dunia ada satu kemenangan yakni iman kepada Tuhan Hu. === code 35 title Terang Matahari 1=A 3/4 *1 Terang matahari telah menyinari segala neg'ri, dan gunung dan padang dan sawah dan ladang senang berseri. *2 Bersuka sekali kulihat kembali terang merekah, dan Bapa di sorga, yang Bapaku juga, hendak kusembah. *3 Syukur bagi Dia, Gembala setia, yang jaga tetap. Dan waktu semua karuniaNya jua, terang dan gelap. *4 Tenaga dan kuat, kerja yang kubuat, kepunyaanNya. Yang t’lah memberkati, hendak kuhormati, berhati rendah. *5 Sehari-harian besar pemberian kemurahanMu. Ya Tuhan, kiranya kuingat reganya dan tanggunganku. === code 36 title Serikat Persaudaraan 1=Bes 4/4 *1 Serikat persaudaraan, berdirilah teguh! Sempurnakan persatuan di dalam Tuhanmu. Bersama-sama majulah, dikuatkan iman, Berdamai, bersejahtera, dengan pengasihan. *2 Serikatmu tetap teguh diatas alasan, yaitu satu Tuhanmu, dan satulah iman, dan satu juga baptisan dan Bapa satulah, yang olehmu sekalian dipuji, disembah. *3 Dan masing-masing kamu pun dib'ri anugerah, supaya kamu bertekun dan rajin bekerja. Hendaklah hatimu rendah, tahu: Tuhan berpesan Jemaat menurut firmanNya berkasih-kasihan. === code 37 title Tuhan Allah Hadir 1=G 4/4 *1 Tuhan Allah hadir dalam rumah ini; hai sembah sujud di sini Diam dengan hormat, tunduklah semua, tubuh serta jiwa juga. T'rimalah sabdaNya. Minta diberkati dan serahkan hati. *2 Tuhan Allahhadir, suci dan mulia, sorga-Nya memuji Dia. Tentara malaikat bunyikan nyanyian: "Tuhan suci tiga kian. " Lihatlah, dengarlah: Kami pun semua bernyanyian juga. *3 Datang dalam hati, sucikanlah dia, akan ruman yang sedia. Hendah anug'rahi kami sekalian, sukma yang berpengasihan. B'rilah, Hu, wajahMu: Nyata bercahaya, kuatkan percaya. *4 Jadikan kiranya, Raja yang mulia, kami hambaMu setia. Dan serta malakMu, b'rilah kami ini puji hadrat-Mu di sini. Tuhan Hu, tangan-Mu: Bimbinglah kiranya kami selamanya. === code 38 title Jiwa, Puji Raja Sorga 1=D 2/2 *1 Jiwa, puji Raja Sorga, bawa persembahanmu. Engkau ditebusNya juga, sampai hidupmu sembuh. Puji Raja! Puji Raja, Tuhan Juru s'lamatmu! *2 Ia yang mendengar doa dari dalam tindihan. Di kesukaran semua diberiNya sokongan. Puji Raja!Puji Raja, yang memb'ri pertolongan. *3 Seperti seorang bapa, yang tahu anaknya lemah, Ia juga tahu betapa kurang kuat anakNya. Puji Raja! Pji Raja, murah hati-Nya baka. *4 Kami ini bunga saja, layu habis musimnya, tapi keadaan Raja tak berubah, tak lemah. Puji Raja! Puji Raja, yang kekal kuasaNya. *5 Tentara malaikat, mari, turut kami menyembah! Bintang, bulan, matahari, makhlukNya semuanya Puji Raja! Puji Raja, kini dan selamanya! === code 39 title Yesus, Lihatlah Jemaat 1=G 4/4 *1 Yesus, lihatlah jemaat yang telah berhimpun ini, yang menantikan berkat Sabda InjilMu di sini. B'rilah kami pertemuan dengan Dikau juga, Tuhan. *2 Yesus yang mencurahkan Roh Kudus di atas G'reja, Tuhan yang menjadikan Roti Hidup-Mu di meja, b'rilah hari ini juga sabda s'lamat dari sorga. *3 Budi kami t'rangilah, makin sucikanlah mata. Sampai pada akhirnya, maksud Tuhan jadi nyata dan di atas, di cahaya, pandang gantilah percaya. === code 40 title Muliakan Allah title_original To God be the glory 1=Gis tune To God be the glory authors_lyric Van Alstyne authors_music W. H. Doane *1 Muliakan Allah karyaNya besar, karna kasih Allah dib’riNya Anak Semua yang menyerahkan dirinya mendapat ampunan dan kehidupan *ref Pujilah! Pujilah! Hai dunia dengarlah Pujilah! pujilah! Hai semua orang Mari pada Bapa demi anakNya! Muliakan Allah karyaNya besar *2 kasihNya sempurna, darah Penebus dibri harapan bagi yang beriman penjahat besar pabila percaya diampuni Yesus dengan segera *3 besar pengajaran, besar usaha, kar’na Yesus s’karang kita bersuka namun lebih murni, tinggi, dan besar kegembiraan bila nampak Dia (Reff) === code 41 title Benar dan Baik Semuanya 1=F 2/2 *1 Benar dan baik semuanya yang diperbuat Allah. Dibimbing oleh tanganNya 'ku tak berjalan salah. Di sisiNya selamanya 'ku aman dan selamat, dipimpin dengan hikmat. *2 Kut'rimalah semuanya yang diperbuat Allah. Di jalan kebenaran-Nya kuikutlah Gembala. Kekuatan, pertolongan, dib'riNya Senantiasa; lenganNya berkuasa. === code 42 title Hai Makhluk Alam Semesta title_original All Creaturres of our God and King 1=Dis 3/2 tune Lasst Uns Erfreuen authors_lyric Francis of Assisi authors_music Melody from G. Kirchengesang *1 Hai makhluk alam semesta, Tuhan Allahmu pujilah Haleluya, haleluya! Surya perkasa dan terang Candra, kartika cemerlang puji Allah tiap kala Halleluya 3x *2 Angin yang hebat menderu, awan berarak dan mendung Haleluya, haleluya! Hawa cuaca yang cerah Musim penghujan marilah, puji Allah tiap kala Halleluya 3x *3 Air yang murni dan jernih, penawar haus, pembersih Halleluya, haleluya! Api penghangat penyenag Gagah periang dan terang, puji Allah tiap kala Halleluya 3x *4 Ibu pertiwi mulia, limpah denga anugerah Haleluya, haleluya! Bunga dan buah kau beri Puspa semarak berseri, puji Allah tiap kala Halleluya 3x *5 Kamu yang tabah bergelut, insan pengampun dan lembut Haleluya, haleluya damai menghias hatimu Mahkota sorga bagimu! Puji Allah tiap kala Halleluya 3x *6 Hai maut kau bersamaku, tiada yang luput darimu Halleluya, haleluya! Alangkah berbahagia Yang mati dalam Tuhannya! Puji Allah tiap kala. Halleluya 3x *7 Hai s’genap saudaraku, pujilah Tuhan Allahmu Haleluya, haleluya! Alangkah berbahagia Ucapkan syukur padaNya! Puji Allah tiap kala. Halleluya 3x Amen === code 43 title Sangat Besar Rahmat Allah title_original There’s a wideness in God’s mercy 1=C 4/4 tune Wellesley authors_lyric Frederick W. Faber authors_music Lizzie S. Tourjee *1 Sangat besar rahmat Allah tak dapat terlukiskan keadilanNya pun baik dan sangat berkasihan *2 yang berdosa diampuni, yang benar dikuduskan Jurus’lamat bri ampunan darahNya menyembuhkan *3 Rahmat Tuhan maha besar dari sangka manusia Serta kasih yang berlimpah yg kekal dalam Tuhan. Amen === code 44 title Tuhanku Gembalaku title_original Psalm 23 1=Gis 3/4 tune Martyrdom authors_lyric Josep Addison authors_music H. Wilson *1 Tuhankulah gembalaku, olehNya ku tentram Di padang hijau yg segar, di pinggir air tenang *2 Jiwaku disegarkanNya dan karna namaNya ditunjukkanNya jalanku yang lurus dan baka *3 tak usah takut hatiku di jurang maut g’lap Engkau sertaku tongkatMu menghiburku tetap *4 Engkau beri hidanganku di muka lawanku Engkau urapi diriku, dan cawanku penuh! *5 kebajikanMu Kau beri seumur hidupku kelak ku tinggal s’lamanya dirumah Allahku. Amin === code 45 title Bila Semua RahmatMu title_original When all thy mercies 1=Gis 3/4 tune Wincester old authors_lyric Joseph Addison authors_music G. Kirbye *1 Bila semua rahmatMu dipandang jiwaku Kupuji dengan terharu Pengasih Allahku *2 Banyaklah karuniaMu dibri kepadaku Seblum hatiku dewasa mengenal si Pembri *3 TanganMu yang mengasihi membuka jalanku Lebih dari pencobaan yang menakutkanku *4 Melimpah anugerahMu kuucapkan syukur Hatiku mengutamakan gembira bersyukur *5 Sepanjang masa hidupku kucari kebaikan Setelah saat ajal ajal kusyukur kuulangkan *6 Sepanjang masa untukMu kunyanyikan syukur Walaupun sedikit waktu untuk menyanyikan. Amen === code 46 title Bila Kulihat Bintang Gemerlapan 1=C 4/4 tune Swedish Folk Melody *1 Bila kulihat bintang gemerlapan dan bunyi guruh riuh kudengar, ya Tuhanku, tak cukup aku heran melihat ciptaanMu yang besar. Maka jiwaku pun memujiMu: "Sungguh besar Kau, Allahku!" Maka jiwaku pun memujiMu: "Sungguh besar Kau, Allahku!" *2 Ya Tuhanku, pabila kurenungkan pemberianMu dalam Penebus, 'ku tertegun: bagiku dicurahkan oleh PutraMu darahNya kudus. Maka jiwaku pun memujiMu: "Sungguh besar Kau, Allahku!" Maka jiwaku pun memujiMu: "Sungguh besar Kau, Allahku!" *3 Pabila nanti Kristus memanggilku, sukacitaku amatlah besar, kar'na terkabullah yang kurindukan: melihat Dikau, Tuhanku akbar. Maka jiwaku pun memujiMu: "Sungguh besar Kau, Allahku!" Maka jiwaku pun memujiMu: "Sungguh besar Kau, Allahku!" === code 47 title Manisnya Nama Penebus title_original How sweets the name of Jesus sounds 1=Ais 3/4 tune Holz Cross authors_lyric John Newton authors_music James C. Wade *1 Manisnya nama Penebus untuk yang beriman; pelipur hati yang sendu; yang takut pun tent'ram. *2 Olehnya pulih yang resah, yang luka pun sembuh, yang rindu dipuaskannya, tertampung yang lesu. *3 Namanya Gunung Batuku, Perisai mulia, Khazanah rahmat yang penuh, berlimpah kurnia. *4 Ya Yesus, Dikau Tuhanku, Jalanku, Hidupku, Nabi, Imam dan Rajaku, terima syukurku. *5 Sekarang batinku lemah, terbatas budiku; sempurna pujiku kelak di muka takhtaMu. *6 KasihMu ingin kusebar sepanjang hidupku; merdu namaMu penyegar pun pada ajalku. === code 48 title Ya Yesus Kalau Kukenang title_original Jesus, the verz thought of thee 1=G 3/4 tune St. Agnes authors_music G. Kirbye *1 Ya, Yesus kalau kukenang namaMu yang merdu hati jiwaku bersenang merindu padaMu *2 Tiada satu bunyian semanis namaMu Yang memb’ri kes’lamatan kepada umatMu *3 Harapan bagi yang sesat kesukaan tetap Sungguh besar kasih Tuhan bagi yg cariNya *4 KasihNya tak terlukiskan oleh manusia Sahabat Yesus mengenal kasihNya yg besar *5 Yesus, Kau kekasih kami, yang kami kasihi kemuliaanMu besar s’karang dan s’lamanya === code 49 title Tuhanku Yesus title_original Tr. From the German 1=F 4/4 tune “Crusader’s Hymn” *1 Tuhanku Yesus, Raja alam raya, Allah dan manusia, Kau kukasihi, Kau Junjunganku, Bahagiaku yang baka. *2 Indah tamasya, indah sawah ladang, sungguh elok berseri; yang lebih indah Kau, Tuhan Yesus: Engkau menghibur yang sedih. *3 Indah t'rang surya, indah sinar bulan, alam bintang yang megah; Jauh lebih indah, Yesus, terangMu di sorga dan di dunia. *4 Indah kesuma, insan lebih indah pada masa mudanya; bunga 'kan layu, insan berlalu. Yesus kekal selamanya. *5 Apa yang indah dalam dunia ini nampak dalam diriMu. Yang Mahaindah, Harta sorgawi, hanya Engkau, ya Tuhanku! === code 50 title Ya Kasih, Luas dan Tinggi title_original O Love, how deep 1=Dis 3/4 tune Maryton authors_lyric Anonim authors_music H.P.Smith *1 Sungguh dalam kasihNya yang menyukakan hatiku Bahwa Allah, Maha Kuasa, menjelma jadi manusia *2 Kepada umat manusia, bukan malaikat utusan Dia sendiri menjadi manusia yang sempurna *3 Karena babtisan kau trima, dan menderita untukNya Dan menghadapi godaan, kalahkan setan musuhNya *4 Karna kita Dia berdoa, mengajar dan melayani Kata dan perbuatanNya tunjukkan pengasihanNya *5 Karna kita Ia dis’rahkan, disesah dan diejekkan Dia tersalib karna kita, agar kita dibebaskan *6 Karna Dia kita bangkit, dan diangkat naik ke sorga Karna kita disuruhNya, Roh Kudus memimpin kita *7 Dia selamatkan kita, demi kasih dan AnakNya Sekarang dan selamanya, pujilah Allah, BapaNya. Amen === code 51 title Tolong Hambamu, Ya Allah title_original Come, thou Fount of Every blessing 1=Dis 3/4 tune Nettleton authors_lyric Robert Robinson authors_music J. Wyeth *1 Tolong hambaMu ya Allah, puji akan rahmatMu Sebab berkat dan anug’rah, yang mengibur hatiku Ajarkanlah aku nyanyi lagu saleh yg merdu Haleluyah aku pegang kasihMu yg menebus *2 Sampai pada masa ini, Tuhan peliharaku Dengan perkenanMu nanti ku kan sampai ke Sorga Bila aku luar kandang dalam banyak bahaya Yesuslah yang melepaskan dengan darahNya suci *3 Aku sangatlah berhutang pada anug’rah Tuhan Biar kemurahan Tuhan hatiku s’lalu pegang Meski hati ku t’lah bimbang meninggalkan Tuhanku Aku hendak menyerahkan hatiku kepadaMu. Amen. === code 52 title Ajaib Benar Anugerah title_original Amazing Grace 1=Dis 3/4 tune Amazing grace authors_lyric John Newton authors_music Early American melody *1 Ajaib benar anugerah pembaru hidupku! 'Ku hilang, buta, bercela; olehnya 'ku sembuh. *2 Ketika insaf, 'ku cemas, sekarang 'ku lega! Syukur, bebanku t'lah lepas berkat anugerah! *3 Di jurang yang penuh jerat terancam jiwaku; anug'rah kupegang erat dan aman pulangku. *4 Kudapat janji yang teguh, kuharap sabdaNya dan Tuhanlah perisaiku tetap selamanya. *5 Kendati nanti ragaku terkubur dan lenyap, padaNya aku berteduh berbahagia tetap. *6 Meski selaksa tahun lenyap di sorga mulia, rasanya baru sekejap memuji namaNya! === code 53 title Rahmat Sangat title_original Depth of Mercy 1=F 2/4 tune Seymour authors_lyric Ch. Wesley authors_music Carl M. Von Weber *1 Rahmat sangat, masihkah ku mendapat anug’rah Tuhan mengampunkankah orang yg jahat ini *2 Telah lama ksihNya aku tolak dan hina SuaraNya tak didengar dan hukumNya dilanggar *3 Tuhan tolongku s’karang bertobat dan menyesal Aku mengaku dosa meninggalkan yg salah *4 Dari sorga padaku Yesus tunjuk lukaNya Allah kasih adanya ku ditebus AnakNya. Amen === code 54 title Kudengar Suara Merdu title_original We have heard a joyful sound 1=G 2/4 tune Jesus saves authors_lyric P. Jane Owens authors_music W. J Kirk patrick *1 Kedengar suara merdu Yesus Jurus’lamat, masyurkan kabar mulia Yesus Jurus’lamat Kabarkan sluruh dunia naik gunung seb’rang laut Majulah! PerintahNya, Yesus Jurus’lamat *2 Nyanyilah di dalam p’rang Yesus Jurus’lamat dengan hidup yg kekal Yesus Jurus’lamat Bisikan dalam duka, dalam cobaan dunia Dikuburan nyanyilah, Yesus Jurus’lamat *3 Hai dunia bersoraklah Yesus Jurus’lamat, biar bangsa bersuka Yesus Jurus’lamat Nyanyikan kemenangan ke seluruh dunia Nyanyikan keselamatan, Yesus Jurus’lamat === code 55 title Seratus Domba title_original Three were ninety and nine 1=Gis 6/8 tune The ninety and nine authors_lyric E. C. Clephane authors_music I. D. Sankey *1 Seratus domba adalah terlindung dikandang Tetapi satu yang sesat dicari gembala Didalam hutan rimba jauh Jauhlah dari Gembalanya Jauhlah dari Gembalanya *2 Ya Tuhan bukankah cukup dombaMu yang slamat? Gembala itu menjawab: “satu domba sesat Meski sukar, dicariNya Aku mencari dombaKu Aku mencari dombaKu *3 Tapi yang ditebus tak tahu Tuhan yang mend’rita Didalam bahaya dang lap dicarinya trus Suara domba didengarNya Suara yang hilang sesat Suara yang hilang sesat *4 Tuhan darahMu tercec er sepanjang jalan Tertumpah bagi yang sesat seblum dapat slamat Manakah tanganMu Tuhan Luka pedih dan berdarah Luka pedih dan berdarah *5 Gunung, hutan, dan lautan menyanyi pujian Bersukalah domba yang hilang sudah didapatkan Dan malaikat yang disorga Bersukacita gembira, Bersukacita gembira. Amen. === code 56 title Tiupkan Serunai title_original Blow ye the trumpet, blow! 4/4 tune Lenox authors_lyric Charles wesley authors_music Lewis Edison *1 Tiupkan serunai! merdulah bunyinya. Bri tahu semua bangsa di s’luruh dunia *ref Kini tahun kelepasan Kini tahun kelepasan Pulanglah yang ditebusNya *2 Iman besar sudah dijadikan korban Orang yang berlelah dibri perhentian *3 Yesus, Domba Allah, menebus dosaku Dan oleh darahNyadosaku dihapus *4 Tuhan membebaskan, hai tawanan setan Trimalah tebusan slamat oleh iman *5 Dengarkan berita, itu anugrahNya Kamu k’lak ke sorga melihat mukaNya === code 57 title Yesus Patutlah Dipuji 1=E 4/4 tune Uxbridge authors_music Lowell Mason *1 Yesus patutlah dipuji karna mengorbankan diri Di atas salib Tuhanku menjadi korban dunia *2 Yesus yg sudah nyatakan Allah mengasihi dunia Yang memandang pada Yesus, memandang Bapa sorgawi *3 Hai orang yang disucikan, hidupmu jadi teladan Yang menyatakan kasihNya kasih dan anug’rah Tuhan *4 Dengan kuasaNya, Tuhan, mashurkanlah kabar indah Seluruh dunia mendapat keampunan, keslamatan. Amin === code 58 title Semua yang Letih Lesu title_original Come, every soul by sin oppressed 1=G 4/4 tune Stockton authors_lyric J. H. Stockton authors_music John. H. Stockton *1 Semua yang letih lesu berdosa bercela Terimalah Rahmat Tuhan percaya sabdaNya *ref Datang saja pada Yesus kini saatNya Datang saja pada Yesus t’rima rahmatNya. *2 Cucuran darah Almasih membri berkat penuh Membasuh hati yang keji, Jiwa tenang teduh *3 Dialah Jalan yang benar ntuk damai yang baka Percayalah kepadaNya dan trima berkatNya *4 Bersama mari ikutlah ke sorga mulia Tempat kekal sejahtera, penuh bahagia === code 59 title Mari Kamu yang Berdosa title_original Come Sinners 1=E 4/4 tune Uxbridge authors_lyric Ch. Wesley authors_music Lowell Mason *1 Marilah hai yang berdosa jamuan Tuhan sedia Jangan satupun tertinggal, semua dipanggil Tuhan *2 Aku disuruh Tuhanku menjemput kamu sekalian Marilah orang berdosa, Yesus memanggil semua *3 Marilah jiwa yang berat kamu mencari sentosa Yang miskin, sakit, buta, Yesus menyambut semua *4 Trimalah pemberitaan kepada Yesus datanglah Biar hidupmu diangkat, oleh kasih Jurus’lamat *5 Inilah harinya Tuhan jangan tolak printah Tuhan Sekarang juga datanglah, kepada Yesus Tuhanmu. Amen === code 60 title Yesus Panggil Kita title_original Jesus Calles us o’er the tumult 1=Ais 3/2 tune Galilee authors_lyric Cecil F. Alexander authors_music William H. Jude *1 Yesus panggil akan kita di tengah rebut hidup Merdu bunyinya kataNya: “Kristen, turutlah Aku.” *2 Yesus panggil akan kita: “Tinggalkan dunia fana Buangkan semua berhala, kasihiKu” kataNya *3 Dalam s’kalian nafsu dunia serta sukacitanya Kata Yesus, “KasihiKu, lebih dari semua.” *4 Yesus panggil akan kita, mari kita dengarkan Dan serahkan hati kita dan mengasihi Tuhan. Amen === code 61 title Barang Siapa Dengar title_original Whosoever heareth 1=D 4/4 tune Whosoever authors_lyric P. P. Bliss authors_music P. P. Bliss *1 “barang siapa dengar: masyurkan kabar. Kirim Kabar Baik kes’luruh dunia Sebarkanlah kabar yg penuh suka; mari barang siapa mau? *ref Barang siapa mau? Barang siapa mau? Britakanlah atas bukit dan lembah Allah Bapa kita panggil yg sesat; barang siapa mau *2 “Jangan lagi tunda, datang marilah! Pintu tlah terbuka s’karang masuklah! Jalan hidup itulah Yesus Tuhan, mari barang siapa mau? *3 “Barang siapa mau, tetaplah janjiNya! Barang siapa mau selamanya tahan. Barang siapa mau, trima hidup kekal, mari barang siapa mau? === code 62 title Mari Orang yang Berdosa title_original Come, ye sinners, poor and needy 1=F 4/4 tune Greenville authors_lyric Joseph Hart authors_music Jean J. Rousseau *1 Mari orang yg berdosa, lemah, sakit, dan luka Ada s’lamat pada Yesus karna limpah kasihNya Dia sanggup! Dia sanggup! Dia panggil: “Marilah.” *2 Marilah yg kekurangan banyak sangat rahmatNya Yg bertobat dan percaya boleh mendekatiNya Tanpa harta, tanpa harta, datanglah kepadaNya *3 Jangan harap kamu dapat membenarkan dirimu Jika kamu rasa sesal hanya itu syaratnya Yang dibriNya, yang dibriNya, itulah trang Roh Kudus *4 Marilah yg susah hati yang kecewa dan sedih Janganlah undurkan diri, marilah dengan segra! Yg berdosa, yg berdosa, Yesus datang memanggil. Amin. === code 63 title Sungguh Lembut Tuhan Yesus Memanggil title_original Softly and tenderly Jesus 1=Gis 6/8 tune oftly and tenderly authors_lyric Will. L Thompson authors_music Will L. Thompson *1 Sungguh lembut Tuhan Yesus memanggil, memanggil aku dan kau. Lihatlah Dia prihatin menunggu, menunggu aku dan kau. *ref "Hai mari datanglah, kau yang lelah, mari datanglah! "Sungguh lembut Tuhan Yesus memanggil, "Kau yang sesat, marilah!" *2 Janganlah ragu, Tuhanmu mengajak, mengajak aku dan kau; Janganlah enggan menerima kasihNya terhadap aku dan kau. *3 Waktu serta kesempatan berlalu padaku dan padamu; nanti gelap kematian membayang mengancam aku dan kau. *4 Yesus berjanji memb'rikan kasihNya kepada aku dan kau. Ia mengampuni orang berdosa seperti aku dan kau. === code 64 title Ya Tuhan Bimbing Aku 1=Es 2/2 *1 Ya Tuhan, bimbing aku di jalanku Sehingga ku selalu bersamaMu Engganlah ku melangkah setapakpun Pabila Kau taka da disampingku *2 Lindungilah hatiku dirahmatMu Dan buatlah batinku tenang teduh Dekat kakiMu saja ku mau rebah Dan tidak ragu-ragu ku berserah *3 Kendati tak kurasa kuasaMu Engkau senantiasa di sampingku Ya Tuhan, bimbing aku di jalanku Sehingga ‘ku selalu bersamaMu. Amen === code 65 title Ya Tuhan MurahMu Baka 1=F 3/4 *1 Ya Tuhan murahMu baka di sorga dan di dunia Berlimpah anugrah yang Kau b’ri *2 Ya Tuhan kami tidak laik Trimalah syukur yang naik Karna karunia yg baik yg Kau b’ri *3 Karna segala tumbuhan dan berkat buah-buahan Dan makanan dan minuman yang Kau b’ri *4 Karna kesukaan kerja dan rumah dengan berkatnya Bahagia sejahtera yang Kau bri *5 Tidak terbalas kasihNya yang membri ampunan Anugerah keselamatan yang Kau b’ri *6 Dan AnakMu sendirilah yg menebus manusia Dengan salib dan matiNya yg Kau beri *7 Terima hormat dan sembah, terima hidup dan kerja Dengan sekalian benda, yang Kau beri. Amin === code 66 title Di Depan Mata Yesus 1=Es 4/4 *1 Di depan mata Yesus, ku buku kehidupanku Dan isi hati yang keruh didepan mata Yesus *2 Di depan mata Yesus kudatang miskin dan penat Menanggung hutangku berat didepan mata Yesus *3 Di depan mata Yesus, ternyatalah kesalahanku Dan hidupku perisemu, di depan mata Yesus *4 Di dalam mata Yesus yang suci blaka apinya Kulihat cahya sayangNya, di dalam mata Yesus *5 Kepada mata Yesus, tengadah juga mataku Kelak ketika matiku, kepada mata Yesus. Amin === code 67 title Ya Allahku, CahayaMu 1=Es 4/4 *1 Ya Allahku cahayaMu terang kudus belaka Dan kamilah manusia berdosa berdosa bercelaka *2 cahayaNya terang cerah bri bintang suram jua dan apakah manusia di hadrat Tuhan Hua? *3 Kemanakah manusia mencari slamat juga? kepadaMu, karna Nak Mu membuka jalan surga *4 Ya Amin, ya di Golgota ternyata pengasihan Disanalah anugerah menjamin keampunan *5 Ya Penebus, bri Roh Kudus mengganti roh yg mati Iman teguh dan kasihku bertambah dalam hati. Amin === code 68 title Ada Tempat untuk Yesus title_original Have you any room 1=G 2/2 authors_lyric El Nathan authors_music C. C. Williams *1 Ada Tempat untuk Yesus yang menanggung dosamu Yang ketuk dan minta masuk Maukah sambut TuhanMu *ref Tempat Untuk Yesus Raja, s’krang turut FirmanNya Bukalah Pintu Hatimu, lekas trimalah Dia *2 Tempat ada dalam hati untuk kerja dan bermain Tapi tentang yang tersalib, tiada tempat bagiNya *3 Brilah waktu untuk Yesus yang berkorban bagimu Inilah waktu yang tepat skarang sambut TuhanMu *4 Tempat dan waktu b’ri sekarang, jangan tolak rahmatNya Jangan keraskan hatimu, b’rilah tempat bagiNya === code 69 title Yesus Ada Berdiri title_original O Jesus, thou art standing 1=E 4/4 tune St. Hilda authors_lyric William W. How authors_music J. H. Knecht; E. Husband *1 Yesus ada berdiri di pintu hatimu Dengan rendah hatiNya Yesus sabar tunggu Mengapakah engkau yang mengaku namaNya Membiarkan Tuhanmu menanti disana! *2 Yesus Tuhan mengetuk dengan tangan luka Lihat duri di dahi dan air mataNya Sangat besar kasihNya yg lama menunggu Tapi besarlah dosa yg menutup pintu *3 Yesus sudah memohon dengan suara merdu “aku mati bagimu, apa balasanmu?” Dengan malu dan duka skarang kami buka Masuk, masuklah, Tuhan, tinggallah s’lamanya!. Amen === code 70 title Nyaring Injil Berbunyi title_original The Gospel belss are ringing 1=Ais 4/4 authors_lyric S. W. Martin authors_music S. W. Martin *1 Nyaring Injil berbunyi, berkeliling dunia Membawa kabar s’lamat kepada manusia Karna kasih Allah, Yesuslah disuruhNya Dan sgala yg percaya klak mendapat hidupNya *ref Masyurkan bunyinya berkeliling dunia Dengarkan kabarnya, hai s’gala manusia *2 Bunyi Injil menjemput kepada perjamuan Yang sedia bagi kamu janganlah menolaknya “Aku roti hidup, orang lapar makanlah! Sungguhpun dosamu banyak dapatlah anugerah!” *3 Injil setiap masa mengingatkan dunia Kematian kelak datang atas orang durhaka “Berlarilah cepat. Janganlah kamu lalai! Berusahalah kamu mendapat keampunan.” *4 Injilpun memb’ri suka pada skalian bangsa Membawa kabar ampunan oleh kar’na salibNya Kabar yg sangat baik kepada manusia: Yesus sudah dilahirkan, Jurus’lamatmu, Tuhan. === code 71 title Sesatlah Dunia Didalam Dosa title_original The whole world was lost 1=F 6/8 tune Light of the world authors_lyric P. P. Bliss authors_music P. P. Bliss *1 Sesatlah dunia di dalam dosa, datang Yesus trang dunia Dan bersinarlah kemuliaanNya, karna Yesus trang dunia *ref Hai marilah kepada trang. Terang telah menyinariku Dulu buta skarang mata trang; karna Yesus trang dunia *2 Pengikut Yesus tak tinggal dalam g’lap, karna Yesus trang dunia Dalam trang pemimpin kami berjalan, karna Yesus trang dunia *3 Hai orang yg tinggal di dalam dosa, benar Yesus trang dunia Turutlah p’rintahNya bukalah mata, karna Yesus Trang dunia === code 72 title Nyanyikan Lagu yang Baru title_original Sing them over again to me 1=G 6/8 tune Words of life authors_lyric P. P. Bliss authors_music Philip P. Bliss *1 Nyanyikan lagu yg baru Firman yg bri hidup Hendak kulihat eloknya, Firman yg bri hidup Firman yg terindah menghantar ibadah! *ref Firman elok, Firman ajaib, Firman yg bri hidup *2 Yesus bri pada semua Firman yg bri hidup Orang berdosa dengarlah, Firman yg bri hidup Yg rela dibriNya, pimpinan ke sorga! *3 Panggilan Injil berulang Firman yg hidup Yg bri damai dan ampunan, Firman yg bri hidup Jurus’lamat Tuhan, selamanya sucikan! === code 73 title Hai Orang yang Diampunkan title_original How happy every child of grace 1=C 6/4 tune Alida authors_lyric Charles wesley authors_music D. B. Thompson *1 Hai orang yg diampunkan anug’rah warismu “Kucari tempat yg senang di sorga”, katanya *ref Suatu negri yg jauh yang dilihat iman Suatu negri yang t’lah disiapkan bagiku *2 Harapan daku sangat baik selama hidupku Kurasa sorga t’lah dekat dan rindu padaMu *3 Kutahu kebangkitanNya klak membangkitkan aku Dihadapan hadiratMu, kulihat hidupku === code 74 title Meski Tak Layak Diriku title_original Just as I am, without one plea 1=G 6/4 tune Woodworth authors_lyric Charlotte Elliott authors_music William B. Bradbury *1 Meski tak layak diriku, tetapi karna darahMu Dan karna Kau memanggilku ku datang Yesus padaMu *2 Sebagai mana adanya Jiwaku sungguh bercela Darahmulah pembasuhnya kudatang Tuhan padaMu *3 Terombang ambing berkeluh Gentar di kancah kemelut Ya Anak domba Allahku kudatang kini padaMu *4 Sebagaimana adaku: celaka, buta, dan kelu Segala apa yang perlu kudapat dalam diriMu *5 Sebagaimana janjiMu menyambut dan membasuhku Ya Anak Domba yang kudus kudatang kini padaMu. Amin === code 75 title Tuhan, Kau Gembala Kami title_original Savior, like a shepherd lead us 1=Dis 4/4 tune Bradbury authors_lyric D. A. Thrupp authors_music W. B. Bradbury *1 Tuhan Kau Gembala kami, tuntun kami dombaMu Brilah kami menikmati, hikmat pengorbananMu Tuhan Yesus, Jurus’lamat, kami ini milikMu 2x *2 Kau pengawal yang setia, kawan hidup terdekat Jauhkan kami dari dosa, panggil pulang yang sesat Tuhan Yesus Jurus’lamat kami mohon bri berkat 2x *3 JanjiMu Kau trimakami, walau hina bercela Yang berdosa Kau sucikan, Kau bebaskan yang lemah Tuhan Yesus Jurus’lamat kini kami berserah 2x *4 kehendakMu kami cari, ingin turut maksudMu Tuhan isi hati kami dengan kasihMu penuh Tuhan Yesus Juruslamat, tak terhingga kasihMu 2x Amen. === code 76 title Betapa Besarnya Pengampunan Tuhan title_original How can a sinner know 1=G 4/4 tune St. Michael authors_lyric Charles Wesley authors_music ay’s Psalter *1 Betapa besarnya pengampunan Tuhan! Bagaimana meyakini perbuatanMu Tuhan? *2 Manusia tak mungkin sanggup melukiskan Yang terkecil sekalipun dari karuniaNya *3 Andai kupercaya jangan Kau andalkan Hanya berkat dan kasihNya yang dapat slamatkan *4 RohNya yg dibrikan tinggal dalam kita Yg bersaksi dalam kita, saksikan namaNya. Amen === code 77 title Tahanlah Berjuang T’rus 1=D 2/2 *1 Tahanlah dan berjuang t’rus dalam perjuangan kudus Krtistuslah pokok kuatmu dan kemenanganmu tentu *2 Maju tetap dan capailah harta kehidupan baka Upah perjuangan berat itu mahkota al-Hayat *3 Jangan sesat di dunia, ikutlah t’rang anug’rah Jalan benar yang kau tempuh, itulah Kristus Tuhanmu *4 Jangan kuatir, Ialah membimbing dengan tanganNya Kristus pemimpin yang teguh tenagamu dan hidupmu *5 Janganlah takut p’rang berat, senjataNya tetap dekat Nanti kau masuk di neg’ri, tempat kau dimahkotai === code 78 title SuaraMu Kudengar title_original I hear Thy welcome voice 1=Dis 3/4 tune welcome voice authors_lyric Lewis Harthsough authors_music L. Hartsough *1 Kudengar suraMu memanggil diriku Supaya ‘ku di Golgota dibasuh darahMu! *ref Aku datanglah padaMu, Tuhan Dalam darahMu kudus sucikan diriku *2 Kendati ku lemah, tenaga Kau beri Kau hapus aib dosaku, hidupku pun bersih *3 Kau panggil diriku, supaya kukenal iman Harapan yg teguh dan kasihMu kekal *4 Kau buat meresap karyaMu dalamku Kuasa dosapun lenyap, diganti rahmatMu *5 Ya Yesus Kau beri jaminanMu tetap Kepada orang beriman janjiMu kan genap *6 Terpuji Penebus, Terpuji darahNya Terpuji Kristus Tuhanku, dalamNya ku benar === code 79 title Disalib Kusujud title_original I am coming to the cross 1=G 3/4 tune Coming to the cross authors_lyric William Mc. Donald authors_music William G. Fischer *1 DisalibMu kusujud, miskin, buta, dan lemah Yesus, Kau harapanku, agar aku s’lamatlah *ref Kupercaya padaMu, Anak domba Golgota disalibMu ku sujud, diriku slamatkanlah *2 Dalam hidup yang cemar kurindukan Tuhanku Suara Yesus kudengar, “Kuhapuskan dosamu” *3 Kuserahkan padaMu hartaku semuanya Bahkan jiwa ragaku milikMu seluruhnya *4 Janji Tuhan kupegang, ku dibasuh darahNya kubersujud, beriman, diriku selamatlah. Amen === code 80 title Marilah Orang Berdosa title_original Come with thy sins to the fountain 1=F 2/2 tune Gev. C. Stebbins authors_lyric F. J. Crosby *1 Marilah orang berdosa datang kepada Tuhan Datang sperti adanya Tuhan membri ampunan *ref Jangan lambat! Mari cepat! Dalam Tuhan boleh diselamatkan Yesus menantikan engkau hendak membrikan rahmat *2 Meskipun dosamu banyak marilah dekat Tuhan darahNya menyucikanmu, dosamu dihapuskan *3 Barang siapa bertobat serta percaya Tuhan hidup kekal boleh dapat, serta Allah disorga *4 Marilah Yesus memanggil, Ia membri ampunan jikalau kau t’rima Yesus, takkan dibinasakan === code 81 title Batu Karang yang Teguh title_original Rock of Ages 1=Ais 3/2 tune Toplady authors_lyric Augustus M. Toplady authors_music Thomas Hastings *1 Batu karang yang teguh kau tempatku berteduh Karna dosaku berat dan kuasanya menyesak Oh bersihkan diriku oleh darah lambungMu *2 Walau aku berjerih dan menangis tak henti Apapun usahaku tak menghapus dosaku Hanya oleh kurbanMu Kau selamatkan diriku *3 Tiada lain kepegang hanya salib dan iman Dalam kehampaanku kudambakan rahmat-Mu Tanpa Dikau Tuhanku takkan hidup jiwaku *4 Bila tiba saatnya, kutinggalkan dunia Dan Kau panggil diriku kehadapan tahta-Mu Batu Karang yang teguh, Kau tempatku berteduh. Amin === code 82 title Jiwaku Mau Bergemar title_original O Thou, in whose presence 1=D 4/4 tune Beloved authors_lyric Joseph authors_music Freeman Lewis *1 Dihadirat Tuhan jiwaku gemar, ku lari kepada Tuhan Engkaulah hiburan nyanyian benar harapan dan keselamatan *2 Gembala setia tuntun dombanya di padang hijau segar Mengapaku harus jalan berduka dilembah maut sendiriku *3 Mengapa terasing ku dari Tuhan dan lapar haus tersesat Musushmu senang jika ku berduka tertawa ntuk air mataku *4 Ya Tuhan berikan sinar wajahMu hiburkanlah hatikupun Biar anugrahMu yang menebusku membawa sukacitaku *5 Ribuan malaikat bersukaria menantikan Firman Tuhan Dan Tuhan berfirman bersorak surga menggemakan pujianNya. Amen. === code 83 title Angin Ribut Menyerang title_original Jesus lover of my soul 1=Dis 4/4 tune Hollingside authors_lyric Charles Wesley authors_music J. B. Dykes *1 Angin rebut menyerang menggetarkan hatiku Ombak ganas menerjang aku lari padaMu Juru s’lamat, tolonglah dan pandukan bidukku Hingga aku sampailah di labuhan yang teduh *2 Hanya Tuhan sajalah perlindungan yang tentram Brikan daku yang lemah hati kuat dan tenang Dikau saja yg tetap sumber pengharapanku Bia aku mendekap di naungan sayapMu *3 Kristus, Kau andalanku sumber hidup yang esa Kau pulihkan yang sendu, buta, sakit, dan lemah Dikau suci dan benar, aku ini bercela Walau hidupku cemar, Kau penuh anugrah *4 Kelimpahan kasihMu jadi sungai yang segar Menghapuskan dosaku dan membuatku benar Air Hayat mulia, puaskanlah anakMu Hingga Kau sekamanya memenuhi batinku. Amen === code 84 title Bangkitlah Nyawaku title_original Arise, my soul arise 1=Ais 4/4 tune Lenox authors_lyric Charles Wesley authors_music Lewis Edson *1 Bangkitlah jiwaku Buangkan takutmu sedia bagimu Pengharapan baru Yesus yang tlah jadi korban Yesus yg tlah jadi korban menebus dosa dunia *2 Yesus tlah disorga berdoa bagiku tebusan kasihNya Imbalan darahNya DarahNya jadi tebusan DarahNya jadi tebusan dosa seluruh duni *3 Rusuk, kaki, tangan luka di Golgota menjamin tebusan Perkuat safaat ampunilah skalian dosa Ampunilah skalian dosa berikanlah hidup kekal *4 Bapa mendengarkan safaat anakNya tak tertolakkanNya Seruan anakNya darahNya tlah menyatakan Dan rohNya tlah menyatakan ku menjadi Anak Allah *5 Allah dengar daku telah didamaikanKu jadi anakNya Ku bebaslah sudah kudapat skarang berseru Ku dapat skarang berseru ‘Ya Abba, Allah Bapaku!’ Amen === code 85 title Betapa Indah Harinya title_original O happy day 1=G 3/2 tune Happy day authors_lyric Philip Doddridge authors_music E. F. Rimbault *1 Betapa indah harinya saat kupilih Penebus. Alangkah sukacitanya, ‘ku memb’ritakannya terus. *ref Indahlah harinya Yesus membasuh dosaku. ‘Ku diajari Penebus berjaga dan berdoa t’rus. Indahlah harinya Yesus membasuh dosaku. *2 Betapa indah janjiNya yang t’lah mengikat hatiku; kub’ri kasihku padaNya serta menyanyi bersyukur! *3 Sudah ‘ku jadi milikNya, Ia pun milikku kekal. Yakin penuh ‘ku ikutlah: suara Tuhan kukenal. *4 Sentosalah, hai hatiku, Pelindungmu percayalah! Jangan tinggalkan Tuhanmu, Sumber segala kurnia. *5 Setiap janji hatiku kembali kubaruilah; sampai kepada ajalku kupuji pengasihanNya. === code 86 title Roh Kudus, Roh Illahi title_original Holy Spirit, Truth divine 1=Ais 3/4 tune Mercy authors_lyric Samuel Longfellow authors_music Louis U. Gottschalk *1 Roh Kudus, Roh Illahi, turunlah kepadaku FirmanMu terangiku pada jalan hidupku *2 Roh Kudus, penuh kasih, hiduplah dalam hati Bangkitkanlah kasihku, hapuskanlah sombongku *3 Roh Kudus, Roh berkuasa, kehendakMu jadilah PadaMu kubergantung dalam juang hidupku *4 Roh Kudus, Roh yng benar, printahkanlah hatiku Pimpinku di jalanku, agar kumencintaiMu. Amen. === code 87 title Roh Kudus, T’rang Illahi title_original Holy Ghost 1=Ais 3/4 tune Mercy authors_lyric A.Reed authors_music L. M. Gottschalk *1 Roh Kudus, trang Illahi, sinarkanlah hatiku Jauhkanlah baying gelap, brilah trangMu bagiku *2 Roh Kudus trang Illahi, bersihkanlah hatiku Dosaku hapuskanlah, jadikanku milikMu *3 Roh Kudus trang Illahi, bri hatiku bergemar Duka, sedih, dan resah, hiburkan dan bri suka *4 Roh Kudus trang Illahi, buang s’mua berhala Tinggallah didalamku, bertahta selamanya. Amin === code 88 title Ya Sumber Kasih, Roh Kudus title_original Come Holy Ghost 1=F 4/4 tune Winchester authors_lyric Charles Wesley authors_music Estis Psalter *1 Ya Sumber Kasih Roh Kudus, pancaran apiMu Sehingga hati kamipun penuh semangatMu *2 Engkau ilham kaum nabi menulis Alkitab O tolong kami mengerti maknanya yang tepat *3 Ya Roh Kudus, melayanglahdi atas yang kelam Di hati kacau dan resah ciptakanlah terang *4 Ya Roh di dalam cahyaMu Sang Bapa dikenal Terungkap bagi kamipun kasihNya yang kekal. Amen === code 89 title Yesus, Sahabat Benar dan Sejati title_original O Holy Savior, friend unseen 1=Gis 4/4 tune Flemming authors_lyric Charlotte Elliot authors_music Friedrich F. Flemming *1 Yesus sahabat sejati dan benar, kubersandar erat kepadaMu Diwaktu senang dan diwaktu susah, kupegang tanganMu *2 Dunia fana selalu berubah sahabat kitapun pergilah jauh Tuhanku Yesus kasihNya tetaplah, Ia memegangku *3 Meski sering ku merasa sendiri di dalam jalan dunia ini Ku dengar suaraMu memanggilku, kupegang tanganMu. Amen === code 90 title Indahnya Saat Teduh title_original Sweet hour of prayer 1=D 3/8 tune Sweet Hour authors_lyric William Walford authors_music William B. Brad *1 Indahnya saat teduh menghadap takhta Bapaku: kunaikkan doa padaNya, sehingga hatiku lega. Di waktu bimbang dan gentar, jiwaku aman dan segar; 'ku bebas dari seteru di dalam saat yang teduh. *2 Indahnya saat yang teduh dengan bahagia penuh. Betapa rindu hatiku kepada saat doaku. Bersama orang yang kudus kucari wajah Penebus; Dengan gembira dan teguh kunanti saat yang teduh. *3 Indahnya saat yang teduh penampung permohonanku kepada yang Mahabenar yang bersedia mendengar. Sejak kulihat wajahNya, 'ku yakin pada firmanNya dan menyerahkan bimbangku di dalam saat yang teduh. === code 91 title Gunakanlah Waktu title_original Take time to be holy 1=D 3/8 tune Holliness authors_lyric William D. Loungstaff authors_music George C. Stebbins *1 Gunakanlah waktu dengan Tuhanmu Berdoa selalu pada Tuhanmu Tolonglah yg sakit, bantu yg lemah! Lupakan yang lain cari berkatNya. *2 Gunakan waktu dengan Tuhanmu Meski semua lalu pandanglah Tuhan Pakailah waktumu bersama Tuhan Tunjukkan hidupmu dan muliakanNya *3 Gunakanlah waktu dengan Tuhanmu Dalam kesesakan dan kesusahan Dia pemimpinmu ikutlah Dia! Tetaplah percaya pada firmanNya *4 Gunakanlah waktu dengan Tuhanmu Tenangkan jiwaku dalam tanganNya Dan dipimpin RohNya ke sumber kasih Dijadikan layak masuk ke sorga. Amen === code 92 title Curahkanlah RohMu Tuhan 1=Dis 6/4 tune Woodworth authors_music William B. Bradbury *1 Curahkanlah RohMu, Tuhan, bagai nyala lidah api Hanguskanlah dosaku, brilah kuasa yg dijanjikan *2 Kepada umatMu Tuhan, bri aku suka bersaksi Gerakkan tekad hati hingga semuanya tertembus *3 Injil sampai ujung bumi, tolong kami mengabarkan Kuatkan hati kami, penuhkan usaha dan iman. Amen === code 93 title Brilah Roh Suci dalam Hatiku title_original Spirit of God, descend 1=G 4/4 tune Morecambe authors_lyric George Croly authors_music Frederick C. Atkinson *1 Brilah Roh suci dalam hatiku, sucikan dan kuatkan imanku Nyatakan kasih dan setiaMu, tolonglah aku mengasihiMu *2 Ku disuruh kasihi Rajaku, badan, jiwaku jadi milikMu Ajarlah ku mengangkat salibMu agar ku cari dan mendapatMu *3 Briku kesadaran Tuhan dekat, pimpinlah dalam perjuangan brat Jauhkan bimbang dan keluh kesah, agar ku sabar dalam berdoa *4 Ajarlah ku sungguh mengasihiMu, Kasih Kudus penuhi jiwaku Nyalakan, Tuhan, mezbah hatiku, agar kasihku disempurnakan. Amen === code 94 title Roh Kudus Tetap Teguh title_original Holy Spirit, faithful guide 1=G 3/4 tune Faithful Guide authors_lyric M. M. Wells authors_music M.M. Wells *1 Roh Kudus tetap teguh, Kau pemimpin umatMu Tuntun kami yang lemah lewat gurun dunia Jiwa yg letih lesu mendengar panggilanMu “Hai musafir, ikutlah e negri sejahtera!” *2 Kawan karib terdekat, Kau menolong yang penat Bri di jalan yang kelam, hati anakMu tentram Bila badai menderu, perdengarkan suaraMu “hai musafir ikutlah ke negri sejahtera!” *3 Bila nanti tamatlah pergumulan dunia Dalam sorga mulia nama kita tertera Asal kita ditebus, pun dipanggil Roh Kudus “Hai musafir ikutlah ke negri sejahtera!” Amen === code 95 title Hembus Aku, Tuhan, Dengan Hidup Baru title_original Breathe on me 1=G 3/4 tune Trentham authors_lyric Edwin Hatch authors_music Robert Jackson *1 Hembus aku Tuhan, dengan hidup baru Agar kurindu yg benar, berbuat s’pertiMu *2 Hembus aku, Tuhan, sucikan hatiku KehendakMu pun jadilah di dalam diriku *3 Hembus aku, Tuhan, ku jadi milikMu Biarlah api illahi nyalakan hatiku *4 Hembus aku, Tuhan, agar ku tak mati Tapi sertaMu hiduplah selama-lamanya. Amen === code 96 title Tanganku menadah Tuhan Mengharap KasihMu title_original Father, I stretch my hands to thee 1=D 4/4 tune Naomi authors_lyric Charles Wesley authors_music Hans H. Nageli *1 Tanganku menadah Tuhan mengharap kasihMu Andai Tuhan mengabaikan kemana ku pergi *2 Seblum aku lahir baru, banyak sengsaraku Kini Yesus tanggung aku, tak kurang apapun *3 Kuberharap dengan sungguh pada jasa Tuhan Anugrahkanlah padaku KuasaMu ya Tuhan *4 Tuhanlah dapat kalahkan semua musuhku Dan tabiatMu ditanam di dalam diriku *5 Brikanlah rohMu, ya Bapa, Roh yg menghanguskan Supaya nafsu dunia Binasa sekalian *6 Bukakanla di dalamku, Tabiat yg bersih Hati yg seperti hatiMu; Penuh dengan kasih. Amen === code 97 title Dimanakah Kutemukan title_original Where shall my wondering soul 1=Dis 3/4 tune Fillmore authors_lyric Charles Wesley authors_music Jeremiah Ingalls *1 Dimanakah kutemukan, permulaan kebebasan? Dahulu aku tersesat dalam dunia kegelapan Darah Yesus yg ciptakan kelahiranku yang baru *2 Tak kepalang kebaikanNya ciptakanku lahir baru Bagaikan awal bagiku temukan jalan sorgawi Yesuslah jalan hidupku, penyebab kebenaranku *3 Dahulu aku remehkan seru Yesus memanggilku Kini aku menyesal setelah hampir binasa Kasih Yesus selamatkan, ku anak yang lahir baru *4 Orang terhina dan rendah, kupanggil padaNya s’mua Dan orang yang berdosapun ditrima karna kasihNya Dan bukan karna yg benar Yesus sudah dikorbankan *5 Marilah kamu yg salah, yang sangat besar dosamu Hati Yesus yg terluka dan darah curah bagimu Mari pulang, dipanggilNya, marilah dan bertobatlah. Amen === code 98 title Mungkinkah Aku Pun Turut Tertolong title_original And can it be that I should gain 1=Dis 3/4 tune Fillmore authors_lyric Charles Wesley authors_music Jeremiah Ingalls *1 Mungkin akupun turut tertolong oleh darahNya Akulah pangkal siksaNya yg menyebabkan matiNya Agung benar ya Tuhanku, Engkau tersiksa gantiku *2 Rahasia Allah mati siapa bisa mengerti? Percumalah malaekat menduga kasih illahi Inilah anug’rah besar, supaya dunia percaya *3 Dosaku jadi rantaiku mengikat jiwa selalu Ketika trangMu bersinar bercahayalah penjaraku Rantai putus, hati bebas, kubangkit dan ikut Yesus *4 Tiada lagi hukuman berkatMu Yesus milikku Kupakai kebenaranMu, kuhidup karna Tuhanku Tahta kekal kudekati, dan mahkota hayat dibri. Amen === code 99 title Percayalah Aku, Ya Domba Kalvari title_original My faith looks up to thee 1=Dis 4/4 tune Olivet authors_lyric Ray Palmer authors_music Lowel Mason *1 Percayalah aku, ya Domba Kalvari pada Dikau! Dengarlah doaku, hapuslah dosaku Akulah milikMu s’lamanya *2 Kuatkan hatiku dengan anugrahMu pada kuasaMu Bagiku Kau mati karena kasihMu Agarku tetap mengasihiMu *3 Dalam kesusahan atau kedukaan, pimpin aku Trangilah jalan g’lap, kesedihan lenyap Dan kakiku tetap dijalanMu *4 Saat ajal hampir, ragu dan takutku, buanglah jauh Juruselamatku lindungi jiwaku, hingga aku jumpa dengan Dikau. Amen === code 100 title Yesus Engkau Juruselamat title_original Pass me not, O gentle savior 1=Gis 4/4 tune Pass me not authors_lyric Fanny J. Crosby authors_music William H. Doane *1 Yesus Engkau Jurus’lamat, dengar doaku Janganlah Tuhan lalui, panggilah aku *ref Yesus, Yesus, dengar doaku Janganlah Tuhan lalui, panggillah aku. *2 Engkau Tuhan berkasihan, slamatkan daku Kuatkan percaya hamba, Aku hambaMu *3 KebajikanMu kuharap, pandanglah aku Sembuhkan jiwa yg hancur, bri anugrahMu *4 Engkau sumber kesukaan, cukup bagiku Dalam sorga dan dibumi Engkau Tuhanku === code 101 title Kasih Bapa T’rang Bersinar title_original Brightly beams our Father’s mercy 1=Ais 3/4 tune Lower Light authors_lyric Philip P. Bliss authors_music Philip P. Bliss *1 Kasih Bapa trang bersinar dari sorga s’lamanya Tapi kita dip’rintahNya jadi terang dunia *ref Biarlah trangmu bersinar dalam dunia yg gelap Agar yg hilang dan sesat dapat keselamatan *2 Dunia bagai malam yg g’lap, ombak laut menghancurkan Umat Tuhan merindukan, trang sorgawi bersinar *3 Pancarkan sinar terangmu bagi orang dalam g’lap Bila dalam g’lap selalu, hidupnyapun tersesat === code 102 title Kusuka Menuturkan Cerita Mulia title_original I Love to tell the story 1=Gis 4/4 tune Hankey authors_lyric Katherine Hankey authors_music William G. Fischer *1 'Ku suka menuturkan cerita mulia, cerita Tuhan Yesus dan cinta kasihNya. 'Ku suka menuturkan cerita yang benar, penawar hati rindu, pelipur terbesar. 'Ku suka menuturkan, 'ku suka memasyurkan cerita Tuhan Yesus dan cinta kasihNya. *2 'Ku suka menuturkan cerita mulia yang sungguh melebihi impian dunia. ' Ku suka menuturkan semua padamu, sebab cerita itu membawa s'lamatku. 'Ku suka menuturkan, 'ku suka memasyurkan cerita Tuhan Yesus dan cinta kasihNya. *3 'Ku suka menuturkan cerita mulia; setiap kuulangi bertambah manisnya. 'Ku suka menuturkan sabdaNya yang besar; dan yang belum percaya, supaya mendengar. 'Ku suka menuturkan, 'ku suka memasyurkan cerita Tuhan Yesus dan cinta kasihNya. *4 'Ku suka menuturkan cerita mulia; pun bagi yang percaya tak hilang indahnya. Dan nanti kunyanyikan di sorga yang kekal cerita termulia yang lama kukenal. 'Ku suka menuturkan, 'ku suka memasyurkan cerita Tuhan Yesus dan cinta kasihNya. Amen === code 103 title Kepercayaan yang Kekal title_original Faith of our Fathers! 1=Gis 3/4 tune St. Catherine authors_lyric Frederick W. Faber authors_music Henri F. Hemy *1 Kepercayaan yang kekal meskipun musuhnya lawan Pencara api dan pedang tak dapat membinasakan *ref Kepercayaan kekal, tentu kami tak mau sangkal *2 Tertangkap orang yang saleh tetapi bebas hatinya Dan jikalau dibunuhpun sungguh mulia matinya *3 Kami kabarkan InjilMu kepada seluruh bangsa Karena cinta kasihMu sangat besar bagi dunia *4 Pada kawan dan musuhpun harus kami mengasihi Karna iman Kau nyatalah dalam perbuatan mulia. Amen === code 104 title Batu Karang yang Teguh 1=Bes 6/4 *1 Batu karang yang teguh, Engkau perlindunganku Engkau tidak tergerak, di gelora pun tegak Tuhan Yesus, kuseru: tolong, tolong anakMu *2 Meski aku bekerja, tahan sampai lemah Tidak cukup kuatku, hanya oleh sayangMu Oleh darahMu kudus, dapat aku ditebus. Amen === code 105 title Tentu Wajib Aku Muliakan Allah title_original A charge to keep I have 1=G 3/4 tune Boylston authors_lyric Charles Wesley authors_music Lowell Mason *1 Kewajibankulah memuliakan Allah Karna aku dilayakkan masuk dalam sorga *2 Panggilan padaku untuk melayani Biar seluruh hidupku, kus’rahkan padaMu *3 Biarlah hidupku dalam hadiratMu Agar aku ini, Tuhan, bri jawaban sungguh *4 Tolong aku, Tuhan, bergantung padaMu. Jika aku tak setia, binasalah aku. Amen === code 106 title Tuhan Berikan BerkatMu title_original Lord, dismiss us with thy blessing 1=D 4/4 tune Sicilians Marines authors_lyric John Fawcet authors_music Tattersall’s Psalmody *1 Tuhan berilah berkatMu, damai dan kesukaan Biar kami jadi milikMu, memenangkan kasihMu Segarkanlah, segarkanlah kami dalam dunia *2 Kami mengucapkan syukur karna Injil yg indah Moga-moga buah RohMu dalam kami nerlimpah Iman tetap, iman tetap dalam kebenaranMu *3 Bila Tuhan panggil kami dari dalam dunia Dengan suka kami t’rima jemputanMu ke sorga Brilah kami, brilah kami berkatMu selamanya. Amen === code 107 title Ku Kasihi Yesus yang Cari Aku title_original Lord Jesus I love Thee 1=F 4/4 tune Gordon authors_lyric William R. Featherstone authors_music Adoniram J. Gordon *1 Kukasihi Yesus, Engkau milikku. Dosaku dihapus oleh darahMu Engkau Jurus’lamat mengasihiku Kini aku bebas mengasihiMu *2 Yesus lebih dulu mengasihiku. Korbankan diri diatas kalvari Dan kasihMu sebabkan sengsaraMu dan sekarang Tuhan mengasihimu *3 Baik hidup baik mati Kau kukasihi, sepanjang umurku, hendak kupuji Dan bila dunia kutinggalkan Akupun tetap bersamaMu Tuhan *4 Ditempat yang indah dan kesukaan kua akan menyanyi dan sembah Tuhan Kupakai mahkota yang Tuhan brikan, dan aku tetap mengasihi Tuhan. Amen === code 108 title Aku MilikMu title_original I am thine, O Lord 1=Gis 4/4 tune I am thine authors_lyric Fanny J. Crosby authors_music William H. Doane *1 Aku MilikMu dengar SuaraMu menyatakan KasihMu Aku rindukan iman yang sungguh agar maju padaMu *ref Panggil daku, panggil ya Tuhan pada salib Kalvari Panggil daku, panggil, panggil ya Tuhan, Pada rusuk terluka. *2 Sucikan daku jadi hambaMu dengan kuasa kasihMu Agar jiwaku tetap menujudan berharap padaMu (Reff) *3 Kurasa tenang, kurasa teduh dihadapan tahtaMu Kubersujudlah dalam doaku bersekutu denganMu (Reff) *4 Dalam dunia tak seutuhnya kuhayati kasihMu Sukacitapun baru sempurna bilaku besertaMu (Reff) === code 109 title Jadikanku PelayanMu title_original O Master, let me walk with thee 1=Dis 3/4 tune Maryton authors_lyric Washington authors_music H. Percy Smith *1 Jadikanku pelayanMu rendahkan hati sertaMu Ajarkanlah rahasia kesabaran dalam susah *2 Tolong gerakkan hatiku melayani kehendakMu Biarkanku menghayati kuasa Firman abadi *3 Ajarkan kesabaranMu semakindekat sertamu Kuatkan iman yg lemah agar kukalahkan jahat *4 Bri harapan yg cemerlang untuk berjalan di depan Bri sentosa kepadaku agar kuhidup sertaMu. Amen === code 110 title Kasih Tuhan Kekal title_original Immortal love, forever full 1=Dis 3/4 tune Serenity authors_lyric John Greenleaf Whittier authors_music William V. Wallace *1 Kasih Tuhan kekal penuh yang belimpah-limpah Dibagikan tetap penuh selama-lamanya *2 Tak mungkin kita naik sorga, mendatangkan Tuhan Percuma malah mencariNya di dunia fana *3 Kasih Yesus tetap sama, baik di Galilea Pun diatas bukit Zaitun kekal selamanya *4 Tetapi Tuhan tidak jauh, dalam kesusahan Dan Dialah selalu membri penghiburan *5 Orang yang lemah dan sakit disembuhkan Tuhan Dan dengan printahNya: “Bangun” dihidupkan pula. Amen. === code 111 title Lepaskan Orang yang Dalam Bahaya title_original Rescue the perishing 1=Ais 4/4 tune I am thine authors_lyric Fanny J. Crosby authors_music William H. Doane *1 Lepaskan orang yang dalam bahaya Bebaskanlah dari dosa dan maut Tolong orang sesat tolong yg jatuh Kabarkan kuasa Jurus’lamat *ref Lepaskan orang yang dalam celaka Yesus penuh kasih yang bebaskan *2 Meski dihinakan, Yesus menanti Ia mau trima orang menyesal Barang siapa percaya padaNya Yesus akan mengammpuni dia *3 Hati manusia meskipun hancur Bangun kembali oleh anugerah Diperbaharui oleh kasihNya Menjadikan jiwa orang segar *4 Lepaskan yang sesat ini tugasmu Kamu dikuatkan oleh Yesus Pimpinlah semua ke jalan lurus Kabarkan Jurus’lamat Penebus === code 112 title Yesus Sahabat yang Sungguh title_original I’ve found a Friend 1=C 3/4 tune Friend authors_lyric ames G. Small authors_music George C. Stebbins *1 Yesus sahabat yang sungguh sangat besar kasihNya Kini aku dirangkulNya penuh akrab kasihNya Dari hatiku kasihNya tak boleh diceraikan s’lamanya Dia Tuhanku ku jadi milik Tuhan *2 Yesus sahabat yang sungguh yang mati karna aku Tiada kasih yang sama dengan kasihNya itu Segala yg aku punya padaNya kuserahkan Hatiku dan kuasaku selamanya milikMu *3 Yesus sahabat yang sungguh yang tulus dan setia Pembela yang berkuasa memimpin penuh hikmat Dari kasihNya padaku siapa boleh ceraikan Hidup, maut neraka, sorga selamanya milikMu. Amen === code 113 title Ya Tuhan yang Telah Datang title_original O Thou who camest from above 1=D 4/2 tune Eisenach authors_lyric Charles wesley authors_music Johann H. Schein *1 Ya Tuhan hendak datang hendak memberi api murni Di atas mezbah hatiku nyalakanlah kasih suci *2 Biar apiMu berkobar untuk kemuliaanMu Memuji takhtaMu Tuhan berkuasa dalam hatiku *3 Yesus, kuatkan tekadku, bri hikmadMu kepadaku Api suci kuandalkan lipat gandakan berkatMu *4 Siap untuk kerja Tuhan lakukan kasih beriman Pengasihan Tuhan kekal korbanku disempurnakan. Amen === code 114 title Ya Yesusku Berjanji title_original O Jesus, I have promised 1=F 4/4 tune Angel’s Story authors_lyric John E. Bode authors_music Arthur H. Mann *1 Ya Yesus, ‘ku berjanji setia padaMu; kupinta Kau selalu dekat, ya Tuhanku. Di kancah pergumulan jalanku tak sesat, kar’na Engkau Temanku, Pemimpin terdekat. *2 Dekaplah aku, Tuhan, di ribut dunia penuh kilauan hampa dan suara godanya. Di dalam dan di luar si jahat mendesak. Perisai lawan dosa, ya Tuhan, Kau tetap. *3 Ya Yesus, Kau berjanji kepada umatMu: di dalam kemuliaan Kausambut hambaMu. Dan aku pun berjanji setia padaMu. Berikanlah karunia mengikutMu teguh. === code 115 title Tulus, Setia dan Berani Melawan title_original Truehearted, wholehearted 1=F 6/8 tune Truehearted authors_lyric Frances R. Havergal authors_music George C. Stebbins *1 Tulus, setia, dan berani melawan musuhyg gagah dan sakti dan g’lap Kita serdaduTuhan mau melawan, kita berperang dalam kuasa Tuhan *ref Kabarkan Injil karna Tuhanku! Raja diatas kehidupanku Sorak dan nyanyi Tuhan yg kasih, Raja diatas kehidupanku *2 Tulus, setia, dan berserah diri, berserah pada Raja mulia Dan dengan rajin dan taat dan kasih, hati yg rela serta bergemar (Reff) *3 Tulus, setia, Jurus’lamat mulia, jadilah Raja yg pegang kuasa Tundukkanlah hati dan maksud kami dan rela berserahkepada Allah === code 116 title Tuhan Yesus, Penolongku title_original Jesus, my call, to heaven is gone 1=Gis 4/4 tune Duane Street authors_lyric John Cennick authors_music George Coles *1 Tuhan Yesus penolongku yg sudah naik ke sorga Dan meski jalanku susah akupun mengikut juga Yg dulu ditempuh nabi, rasul, dan salehpun juga Jalan Tuhan jalan suci dan jalan damai ku tempuh *2 Ya Domba Allah, ku datang minta padaMu ampunan Dari segala dosaku, bri kasihMu kepadaku Dan pada orang yg sesat, kusampaikan kes’lamatan Dalam darah Tuhan Yesus yg berikan hidup kekal. Amen === code 117 title Tuhan KasihMu Bri Kepadaku title_original Savior, Thy dying love 1=G 4/4 tune Something for Jesus authors_lyric Sylvanus D. Phelps authors_music Robert Lowry *1 Tuhan kasihMu bri kepadaku, Kusrahkan diriku kepadaMu Jiwaku memuji menanti janjiMu, itulah yg kubri kepadaMu *2 Aku dislamatkan oleh Tuhan, yg beriman lemah dikuatkan Kuangkat salibku masyurkan kasihMu, doaku tertuju kepadaMu *3 Hatiku s’lalu trus kepadaMu, berbakti padaMu ya Tuhanku Suatu kebajikan maupun pertolongan, jadi kesaksian karna Tuhan *4 Aku persembahkan seluruhnya, diri dan hartaku kepadaMu Akhirnya ku tentu melihat mukaMu, kunyanyikan slalu puji Tuhan. Amen === code 118 title KehendakMu Jadi Dalamku, Ya Tuhan title_original My Jesus, as Thou wilt 1=Dis 4/4 tune Jewett authors_lyric Benjamin Schmolck authors_music Carl M. Von Weber *1 KehendakMu jadi dalamku, ya Tuhan! Pada tangan kasih semua kuserahkan Dalam suka duka, milikMu ku jadi Tolong ku berkata: “KehendakMu jadi.” *2 kehendakMu jadi meski dalam duka kuatkan harapan t’rang yg bercahaya kalau aku susah, seperti Kau juga tolong ku berkata: “KehendakMu jadi.” *3 kehendakMu jadi s’mua baik bagiku masapun berubah, ku tetap padaMu aku jalan laju ke rumah di sorga nyanyikan s’lamanya “KehendakMu jadi.” Amen ==== code 119 title Hendaklah Kuberitakan title_original O could I speak the matchless worth 1=D 2/2 tune Ariel authors_lyric Samuel Medley *1 Hendaklah kuberitakan kebajikan yang sempurna di dalam Yesusku Kunyanyikan kebenaran dan kasih yg menakjubkan, yang selamatkan daku, yg selamatkan daku *2 darahNya itulah korban yg jadikan keampunan dari dosa dan maut pengasihanNya kupuji, rahmatNya padaku dibri dalam seperti laut, dalam seperti laut *3 aku nyanyikan sifatNya segala macam kasihNya, Raja yg bertahta biarlah pujiku sedap, seumur hidupku tetap kupuji namaNya, kupuji namaNya *4 waktu Tuhan bawa pulang, itulah hari bersyukur, mukaNya kulihat dengan Tuhan Jurus’lamat, aku dapat berkat kekal Menang karna rahmat, menang karna rahmat. Amen === code 120 title Tuhan Dengarlah Doaku title_original O Jesus, Savior, hear my call 1=F 3/4 tune O Blessed Lord, I Come authors_lyric F. J. Crosby authors_music Ira D. Sankey *1 Tuhan dengarlah doaku yg kuseruka kepadaMu Aku serahkan diriku di kaki salibMu *ref Aku datang ya Tuhanku memohon ampun padaMu Hilangkanlah susah duka, kudatang padaMu *2 Tuhan menanggung siksaan di atas kayu salibNya Sekarang aku pecaya pada Jurus’lamat (Reff) *3 Meski ku jahat Kau sambut dari dosa aku luput Sekarang Tuhan ku turut selamanya (Reff) Amen. === code 121 title Persahabatan dan Kesukaan title_original Oh, what fellowship; oh, what joy 1=Gis 4/4 tune showalter authors_lyric E. A. Hoffman authors_music A. J. Showalter *1 Persahabatan dan Kesukaan Harap pada tangan yang kekal Berkat yang besar kita dapatkan Harap pada tangan yang kekal *ref Harap, Harap harap Pada tangan yang kekal Harap, harap, harapPada tangan yang kekal *2 Dalam hidupku kudis’lamatkan Harap pada tangan yang kekal Dan bertambalah hatiku senang Harap pada tangan yang kekal *3 Tak ketakutan tak kebimbangan Harap pada tangan yang kekal Hatiku senang imanku menang Harap pada tangan yang kekal === code 122 title Engkaulah Bahagiaku title_original Thou my everlasting portion 1=G 3/4 tune Close to thee authors_lyric Fanny J. Crosby authors_music Silas J vail *1 Engkaulah bahagiaku, tiada lain lagi perlu S’panjang jalan hidupku kumau jalan sertaMu *ref Hampirku padaMu, hampirku padaMu Sepanjang jalan hidupku ku mau jalan sertaMu *2 Bukan kesenangan dunia atau hormat kupinta Dengan suka ku bekerja asal ku serta Tuhan *3 Pimpin daku disengsara, atas ombak laut deras Dari pintu hidup kekal kumasuk serta Tuhan === code 123 title Oleh AnugrahMu title_original Lord in the strength of grace 1=Dis 4/4 tune Franconia authors_lyric Charles Wesley authors_music Johann B. Konig *1 Oleh anugrahMu, dengan kesukaan Aku serahkan diriku padaMu, ya Tuhan *2 Jiwaku dan badan, hendak kuberikan Untuk melayani Tuhan, hidup dan matipun. Amen === code 124 title Bangunlah Hari Sudah Trang title_original Awake my soul 1=G 4/4 tune Tallis’Canon authors_lyric Thomas Ken authors_music Thomas Tallis *1 Bangunlah hari sudah terang, hadapi s’mua tugasmu Jangan malas, bersukalah, pada Tuhan bersyukurlah *2 Kuulang janjiku, Tuhan, pimpinlah skalian pikiran Dan hapuskanlah dosaku, dan bersihkanlah jiwaku *3 Pimpin dan jagaku tetap dalam segala kerjaku Tenaga badan dan jiwa menjadi mulia dalamMu *4 Pujilah Allah Tuhanmu. Bapa, Anak, dan Roh Kudus Hai kamu sekalian makhlukNya, sembah Allah disorga. Amen === code 125 title Tuhan Ambil Hidupku title_original Take my life, and let it be 1=F 4/4 tune Messiah authors_lyric Frances R. Havergal authors_music L. J. F. Herold *1 Tuhan ambil hidupku, jadi korban bagiMu Dan sepanjang umurku s’lalu puji namaMu Ambil tanganku agar kasihMu menggrakkannya Tata kakiku jalan terarah pada Tuhan *2 Pakailah suaraku menyanyi bagi Tuhan Pakai juga bibirku bagiMu berbicara Pakai hartaku, Tuhan, itu jadi milikMu Pakai akal budiku dalam pelayananMu *3 Jadikan daku patuh kepada kehendakMu Pakai juga hatiku jadikanlah takhtaMu Pakai kasihku, Tuhan, padaMu kuserahkan Pakai sluruh diriku untuk kemuliaanMu. Amen === code 126 title Kehendak Tuhan Laksanakan 1=Dis 9/4 *1 Kehendak Tuhan Laksanakan, kutanah liat Kau Penjunan Bentuklah aku sesukamu Aku menunggu dikakiMu *2 Kehendak Tuhan Laksanakan Tilik hatiku dan sucikan DihadiratMu kuberserah Yesus Tuhanku O trimalah *3 Kehendak Tuhan Laksanakan Tolonglah aku yang berbeban Sembuhkan Tuhan hati lara, Yesus Penghibur Maha Kuasa *4 Kehendak Tuhan Laksanakan Jiwa ragaku kendalikan Penuhi aku dengan RohMu, Hiduplah Yesus dihatiku. Amen === code 127 title Haruskah Hanya Penebus Memikul Salib B'rat? title_original Must Jesus bear the cross alone 1=Gis 6/4 tune Maitland authors_lyric Thomas Shepherd authors_music George N. Allen *1 Haruskah Yesus sendiri memikul salib brat? O kita ounya salib yang harus diangkat *2 Betapa orang yang kudus sehabis berlelah Di sorga berbahagia terhapus dritanya *3 Salib kudus yg kupikul membebaskan aku Membuka jalan ke sorga terima mahkota *4 O salib, Kau junjunganku, mahkota mulia Kau, Yesus, kebangkitanku, hidupku slamanya. Amin. === code 128 title Berserah kepada Yesus title_original All to Jesus I surrender 1=D 4/4 tune All to Jesus I surrender authors_lyric J. W. Van de venter authors_music W. S. Weeden *1 Berserah kepada Yesus tubuh, roh dan jiwaku; kukasihi, kupercaya, kuikuti Dia t'rus. *ref Aku berserah, aku berserah; kepadaMu, Jurus'lamat, aku berserah! *2 Berserah kepada Yesus di kakiNya 'ku sujud. Nikmat dunia kutinggalkan; Tuhan, t'rima anakMu! *3 Berserah kepada Yesus aku jadi milikMu. B'rilah RohMu meyakinkan bahwa Kau pun milikku! *4 Berserah kepada Yesus kuberikan diriku. B'ri kasihMu dan kuasaMu, ya, berkati anakMu! *5 Berserah kepada Yesus kurasakan apiNya. Kar'na s'lamat yang sempurna puji, puji namaNya! === code 129 title Tambahlah Kasihku akanTuhan title_original More love to thee 1=Gis 4/4 tune More love to thee authors_lyric Elizabeth P. Prentiss authors_music William H. Doane *1 Tambahlah kasihku akan TUHAN Dengarlah doa yang ku pintakan Inilah doaku, tambahlah kasihku Tambah kasih akan TUHAN *2 Dulu aku rindu akan dunia S'karang kepada-Mu Yesus saja Inilah rinduku, tambahlah kasihku Tambah kasih akan TUHAN *3 Meski aku senang, meski duka Datanglah utusan dari surga Nyanyilah padaku, tambahlah kasihku Tambah kasih akan TUHAN *4 Bilaku pulanglah kerumahMu Puji kepada-Mu Yesus TUHAN Tetaplah doaku, tambahlah kasihku Tambah kasih akan TUHAN === code 130 title Saksikan Tuhan Yesus Sahabat yang Benar title_original Now just a word for Jesus 1=Dis 6/8 authors_lyric F. J. Crosby authors_music O. Ahnfelt *1 Saksikan Tuhan Yesus Sahabat yg benar Nyatakanlah kasihNya serta anugrahNya Bersaksi bagi Yesus Penolong bagimu Hai nyanyi bagi Yesus Jurus’lamat dunia *2 Saksikan Tuhan Yesus yg ampunkan dosa Dan berkatNya membawwa kita masuk sorga Saksikan Tuhan Yesus, suaramu nyaringkan Aku mengasihiNya, yg mati gantiku *3 Saksikan Tuhan Yesus, dan janganlah lengah Orang yg lalai tentu k’lak mendapat susah Saksikan Tuhan Yesus, meski engkau lemah Bangkitlah dan bersaksi, Tuhan menyertaimu. Amen === code 131 title Pandang Aku PelayanMu title_original Behold the servant of the lord 1=G 3/4 tune St. Petersburg authors_lyric Charles Wesley authors_music D. S. Bortniansky *1 Pandanglahku pelayanMu merindukan pimpinanMu Hendak dengarkan firmanMu, kehendakMu kujalankan Bersuka tinggalkan dunia melayani Dikau Tuhan *2 Bri rahmatMu mengiringku menjalani hidup ini Waktu dan hidup kuserah Kau pakai untuk maksudMu Agar sekalian perbuatan olehMu disempurnakan *3 Ubahkan dan kuasaiku seturut maksudMu Tuhan Semuanya pada Tuhan Aku mempersembahkannya Layakkan sempurnakanlah untuk kebesaranMu, Tuhan *4 padaMu kubri milikMu jadikanlah sesukaMu agarku dapat metraiMu dan firmanMu aku turut bekerja sep’nuh hatiku, hidup dan mati bagiMu. Amen === code 132 title Oleh AnugerahMu title_original Jesus, united by the grace 1=G 3/4 tune St. Agnes authors_lyric Charles Wesley authors_music John B. Dykes *1 Oleh anugrahMu Tuhan kami disatukan Kami mencariMu Tuhan dan yakin bertemu *2 Bri kami kuasaMu, Tuhan menolong yg susah Asal dengan hati penuh kasihi umatMu *3 Bri kami kuasaMu Tuhan, yakin untuk bersaksi Kami telah dibabtiskan di dalam Roh Kudus *4 Bri kami hati yang pasrah didalam kasihMu Agar kasihMu menyentuh pada dunia ini *5 Kami semua disatukan dalam nama Tuhan Agar kasih yang Tuhan bri hampir pada kami *6 Kasih yang murni dan kudus, sempurnakan kami Agar kamipun bersaksi teladan illahi. Amen === code 133 title Ajarkan HambaMu Tuhan title_original Lord, speak to me 1=G 4/4 tune Canonbury authors_lyric Frances R. Havergal authors_music Robert Schumann *1 Ajarkan hambaMu Tuhan, untuk setia padaMu Agar dapat digunakan untuk kemuliaan Tuhan *2 Ya, Tuhan pimpinlah aku agar kuhidup dekatMu Kenyangkan hidupku yang haus melihat kebenaranMu *3 Tuhan kuatkanlah aku agarku berdiri teguh Menjadi hambaMu s’lalu di dalam pelayananMu *4 Tuhan, firmanMu hiduplah di dalam diri hambaMu Agar hamba trus setia mengabarkan Injil Tuhan *5 Tuhan, brikanku sentosa agar suaraku hiburkan Orang yang penat dan lelah dengan firmanMu ya Tuhan *6 Curahkan anugerahMu supaya hatiku penuh Dengan kata yang berkuasa memberitakan kasihMu *7 Tuhan gunakanlah aku dengan sesuka hatiMu Hingga kulihat mukaMu dan mendapat kesukaan. Amen === code 134 title Di Tengah Hidup Dunia title_original Matius 22:9 1=Ais 3/4 tune Germany authors_lyric Frank Mason North authors_music Gardiner’s Sacred Melodies *1 Ditengah hidup dunia, ditengah tangis dan jeritan Ditengah p’rang dan bahaya, Yesus suaraMu kudengar *2 Diantara kemiskinan, ditengah susah dan tangisan Dalam s’gala pencobaan, kulihat air mata Tuhan *3 Dari sijanda yang lemah, dari si anak yg terlantar Dalam hidup penuh pilu, Tuhan tak pernah undur *4 Tuhan membri kecukupan sebagai pernyataan kasih Tuhan menyatakan kasih kepada semua orang *5 Ya, Tuhan, turunlah seg’ra menyembuhkan hati nan luka Kepada orang b’lum dengar, ya Tuhan, tinggallah serta *6 Supaya dunia dengar bahwa Kau mengasihi dunia Hingga kemuliaan dan kerajaanMu nyatalah. Amen === code 135 title Dengan CaraMu yang Ajaib title_original God moves in a mysterious way 1=Dis 2/2 tune Dundee (french) authors_lyric William cowper authors_music Scottish Psalter *1 Dengan caraNya yang ajaib Tuhan menciptakan Dan laut alas kakiNya, dan topan jalanNya *2 Pikiran Tuhan amat gaib dan slalu amat baik Kalaupun pahit rasanya manislah akhirnya *3 Orang percaya janganlah takut pencobaan Anug’rah Tuhan tetaplah menyertai anakNya *4 Tetaplah harap padaNya tak usah sangsilah Di balik kedahsyatanNya terpancar kasihNya *5 MaksudNya tak terpahamkan jika tak beriman Dan dengan ilham Roh Tuhan maksudNya nyatalah. Amen === code 136 title Ajarlah Ku Tuhan title_original Teach me, my God and King 1=E 2/2 tune Mornington authors_lyric Mornington authors_music G. Wellesley *1 Ajarlah aku Tuhan memandang padaMu Semua yang kulakukan jadi muliaMu *2 Tiada satupun yang terlalu rendah Untuk tidak disucikan bagiMu, ya Tuhan *3 Kecil kulakukan, bagiMu berarti Kuserah padaMu Tuhan, berkatilah Tuhan *4 Kuserahkan diri padaMu ya Tuhan Berkatilah hidup ini, Muliakan Tuhan. Amen === code 137 title Tuhanku BerkatMu Limpah 1=G 2/2 *1 Tuhanku berkatMu limpah bagai hujan yang deras B’rilah titiknya menimpa hati kami yang lemas Akupun, akupun, dan menimpa akupun *2 Bapa kami, jangan lalu, ingat akan anakMu Aku menyesal dan malu, ampunkanlah dosaku Akupun, akupun, ingat akan akupun *3 Yesus, b’rilah pertolongan oleh pengasihanMu Jurus’lamat, bri sokongan dalam kehidupanku Akupun, akupun, Yesus tolong akupun *4 Roh Kudus, berkatMu turun, limpah-limpah dan segar B’rilah tumbuhan di gurun hidup pula bergemar Akupun, akupun, turun dalam akupun *5 Hatiku yang dikeraskan Tuhan, Kaulembutkanlah Engkau dapat melepaskan dari dosa dunia Akupun, akupun, ya, lepaskan daku pun *6 Kasih Allah, suci, kuat, sucikanlah hatiku Sampai akupun membuat apapun kehendakMu Akupun, akupun, sucikanlah akupun. Amen === code 138 title Hai Bangun, Bangun Bekerja title_original Awake, awake to love and work 1=F 6/4 tune Sheltered Dale authors_lyric Geoffrey A. S. Kennedy authors_music German Traditional Melody *1 Hai bangun bekerja, dengar kicau burung, rumput basah dengan embun. Dunia bangkit bers’ru trima berkat dari Tuhan Raja yang mulia *2 Hai marilah turut serta, bersorak dan puji, lihat matahari terbit terangi dunia bri hidupmu dinyalai oleh kasih Tuhan *3 bersukacitalah membri, anugerah Tuhan dan menyerahkan dirimu layani semua Allah Raja dunia selama-lamanya. Amen === code 139 title Tenanglah Kini Hatiku title_original He leadeth me 1=D 4/4 tune He leadeth me authors_lyric Joseph H. Gilmore authors_music William B. Bradbury *1 Tenanglah kini hatiku: Tuhan memimpin langkahku. Di tiap saat dan kerja tetap kurasa tanganNya. *ref Tuhanlah yang membimbingku; tanganku dipegang teguh. Hatiku berserah penuh; tanganku dipegang teguh. *2 Di malam yang gelap benar, di taman indah dan segar, di taufan dan di laut tenang tetap tanganku dipegang. *3 Tak kusesalkan hidupku, betapa juga adaku, sebab Engkau tetap dekat, tanganMu kupegang erat. *4 'Pabila tamat tugasku, kaub'rikan kemenanganMu; tak kutakuti maut seram, sebab tanganku Kaugenggam. === code 140 title Kalau Serta Tuhan title_original When we walk with the lord 1=F 3/4 tune Trust and obey authors_lyric John H. Sammis authors_music Daniel B. Towner *1 Kalau serta Tuhankita hendak jalan, trang firmanNya bercahayalah Kalau kita patuh, Tuhan serta slalu asal kita harap dan turut *ref Harap turut, hanya satu jalan Bergemar akan Yesus Berharap dan turut *2 Tiada bayang bangkit, tiada awan langit, trus bercahayalah mentari Tiada bimbang, takut, tiadapun bersungut pada yg berharap dan turut *3 Tiada barang hilang tiada kesusahan, tapi baik pembalasan Tuhan Tiada duka, sedih tapi diberkati orang yang berharap dan turut *4 Tidak nyata smua, berkat kasih Tuhan, sampai kita serahkan smua Rahmat ditunjukNya, suka diberiNya pada yang berharap dan turut *5 Di persekutuan kita serta Tuhan, kita berjalan dengan Tuhan Dan turut printahNya, dan tempuh jalanNya Jangan takut harap dan turut === code 141 title Spanjang Jalan Ku Diiring Yesus title_original All the way my Savior leads me 1=Gis 3/4 tune All the way authors_lyric Fanny J. Crosby authors_music Robert lowry *1 S’panjang jalanku ‘ku diiring oleh Yesus Tuhanku. Apakah yang kurang lagi, jika Dia Panduku? Diberi damai sorgawi, asal imanku teguh. Suka-duka dipakaiNya untuk kebaikanku; Suka-duka dipakaiNya untuk kebaikanku. *2 Di jalanku yang berliku dihiburNya hatiku; bila tiba pencobaan dikuatkan imanku. Jika aku kehausan dan langkahku tak tetap, dari cadas didepanku datang air yang sedap; dari cadas didepanku datang air yang sedap. *3 Di jalanku nyata sangat kasih Tuhan yang mesra. Dijanjikan perhentian di rumahNya yang baka. Jika jiwaku membubung meninggalkan dunia, Kunyanyikan tak hentinya kasih dan pimpinanNya; Kunyanyikan tak hentinya kasih dan pimpinanNya. === code 142 title Yesus Raja Hatiku title_original Prince of Peace control my will 1=F 3/4 tune Aletta authors_lyric M. A. Barber authors_music W.B. Bradbury *1 Yesus Raja hatiku, printahkan kehendakku Hilangkanlah bimbangku, teduhkanlah jiwaku *2 DarahMu menebusku, Allahku terimaku Kukan peroleh senang, karna Tuhan sertaku *3 Jadilah kehendakMu, janganlah kehendakku Keraguanku hilang, hatiku jadi senang *4 Kuserahkan skalian harta, roh dan jiwaku Tuhan, pada kakiMu, agar hidup bagiMu. Amen === code 143 title Bila Topan T’rus Melanda Hidupmu title_original When upon life’s billow 1=Dis 2/4 tune Count your blessings authors_lyric J. Oatman, Jr authors_music E. O. Excell *1 Bila topan t’rus melanda hidupmu Bila putus asa dan letih lesu Berkat Tuhan satu-satu hitunglah Kau niscaya kagum oleh kasih-Nya *ref Berkat Tuhan mari hitunglah Kau 'kan kagum oleh kasih-Nya Berkat Tuhan mari hitunglah Kau niscaya kagum oleh kasih-Nya *2 Adakah beban membuat kau penat Salib yang kau pikul menekan berat Hitunglah berkat-Nya pasti kau lega Dan bernyanyi t'rus penuh bahagia *3 Bila kau memandang harta orang lain Ingat janji Kristus yang lebih permai Hitunglah berkat yang tidak terbeli Milik-Mu di surga tiada terperi *4 Dalam pergumulan di dunia Janganlah kuatir Tuhan adalah Hitunglah berkat sepanjang hidupmu Yakinlah malaikat menyertaimu === code 144 title Ku Heran, Allah Mau Memberi RahmatNya title_original I know not why God’s wondrous grace 1=Dis 4/4 tune El Nathan authors_lyric D. W. Whittle authors_music James mc. Granahan *1 ‘Ku heran Allah mau memb’ri rahmatNya padaku dan Kristus sudi menebus yang hina bagaiku! *ref Tapi aku mengenal Tuhan dan yakinlah bahwa Dia sanggup menjaga yang kuserahkan pada-Nya hingga akhir! *2 ‘Ku heran, oleh rahmatNya hatiku beriman dan oleh kuasa SabdaNya jiwaku pun tent’ram. *3 ‘Ku heran, oleh Roh Kudus ‘ku sadar dosaku dan dalam Firman kukenal siapa Penebus. *4 Seluruh jalan hidupku tetap rahasia sebelum sampai ajalku dan nampak wajahNya. *5 ‘Ku tidak tahu harinya datangnya kembali Tuhanku, ‘ku sudah mati ataukah ‘ku langsung bertemu === code 145 title Kuberbahagia Yakin Teguh title_original Blessed assurance 1=D 9/8 tune Assurance authors_lyric Fanny J. Crosby authors_music Phoebe P. Knapp *1 "Ku berbahagia, yakin teguh: Yesus abadi kepunyaanku! Aku warisNya, 'ku ditebus, ciptaan baru Rohulkudus. *ref Aku bernyanyi bahagia memuji Yesus selamanya. Aku bernyanyi bahagia memuji Yesus selamanya. *2 Pasrah sempurna, nikmat penuh; suka sorgawi limpahiku. Lagu malaikat amat merdu;kasih dan rahmat besertaku. *3 Aku serahkan diri penuh, dalam Tuhanku hatiku teduh. Sambil menyongsong kembaliNya, 'ku diliputi anugerah. === code 146 title Ku Branilah, Ya Tuhanku title_original I’m not ashamed 1=Dis 4/4 tune At the Cross authors_lyric Isaac Watts authors_music R. E. Hudson *1 Ku branilah, ya Tuhanku, mengaku namaMu Melawan skalian musuhMu, masyurkan namaMu *ref Disalib, disalib baru celik mataku Lalu hatiku penuh dengan t’rang Skaranglah Tuhan oleh berkatMu Aku spanjang harilah senang *2 Mukhalisku yg kukenal kuharap padaNya JanjiNya tentulah kekal selama-lamanya *3 Yang sudah diamanatkan ke dalam tanganNya Mukhalisku pliharakan sehingga hariNya *4 Dan pada hari itulah Kau takkan malulah Mengaku akan namaku didepan BapaMu === code 147 title S’lamat Berlindung title_original O safe to the Rock 1=F 4/4 tune Shelter authors_lyric William Orcutt Cushing authors_music I. D. Sankey *1 S’lamatlah berlindung di Batu Karang Diwaktu perang dan susah jiwaku Dan bila lemah ku mencari Tuhan Batu Karangku perlindungan teguh *ref Ku berlindung! Ku berlindung! Ya Batu Karang, Kau perlindunganku *2 Diwaktu tenang atau kesedihan Dan menghadapi kuasa pencobaan Digelombang hidup dan laut yg luas Kuberlindung padaMu, Batu Karang *3 Diwaktu perang, bila musuh dekat Ku berlari pada Perlindunganku Dan jika terdesak di kesusahan Ku berlindung pada Batu Jiwaku === code 148 title Jurus’lamat yang Indah title_original Savior, more than life to me 1=Gis 3/4 tune Every day and hour authors_lyric Fanny J. Crosby authors_music William H. Doane *1 Jurus’lamat yang indah, kepadaMu aku berserah Dekat Tuhan kurindu, sucikanlah aku hambaMu *ref Tiap jam tiap saat sucikanlah hatiku KasihMu sangat indah, Tuhan angkat, angkat jiwaku *2 Melintas dunia fana Tuhan pimpinlah aku PadaMu kupercaya, tiada lagi hilang jalanku *3 Tambahkanlah kasihku, sampai akhir hidup yg fana Tuhan trangi hidupku, hingga kasihMu kudapatlah === code 149 title Ya Kasih yang Merangkulku title_original O Love that will not let me go 1=Gis 2/2 tune St. Margaret authors_lyric George Matheson authors_music Albert L. Peace *1 Ya Kasih yang merangkulku, Pengibur jiwa yang lelah Ku bri kembali hidupku, supaya dalam kasihMu bertambah murnilah *2 Ya Cahya yg trang benderang, Penyuluh di jalan glep Obor hatiku yang remang hendakku sulut padaMu, agar bertambah trang *3 Ya sukacita yg penuh di balik tangis dan erang Senantiasa Kau menantiku. Ku yakin setelah gelap bersinar surya trang. Amen === code 150 title Di Dalam Kasih Tuhan title_original In heavenly love abiding 1=Dis 4/4 tune Nyland authors_lyric Anne L. Waring authors_music David Evans *1 Didalam kasih Tuhan, hatiku tetaplah Tiada perubahan dihadapan Allah Diluar angin rebut, kecewa hatiku Tiada aku takut, Allah besertaku *2 Kemana Tuhan suruh aku tak mau mundur Sebab gembala serta, hatiku terhibur Tuhan terjaga s’lalu memperhatikanku Tuhan membuka jalan, aku mengikuti *3 Dipadang rumput hijau, yg b’lum terlihatku SinarNya menerangi celikkan mataku Besar pengharapanku, terbuka jalanku BerkatMu menyertaku, Engkau Penolongku. Amen. === code 151 title Hatiku Teguh dan Yakin title_original Jesus the Calm 1=Ais 3/4 tune Germany authors_lyric F. M. North authors_music William Gardiner’s *1 Hatiku teguh dan yakin bahwa Tuhanlah penolongku Penuh sukacita karena Tuhan mengasihi aku *2 Ya Tuhan karna kuasaMu dukacita menjadi suka Aku mengalahkan musuh karena penyertaan Tuhan *3 Ku brani menyebrang laut, ku tak gentar dan tak takut Karna Tuhan beserta ku dimanapun aku slamat *4 Kristus pemimpin jalanku, penghibur dalam pencobaan Dalam susah penolongku hanya Kau saja, Tuhanku. Amen === code 152 title Ya Bapa Jamah AnakMu title_original Dear Lord and Father of mankind 1=D 4/4 tune Rest authors_lyric John Greenleaf Whittier authors_music Frederick C. Maker *1 Ya Bapa jamah anakMu serta ampunilah Lenyapkan kerisauanku, berilah kedamaianMu dan hidup berserah *2 MuridMu taat mendengar panggilan kasihMu Jadikan akupun sadar mengikutMu dengan benar dan beriman teguh *3 Betapa suci dan teduh, betapa khidmatnya Ketika Yesus bertelut esa denganMu, Allahku di damai dan baka *4 Ya Tuhanku, tenangkanlah gejolak nafsuku Prahara, api dan gempa redalah bila kudengar suaraMu yang lembut *5 Turunkanlah sejahtera yg murni bak embun Teduhkan hati yang resah, dihidupku wujudkanlah indahnya damaiMu. Amen === code 153 title Yesus, Kau Nahkodaku title_original Jesus, Savior, pilot me 1=Ais 3/4 tune Pilot authors_lyric Edward Hopper authors_music John E. Gould *1 Yesus, Kau nahkodaku disamud’ra hidupku Badai tofan menggeram dan gelombang menyerang Kemudikan bidukku, Yesus, Kau Nahkodaku *2 Dipangkuan bundaNya ronta anak mereda Ombak dahsyatpun teduh, turut printahMu penuh Kau Penguasa laut seru, Yesus, Kau Nahkodaku *3 Bila tiba saatku, melabuhkan bidukku Waktu ombak mengglegar, bri sabdaMu kudengar “Jangan takut anakku, ku tetap Nahkodamu!” Amen === code 154 title Hai Bangkit bagi Yesus title_original Stand up, stand up for Jesus 1=Ais 4/4 tune Webb authors_lyric George Duffield. Jr authors_music George J. Webb *1 Hai bangkit bagi Yesus, pahlawan salibNya! Anjungkan panji Raja dan jangan menyerah. TentraNya dipimpinNya pada kemenangan, sehingga tiap lawan berlutut menyembah. *2 Hai bangkit bagi Yesus, dengar panggilanNya! Hadapilah tantangan, hariNya inilah! Dan biar tak terbilang pasukan kuasa g’lap, semakin berbahaya, semakin kau tegap. *3 Hai bangkit bagi Yesus, pohonkan kuatNya; tenagamu sendiri tentu tak cukuplah. Kenakan perlengkapan senjata Roh Kudus; berjaga dan berdoa supaya jaya t’rus! *4 Hai bangkit bagi Yesus! Tak lama masa p’rang: gaduhnya ‘kan diganti nyanyian pemenang. Yang jaya diberikan mahkota yang baka, bersama Raja mulia berkuasa s’lamanya. === code 155 title Bangkitlah Kaum Tuhan title_original Soldiers of Christ 1=E 4/4 tune Diademata authors_lyric Charles Wesley authors_music George J. Elvey *1 Bangkitlah kaum Tuhan, pakailah senjata Tuhan memb’ri kekuatan didalam AnakNya Kekuatan besar dan kuasa heran Yang percaya kepadaNya tentu akan menang *2 Tegaklah berdiri dengan kuat Tuhan Pakai senjata ilahi bersiap untuk p’rang Hingga smua lalu dan p’rangmu selesai Dengan kuasa Yesusmu berdirilah tetap *3 Bergumul dan berp’rang, kuatmu tambahlah Kalahkanlah kegelapan dengan doa tetap Biar RohNya berseru: “Hai serdadu, datang! Hingga Tuhan jadi Raja dan kamupun menang.” Amen. === code 156 title Serdadu Salibkah Aku? title_original I’m a soldier 1=G 3/2 tune Arlington authors_lyric Isacc Watts authors_music Thomas A. Arne *1 Serdadu salibkah aku yang turut Tuhanku Tetapi bersaksi takut mengaku Tuhanku *2 Senangkah ku masuk sorga bersama Tuhanku Selagi banyak yang hilang belum trima Tuhan *3 Adakah padaku musuh yang harus kulawan? Dapatkah dunia tolongku hampiriTuhanku? *4 Bila ku harus pergi prang tambahkan braniku Kutahan sakit dan susah oleh Firman Kudus *5 Kesucian didalam prang, menang meski mati Dan dengan iman memandang kemenangan Tuhan *6 Pada hari yang mulia kejayaan Tuhan Menang terhadap si jahat, bri hormat padaNya. Amin === code 157 title Salibku Sudah Kuangkat title_original Jesus, I my cross have taken 1=Gis 4/4 tune Ellesdie authors_lyric Henry F. Lyte authors_music Wolfgang A. Mozart *1 Salibku sudah kuangkat, Yesus aku mau ikut Meski hina meski miskin Engkau saja kuturut Disanalah cita-cita yang dulu kurindukan Tapi aku masih kaya, Tuhan tetap milikku *2 Meski aku dihinakan, Tuhanku ditinggalkan Ku ditipu oleh orang, Engkau tetap setia Meski musuhku membenci dan sahabat pun undur Kalau Tuhan perkenankan ku selalu bersuka *3 Kalau orang membri susah ku kan lari padaMu Kalau hidup sangat sukar sorga akan bri teduh Duka tak menyedihkanku kalau ada kasihMu Dunia tak menghiburkanku kalau kutak sertaMu. Amen === code 158 title Makin Dekat Tuhan title_original Nearer, my God, to Thee 1=F 4/4 tune Bethany authors_lyric Sarah F, Adams authors_music Lowell Mason *1 Makin dekat, Tuhan, kepadaMu; walaupun saliblah mengangkatku, inilah laguku Dekat kepadaMu; Makin dekat, Tuhan, kepadaMu. *2 Berbantal batu pun 'ku mau rebah, bagai musafir yang lunglai, lelah, asal di mimpiku dekat kepadaMu; makin dekat, Tuhan, kepadaMu. *3 Buatlah tanggaMu tampak jelas, dan para malakMu yang bergegas mengimbau diriku dekat kepadaMu; makin dekat, Tuhan, kepadaMu. *4 Batu deritaku 'kan kubentuk menjadi Betelku, kokoh teguh. Jiwaku berseru, dekat kepadaMu; makin dekat, Tuhan, kepadaMu. === code 159 title DiriMu Tuhan Nyatakan title_original Talk with us, Lord 1=F 2/2 tune Grafenberg authors_lyric Charles Wesley authors_music Johann Cruger *1 Dirimu Tuhan nyatakan kepada hambaMu suaraMu kudengarkan, merasa kasihMu *2 bila kujumpa denganMu, hilang kuatirku dan lenyaplah kesusahan, lelahpun hilanglah *3 kucari mukaMu Tuhan, kehendakMu kutahu mendengar anugerahMu bergemar hatiku *4 biar ku slalu bekerja, di depanMu, Tuhan masuk kesukaan surga, bersamaMu, Tuhan. Amen. === code 160 title Yesus Kawan yang Sejati title_original What a friend we have in Jesus 1=F 4/4 tune Converse authors_lyric Joseph M. Scriven authors_music Charles C. Converse *1 Yesus Kawan yang sejati bagi kita yang lemah. Tiap hal boleh dibawa dalam doa padaNya. O, betapa kita susah dan percuma berlelah, Bila kurang pasrah diri dalam Doa padaNya. *2 Jika dalam pencobaan kacau-balau hidupmu, jangan kau berputus asa; pada Tuhan berseru! Yesus Kawan yang setia, tidak ada taraNya. Ia tahu kelemahanmu; naikkan doa padaNya! *3 Adakah hatimu sarat, jiwa-ragamu lelah? Yesuslah Penolong kita; naikkan doa padaNya! Biar kawan lain menghilang, Yesus Kawan yang baka. Ia mau menghibur kita atas doa padaNya. === code 161 title Makin Dekat dengan Allah title_original O for a closer walk with God 1=D 4/4 tune Naomi authors_lyric William Cowper authors_music Johann G. Nageli *1 Makin dekat dengan Allah ku hendak berjalan Dengan terang bercahaya menghampiri Tuhan *2 Dimana berkat kudapat dan Firman kudengar Waktu pertama kulihat Tuhan dalam Firman *3 Dalam kedamaian hatiku rindu padaMu Karena dunia tidak lagi menyenangkan aku *4 Datanglah roh Allah datang, bri kami sentosa Karna ku membenci dosa, kutrima Engkau *5 Berhala yang aku suka, dan nafsu dunia Tolongku membuangkannya dan sembahMu saja *6 Makin dekat pada Allah bertambah damaiku trangMu selalu bercahaya, memimpin padaMu. Amen === code 162 title Berbahagia Orang yang Maju Hidupnya title_original O happy band of pilgrims 1=Dis 4/4 tune Bremen authors_lyric Joseph the Hymnographer authors_music Johann G. Nageli *1 Berbahagia orang, yg maju hidupnya Yang Yesus sahabatnya dan raja hidupnya *2 Berbahagia orang, yg haus dan lapar Dan sperti Yesus dulu menderita lapar *3 Salib yang Yesus angkat, itulah salibmu Mahkota Yesus pakai, itu mahkotamu *4 Percayalah padaNya, harapan bagimu Memandang kepadaNya, pengasih penyayang *5 Segala kesulitan dan kesusahanmu Dan s’gala pencobaan, serahkan padaNya. Amen === code 163 title Dengan Tuhan ketika Terbit Fajar title_original Still, still with thee 1=Dis 4/4 tune Consolation authors_lyric Harriet B. Stowe authors_music Felix Mendelsohn *1 Dengan Tuhan ketika terbit fajar, dan bayang malam semua lenyap Dengan Tuhan suaraMu ku dengar, dengan Tuhan hatiku tenanglah *2 Dengan Tuhan sajalah aku ada, waktu embun selimuti bumi Alam skalian nyatakan hidup baru, penuhlah hatiku dengan puji *3 Dengan Tuhan ketika siang sampai, makin dekatku hampir padaMu Dengan Tuhan tiada aku kuatir, dengan Tuhan, inilah sorgaku *4 Dengan Tuhan ketika malam datang, inilah doa yang kusembahkan Bapa lindungi tiap anak-anak yang menghampiri hadirat Tuhan *5 Dengan Tuhan ketika hari baru, bila saat jiwa kubangkitlah Keindahan pada ketika itu merasakan Tuhan besertaku. Amen === code 164 title Ya Tuhan Tiap Jam title_original I need thee every hour 1=Gis 3/4 tune Need authors_lyric Annie S. Hawks authors_music Robert Lowry *1 Ya Tuhan, tiap jam 'ku memerlukan-Mu Engkaulah yang memb'ri sejahtera penuh. *ref Setiap jam ya, Tuhan, Dikau kuperlukan 'ku datang, Jurus'lamat, berkatilah! *2 Ya Tuhan, tiap jam dampingi hamba-Mu jikalau Kau dekat, enyah penggodaku. *3 Ya Tuhan, tiap jam, di suka dukaku jikalau Tuhan jauh, percuma hidupku. *4 Ya Tuhan, tiap jam ajarkan maksudMu; b’ri janjiMu genap di dalam hidupku. *5 Ya Tuhan, tiap jam kupuji namaMu; Tuhanku yang kudus, kekal ‘ku milikMu! === code 165 title Berfirmanlah Kau Ya Tuhan title_original Master, speak 1=G 4/4 tune Amen, Jesus han skal raade authors_lyric Frances R. Havergal authors_music Anton P. Berggreen *1 Berfirmanlah Kau ya Tuhan, kurindu firman Indah Merindu suara menghibur, skarang aku mendengar Hendak ku mendengarkan, apa Kau kehendakkan *2 Berfirmanlah Kau ya Tuhan, ku dengarkan suaraMu Agarku mengikut seg’ra dengan langkah yg teguh Tempat Gembala tunjuk, kesana ku ‘kan turut *3 Berfirmanlah Kau ya Tuhan, kurendahkan diriku Berfirmanlah Kau ya Tuhan. Kau tahu keinginanku Serta keperluanku, Berfirman! Berkatilah *4 Berfirmanlah Kau ya Tuhan, aku mendengar sungguh Lalu turut dengan taat semua perintahMu Hendak ku mendengarkan, Berfirmanlah, ya Tuhan. Amen === code 166 title Jadikan Yesus Tuhanmu 1=Ab 6/8 *1 Jika dosamu menjadi beban, jadikan Yesus Tuhanmu Jika merindu kebahagiaan, jadikan Yesus Tuhanmu *ref Sekarang hilangkan bimbang jangan tetap menentang Buka hatimu skarang, jadikan Yesus Tuhanmu *2 Jika berhasrat terhapus dosa, jadikan Yesus Tuhanmu Air pembasuh terjamin ada, jadikan Yesus Tuhanmu *3 Jika memuncak sukarnya hidup, jadikan Yesus Tuhanmu Jika yang hampa belum tertutup, jadikan Yesus Tuhanmu *4 Jika mengharap senang dan damai, jadikan Yesus Tuhanmu Jika ‘kan ikut memuji ramai, jadikan Yesus Tuhanmu === code 167 title Ya Cahya Kasih, Jalanku Kelam title_original Lead, kindly light 1=Gis 3/2 tune Lux benigna authors_lyric J. H. Newman authors_music J. B. Dykes *1 Ya Cahya kasih, jalanku kelam; pimpin aku! Rumahku jauh, gelap pun mencekam; pimpin aku! Tak usah nampak akhir jalanku; cukup selangkah saja bagiku. *2 Semula aku rasa tak perlu bimbinganMu, tetapi kini kupegang teguh bimbinganMu. Dulu 'ku hidup congkak-bermegah; ya Tuhanku, jangan Kau ingatlah! *3 'Ku yakin kuasa dan anug'rahMu membimbingku. Di bukit, ngarai, di samud'ra pun Kau bimbing t'rus. Fajar terbit dan nampak bagiku senyum malaikat yang menyambutku. === code 168 title Tuntun Aku Tuhan Allah title_original Guide me O thou great Jehovah 1=G 4/4 tune Cwm Rhondda authors_lyric W. Williams authors_music W. Williams *1 Tuntun aku Tuhan Allah, lewat gurun dunia. Kau perkasa dan setia; bimbing aku yang lemah. Roti sorga, Roti sorga, puaskanlah jiwaku, puaskanlah jiwaku. *2 Buka sumber Air Hidup, penyembuhan jiwaku, dan berjalanlah di muka dengan tiang awan-Mu. Jurus'lamat, Jurus'lamat, Kau Perisai hidupku, Kau Perisai hidupku! *3 Pada batas Sungai Yordan hapuskanlah takutku. Ya Penumpas kuasa maut, tuntun aku serta-Mu. Pujianku, pujianku bagi-Mu selamanya, bagi-Mu selamanya. === code 169 title Berikan pada Hatiku title_original Jesus, thine all victorious love 1=G 3/2 tune Azmon authors_lyric Charles Wesley authors_music Carl G. Glaser *1 Berikan pada hatiku, kasihMu yang menang Kakiku tak bimbang lagi turut Yesus, Tuhan *2 Kiranya api Tuhanku bernyala dalamku Nafsu yang jahat hanguskan di dalam hatiku *3 Kiranya apiMu, Tuhan, turun pada kami Ya Roh hanguskan dosaku, ku mau hidup suci *4 Kiranya apiMu, Tuhan, terangi jiwaku Kuasai hidupku, Tuhan dan sucikan daku. Amen === code 170 title Penjaga Batinku title_original I want a principle within 1=D 6/8 tune Gerald authors_lyric Charles Wesley authors_music Louis Spohr *1 Penjaga batinku cari, pengawal jiwaku Yang s’lalu mengawasiku bila dekat dosa Tolongku merasa salah bila dekat dosa Kendalikan hidupku, padamkan nafsuku *2 B’rilahku hati yang tulus sebagai anakMu Biar suara hatiku menurut firmanMu Cepat kutangkap maksudMu ikut kehendakMu Jiwaku tetap terjaga, bangunkanlah tetap *3 Kasih Allah sungguh heran berikan kuasaMu Beban jiwaku angkatlah, kek’rasan hatiku Dosaku Kau deritakan, bangunkan jiwaku Supayaku mendapat anugrah kasihMu. Amen === code 171 title Kurasa Damai Hatiku title_original Forever here my rest shall be 1=C 3/4 tune Martydom authors_lyric Charles wesley authors_music Hugh Wilson *1 Kurasa damai hatiku bila Tuhan dekat Dan inilah harapanku, inilah doaku *2 Jurus’lamatku yang menang atas kuasa dosa DarahMu sucikan daku, senanglah hatiku *3 Kakikupun Kau basuhkan, tangan, hatikupun Hingga aku disucikan, ku jadi milikMu *4 B’ri damai dan pengharapan Imanku penuhi Dan jiwaku Kau sucikan, ku mengasihiMu. Amen === code 172 title Kuasa Kasih Tuhan title_original God of all power 1=G 4/4 tune Vom Himmel Hoch authors_lyric Charles Wesley authors_music Geisthiche Lieder *1 Kuasa kasih Tuhanku selalu menyertaiku Langit bumi laut berlalu, Firman Tuhan tetap kekal. *2 Sucilah namaMu Tuhan. Jadikan aku sempurna Agar rahmatMu nyatalah, Aku britakan selalu *3 Hapuskan dosaku Tuhan, berhalaku buangkanlah Pikiranku yang berdosa. Engkau Tuhan miliki aku *4 Brikanku hati yang baru. Bebas dari ketakutan Bri hidup seperti Yesus yang menang dalam cobaan *5 Lepaskan ku dari dosa, hidup dalam janji Allah Masuk kedalam sentosa dengan kesempurnaanMu. Amen === code 173 title Hatiku Menyembah Tuhan title_original O For a heart to praise my God 1=Dis 3/4 tune Irish authors_lyric Charles Wesley authors_music John F. Lampe *1 Hatiku menyembah Tuhan, bebas dari dosa Kurasa korbandarahMu, bagiku tertumpah *2 Hatiku berserah Tuhan, di depan takhtaMu SuaraMu mem’rintahkanku menurut jalanMu *3 Hatiku beriman Tuhan, hanya kepadaMu Ku tak dapat diceraikan dari kasih Tuhan *4 Baharui pikiranku, penuhi kasihMu Sempurnakan dan murnikan seperti hatiMu *5 Ya, Tuhan, brikan sifatMu mari Kau masuklah Tuliskan dalamhatiku, kasihMu slamanya. Amen === code 174 title Maha Kasih yang Illahi title_original Love divine, all loves excelling 1=Ais 4/4 tune Beecher authors_lyric Beecher authors_music John Zundel *1 Mahakasih yang ilahi, nikmat sorga, turunlah mendiami hati kami Kau mahkota kurnia. Yesus, Kau berlimpah rahmat, Sumber kasih yang besar! Datanglah membawa s’lamat bagi kami yang gentar. *2 Ya, hembuskan Roh kasihMu dalam hati yang resah; b’ri sejahtera janjiMu, agar kami warisnya. Yesus, Alfa dan Omega, nafsu dosa jauhkanlah; diri kami b’ri merdeka dalam Dikau s’lamanya. *3 Penebus, yang Mahakuasa, b’rilah kami hidupMu. Datang dan senantiasa tinggal dalam umatMu, hingga beserta malaikat yang mengabdi, menyembah, kami turut memuliakan kasihMu selamanya. *4 Sempurnakan ciptaanMu, basuh noda dan cela; tunjukkanlah bumi baru yang penuh bahagia! Makin mulia, makin suci diri kami ubahlah sampai nanti kami puji Dikau dalam t’rang baka! === code 175 title Tuhan, Ku Mau Mengalami Pengampunan title_original Savior from sin, I wait to prove 1=Gis 3/4 tune St. Catherine authors_lyric Charles Wesley authors_music H. F. Heiny *1 Tuhan ku mau mengalami pengampunan dari dosa KasihMu penuhi aku. KuasaMu menguasai aku Kupercaya Firman Tuhan berkuasa atas hidupku *2 Jadikanlah kepadaku tujuan pengorbananMu Menebus s’gala dosaku. Memb’ri hidup kepadaku Kupercaya Kau korbankan diriMu untuk hidupku *3 Tuhan t’lah mati gantiku, biar ku hidup untukMu Kus’rahkan badan jiwaku padaMu Jurus’lamatku Mari, Tuhan dan Allahku, trimalah persembahanku *4 Angkatlah hambaMu ini pada hidupku yang baru Agar namaMu kuduslah. Didalam diri hambaMu Ubahkanlah aku ini agarku jadi hambaMu. Amin === code 176 title Tinggal Sertaku title_original Abide with me 1=Eb 4/4 tune Eventide authors_lyric Henry F. Lyte authors_music W. H. Monk *1 Tinggal sertaku; hari t'lah senja. G'lap makin turun, Tuhan tinggallah! Lain pertolongan tiada kutemu: Maha Penolong, tinggal sertaku! *2 Hidupku surut, ajal mendekat, nikmat dunia hanyut melenyap. Tiada yang tahan, tiada yang teguh; Kau yang abadi, tinggal sertaku! *3 Aku perlukan Dikau tiap jam; dalam cobaan Kaulah kupegang. Siapa penuntun yang setaraMu? Sian dan malam tinggal sertaku! *4 Aku tak takut, kar'na Kau dekat; susah tak pahit duka tak berat. Kubur dan maut, di mana jayamu? Tuhan yang bangkit tinggal sertaku! *5 B'rilah salibMu nyata di depan; tunjukkan jalan yang menuju t'rang. Fajar menghalau kabut dan mendung. Tuhan, kekal Kau tinggal sertaku! === code 177 title Berbahagia Hai Orang title_original Happy the souls to Jesus joined 1=G 6/4 tune Ballerma authors_lyric Charles Wesley authors_music F. H. Barthelemon *1 Berbahagia hai orang yang t’lah dis’lamatkan Disatukan dalam Yesus selama-lamanya *2 Gereja yg telah menang, yg t’lah disucikan Dipimpin oleh Gembala masuk kekekalan *3 Ke dalam KerajaanMu, sujud hampiriMu Kurasa anugerahMu berjalan sertaku *4 Hai orang yg hidup patuh, yg dihimpun Tuhan Ke dalam persekutuan bersamaMu, Tuhan. Amin === code 178 title Bila Muka dengan Muka title_original Face to face 1=Ais 4/4 tune Face to face authors_lyric F. A. Breck authors_music G. C. Tullar *1 Bila muka dengan muka aku pandang Penebus, sukacitaku berlimpah, bila lihat Tuhanku! *ref Nanti muka dengan muka aku pandang Penebus; Agung dalam t'rang sorgawi aku pandang Tuhanku! *2 Masih kabur pandanganku, b'lum tersingkap tabirnya, tapi hari kemuliaan akan tiba segera. *3 Bahagia di sisiNya, hilang duka dan resah; jalan bengkok sudah lurus, yang gelap sudah cerah. *4 Nanti muka dengan muka langsung akan kukenal Tuhan Yesus, Jurus'lamat, Pengasihku yang kekal! === code 179 title Sion, Cepat title_original O Zion, haste 1=Ais 4/4 tune Tidings authors_lyric Mary A. Thompson authors_music James Walch *1 Sion cepat! Hai kerjamu sampaikan. Kabar s’lamat b’ritakanlah seg’ra. Segala makhluk t’lah Tuhan jadikan. Tentu tak mau seorangpun hilang Kabarkan Injil, kabar s’lamat. Kabarkan Yesus, tebusan dan s’lamat *2 Lihatlah b’rapa banyak yang berdosa, lagi sesat berjalan dalam g’lap. B’lum dapat kabar Yesus Jurus’lamat. B’lum bangun dari tidur yg lelap Kabarkan Injil, kabar s’lamat. Kabarkan Yesus, tebusan dan s’lamat *3 Kabarkanlah kepada s’kalian bangsa prihal Yesus yg mengasihimu. Dan yg menjelma jadi manusia untuk terangi hati yang gelap Kabarkan Injil, kabar s’lamat. Kabarkan Yesus, tebusan dan s’lamat *4 Hai semua bangsa, kabarkanlah Injil, b’ri hartamu membantu kerjaNya Janganlah lengah, teruskan berdoa. Dan kerjamu Tuhan yang berkatkan Kabarkan Injil, kabar s’lamat. Kabarkan Yesus, tebusan dan s’lamat === code 180 title Berbahagia Tiap Rumah Tangga 1=G 4/4 *1 Berbahagia tiap rumah tangga, di mana Kaulah Tamu yang tetap: yang merasakan tiap sukacita tanpa Tuhannya tiadalah lengkap; Di mana hati girang menyambutMu dan memandangMu denganberseri; tiap anggota menanti sabdaMu dan taat akan Firman yang Kaub'ri. *2 Berbahagia rumah yang sepakat hidup sehati dalam kasihMu, serta tekun mencari hingga dapat damai kekal di dalam sinarMu; Di mana suka-duka 'kan dibagi; ikatan kasih semakin teguh; diluarTuhan tidak ada lagi yang dapat memberi berkat penuh. Amin === code 181 title O Yesus Kau Menanti 1=Dis 4/4 *1 O Yesus, Kau menanti, Berdiri tak jemu, Menunggu kubukakan, Bagimu pintuku. Tuhanku, kuakui: Kupakai namaMu, Tapi ku tak menyambut kunjungan Rajaku. *2 O Yesus, ketukanMu, Tampaklah olehku, Dengan tangan terluka; Berdarah wajahMu. Sebab dosaku jua, Terkunci pintuku, Dan Kau sabar menunggu, Kubuka hatiku. *3 O Yesus, Kau membujuk, Lembut suaraMu: "Ku rela menderita, Demi selamatmu; Beginikah caramu, Menyambut Tuhanmu?" O Yesus, b'rilah ampun! Masuki hatiku! Amin. === code 182 title SuaraMu Kurindukan 1=F 6/4 *1 SuaraMu kurindukan: Buka telingaku; SuaraMu kurindukan: Diamkan jiwaku. *ref SuaraMu, Tuhan, kurindukan; Buka telingaku; Ku menyembah, ku menyerah: Kurindukan suaraMu. *2 SuaraMu kurindukan: Sucikan hidupku; SuaraMu kurindukan: Kuatkan hambaMu. *3 SuaraMu kurindukan: Hatiku milikMu; SuaraMu kurindukan: T'rimalah diriku. === code 183 title Yesus, Cahaya Jiwaku 1=F 3/4 *1 Yesus, Cahaya jiwaku, Engkaulah Juru S’lamatku Tiadalah kelam ngeri, kar’na Tuhan mendampingi *2 Ketika tidurku lelap, di malam yang telah gelap Sungguh nyaman perasaan, dalam penjagaan Tuhan *3 Sertai aku ya Tuhan, tinggal sehari-harian Juga di malam yang pekat, hadiratMu tetap dekat *4 Pimpin hidupku ya Tuhan, berkatMu s’lalu limpahkan T’rus pancarkanlah kasihMu, hingga di Surga bertemu. Amin === code 184 title Kuserahkan Hidupku 1=G 9/8 *1 Jiwa raga ya Tuhan, padaMu kubaktikan Dan sepanjang umurku, aku jadi hambaMu *ref Kuserahkan hidupku agar jadi milikMu Kuserahkan hidupku agar jadi milikMu *2 Tangan kaki gunakan, bagi karyaMu Tuhan Dengan rajin dan cepat, kerja Tuhan kubuat *3 Pakai juga lidahku, memasyhurkan namaMu Bila aku menyanyi, hanya Yesus kupuji *4 Kuabdikan hartaku, waktu juga bagiMu Akal dan kepandaian, gunakanlah ya Tuhan *5 Kubaktikan hatiku, karna itu milikMu Bertakhtalah dalamnya, memerintah s’lamanya. === code 185 title Kudengar BerkatMu Turun 1=G 6/4 *1 Kudengar berkatMu turun bagai hujan yang lebat Aku bagai tanah gurun Kurang air alhayat Sayanglah padaku: B’rilah air hayatMu! *2 Jangan lalu Allah Bapa, sungguh aku menyesal Hatiku yang k’ring, O b’rilah Hujan rahmat yang kekal Sayanglah padaku: B’rilah hujan rahmatMu! *3 Jangan lalu Tuhan Yesus, Aku harap padaMu Aku rindu, Maha Kudus, Ku nantikan suaraMu Sayanglah padaku: Ku nantikan suaraMu! *4 Jangan lalu ya Roh Kudus, kau celikkan yang buta Kaulah saksi p’rihal Yesus, kuasa firmanMu megah Sayanglah padaku: B’rilah kuasa firmanMu! *5 KasihMu ya Yesus Kristus, RahmatMu ya Allahku KuasaMu ya Rohul Kudus, nyatakanlah dalamku Sayanglah padaku: Nyatakanlah dalamku! === code 186 title Jiwa Raga Kubaktikan 1=F 4/4 authors_lyric Frances R. Havergal authors_music Lowell Mason *1 Jiwa raga, ya Tuhan, PadaMu kubaktikan, Dan sepanjang umurku Aku jadi hambaMu, Aku jadi hambaMu. *2 Tangan, kaki gunakan Bagi karyaMu, Tuhan, Dengan rajin dan cepat Kerja Tuhan kubuat, Kerja Tuhan kubuat. *3 Pakai juga lidahku, Memasyhurkan namaMu; Bila aku menyanyi, Hanya Yesus kupuji, Hanya Yesus kupuji. *4 Kuabdikan hartaku, Waktu juga bagiMu; Akal dan kepandaian, Gunakanlah, ya Tuhan, Gunakanlah, ya Tuhan. *5 Kuserahkan hatiku, Karna itu milikMu Bertakhtalah dalamnya memerintah s’lamanya Memerintah s’lamanya. Amen === code 187 title Mari Tuturkan Kembali 1=Dis 4/4 authors_lyric Fanny J. Crosby authors_music John. R. Sweasy *1 Mari tuturkan kembali kisah yang indah benar, warta berharga sekali, Kisah Pahlawan besar. Bahwa di malam lahirNya malak menyanyi merdu: "Hormat dib'ri bagi Allah; dunia beroleh restu." *2 Waktu Almasih berpuasa di padang tandus gersang, untuk dosaku digoda, tap akhirnya menang. Mari tuturkan berita PenanggunganNya pedih; Untuk manusia yang hina Ia disiksa perih. *3 Tuhan dipaku di salib, tubuh memar didera, Dalam nista dan aib, dipermakamkan seg'ra. Warta gembira sekali: "Kubur tak dapat menang; Tuhan t'lah hidup kembali!" Kita beroleh senang. === code 188 title Mengikut Yesus Keputusanku 1=Cis 4/4 authors_lyric John Clark authors_music William J. Reynold *1 Mengikut Yesus keputusanku Mengikut Yesus keputusanku Mengikut Yesus keputusanku Ku ‘tak ingkar, ku ‘tak ingkar *2 Tetap ku ikut walau sendiri Tetap ku ikut walau sendiri Tetap ku ikut walau sendiri Ku ‘tak ingkar, ku ‘tak ingkar *3 Ku ikut sampai ku lihat Yesus Ku ikut sampai ku lihat Yesus Ku ikut sampai ku lihat Yesus Ku ‘tak ingkar, ku ‘tak ingkar === code 189 title Padaku Ada Sahabat 1=Gis 3/4 authors_lyric James G. Small authors_music George C. Stebbins *1 Padaku ada sahabat, KasihNya mengagumkan Mengikat hatiku erat, dekat kepada Tuhan KasihNya yang murni itu, tak mungkin diputuskan Dia jadi sahabatku, sumber kebahagiaan *2 Padaku ada sahabat, MatiNya mengagumkan Kar’na kasihNya yang besar, tubuhNya dikorbankan Tiada satu padaku, yang patut kubanggakan Hati, pikiran, hidupku, padaNya kuserahkan *3 Sahabatku itu Yesus, kuasaNya mengagumkan Dipimpin tanganku erat, sepanjang perjalanan Bersama Tuhan s’lamanya, betapa indah nian! Kelak di surga yang mulia, kudapat perhentian. Amen === code 190 title Kasih Kekal, Tetap Penuh 1=Dis 3/4 authors_lyric John Greenleaf Whittier authors_music William V. Wallace *1 Kasih kekal tetap penuh, berlimpah merata Dibagikan tetap utuh Ba’ laut di dunia *2 Tak usah ku ke angkasa, mencari Tuhanku Tak guna ku kesamud’ra, Yesus didalamku *3 KuasaNya yang memb’ri sembuh, siap bagi yang minta Kujangkau Dia, ku sentuh, lenyaplah derita *4 O Tuhan dan Junjunganku, apapun ‘kan jadi Ku taat pada FirmanMu, Pedoman Illahi. Amin === code 191 title Yesus Kasih Padaku 1=Dis 2/4 authors_lyric Anna B. Warner authors_music William B. Bradbury *1 Yesus kasih padaku; Dan menghibur hatiku; Meski ku kecil lemah, Tapi Yesus kasihlah. *ref Yesus, Tuhanku, kasih padaku, Yesus, Tuhanku, kasih kepadaku, *2 Yesus mati bagiku; Surga buka pintumu! Hutang dosa terhapus; Aku sudah ditebus. *3 Yesus s'lalu sertaku, Spanjang jalan hidupku; Nanti ku bersamaNya Dalam surga yang indah. === code 192 title Kaulah Ya, Tuhan 1=Dis 3/2 tune Irish Traditional Melody authors_lyric Slane authors_music Arr. David Evans, 1927 *1 Kaulah, ya Tuhan, Surya hidupku; asal Kau ada, yang lain tak perlu. Siang dan malam Engkau kukenang; di hadiratMu jiwaku tenang! *2 Kaulah Hikmatku, Firman hidupku; Kau besertaku dan 'ku besertaMu. Engkau Bapaku, aku anakMu; denganMu, Tuhan 'ku satu penuh. *3 Kaulah bagiku tempat berteduh; Kaulah perisai dan benteng teguh. Sukacitaku kekal dalamMu; Kuasa sorgawi Engkau kuasaku! *4 Tak kuhiraukan pujian fana; hanya Engkaulah pusaka baka! Raja di sorga, Engkau bagiku harta abadi, bahagia penuh! *5 Bila saatnya 'ku menang, t'rimalah daku di sorga cerlang! Apa pun kini hendak kutemu, Kaulah, ya Tuhan, Surya hidupku! === code 193 title Kita Harus Membawa Berita 1=F 4/4 tune MESSAGE 20. 8. 8, 7.7 with refrain authors_lyric Colin sterne authors_music H. Ernest Nichol *1 Kita harus membawa berita pada dunia dalam gelap tentang kebenaran dan kasih dan damai yang menetap, dan damai yang menetap. *ref Karna g'lap jadi remang pagi, dan remang jadi siang t'rang. Kuasa Kristus 'kan nyatalah, rahmani dan cemerlang. *2 Kita harus menyanyikan gita melembutkan hati keras, supaya senjata Iblis remuk dan seg'ra lepas, remuk dan seg'ra lepas. *3 Kita harus membawa berita: Allah itu kasih belas. Dib'rikan Putra tunggalNya, supaya kita lepas, supaya kita lepas. *4 Kita harus bersaksi di dunia tentang kuasa darah kudus. Semoga yang masih sangsi terima Sang Penebus, Terima Sang Penebus. === code 194 title NyawaKu Diberikan Bagimu 1=C 6/8 authors_lyric Frances R. Havergal authors_music P.P. Bliss *1 NyawaKu dib’rikan DarahKu tercurah Kau dapat tebusan dari maut bangkitlah NyawaKu dib’rikan bagimu apa kau b’ri padaKu? *2 RumahKu Ku tinggalkan dan Kemuliaan Ku masuk dunia g’lap jalan sendirian Ku tinggalkan semua bagimu apa kau b’ri padaKu? *3 Ku di sengsarakan dengan amat keji Agar kau di lepas dari duka pedih Ku disengsarakan bagimu apa kau b’ri padaKu? *4 Kubawakan dikau dari rumahKu t’rang S’lamat yang percuma kasih dan ampunan Ku memb’ri berkat bagiMu apa kau b’ri padaKu? === code 195 title Kar’na Jemaat 1=G 4/4 tune In Unison authors_lyric Sine Nomine authors_music R. Vaughan Williams, 1906 *1 Kar’na Jemaat di sorga mulia Yang telah bersaksi dalam dunia namaMu Yesus dimuliakanlah Haleluya, haleluya *2 Kaulah tempat mereka berteduh Kaulah Panglima laskar yang kudus Engkau Terang di malam yang sendu Haleluya, haleluya *3 Jadikan kami juga beriman Bagai umatMu yang telah menang Demi mahkota jaya cemerlang Haleluya, haleluya *4 Indah benar serikat yang kudus Kita lelah mereka jaya t’rus Tetapi satu dalam Penebus Haleluya, haleluya *5 Walau perang semakin menggegar Nyanyian jaya sayup terdengar Kembali tabah hati yang gentar Haleluya, haleluya *6 Teja emas kemilau di senja Tanda sentosa bagi yang lelah Perlambang firdaus yang sejahtera Haleluya, haleluya *7 Terbitlah fajar yang yeng lebih cerlang Bangkitlah laskar di dalam terang Menyambut Yesus, Raja Penenang Haleluya, haleluya === code 196 title Intan dan Permata 1=C 2/2 *1 Kau mencari intankah Guna tajuk mahkota? Ingat dalam limbahan Ada intan berharga. *ref Cari intan dan permata, Jiwa bagi Tuhanmu; Persembahkan kepadaNya, Guna tajuk Rajamu. *2 O dengarkan jeritan Jiwa-jiwa yang sesat; B'rikanlah pertolongan Bagi orang yang penat. *3 Bawa pada Tuhanmu Intan yang disucikan, Oleh korban darahNyaJadi intan pilihan. *4 Bila masuk surga k'lak, Kita jumpa Penebus; Tampak intan cemerlang Pada tajuk Sang Kristus. === code 197 title Hai Umat Kristen, B’ritakan 1=Cis 4/4 authors_lyric Laura S. Copenhaver authors_music George W. Warren *1 Hai umat Kristen b’ritakan segera Warta kekal amanat Sang Raja Kumandangkanlah pada tiap insan, ratakan jalan sambutlah Tuhan *2 Hutan belukar dan padang gersang Bukit terjal dan lembah membentang Tiap lekuk di s’luruh buana ratakan bagi jalan Sang Raja *3 Ya Allah b’rilah iman yang teguh Untuk nikmati janjiMu penuh Alangkah rindu menyambut seg’ra Kristus Pembawa damai Sang Raja. Amen === code 198 title Kerajaan Allah Aku Mengasihi title_original I love thy kingdom, Lord 1=F 4/4 tune St. Thomas authors_lyric Timothy Dwight authors_music Aaron Williams *1 Kerajaan Allah aku mengasihi Dislamatkan oleh darah Tuhanku sendiri *2 Aku mengasihi GerejaMu, Tuhan Kesukaan Jurus’lamat kupuji namaMu *3 Kar’na Gereja Tuhan, akupun berdoa Baginya aku bekerja dengan sungguh hati *4 Persekutuannya, taka da bandingnya Nyanyian kasih dan indah dinaikkan padaMu *5 Pada Sion itu kunaikkan pujian, Segala kemuliaan di sorga dan bumi. Amen. === code 199 title Batu Penjuru Gereja title_original The Church’s one foundation 1=Dis 4/4 tune Aurelia authors_lyric Samuel J. Stone authors_music Samuel S. Wesley *1 Batu penjuru G'reja dan Dasar yang esa, yaitu Yesus Kristus, Pendiri umatNya. Dengan kurban darahNya Gereja ditebus; baptisan dan firmanNya membuatNya kudus. *2 Terpanggil dari bangsa seluruh dunia, manunggallah Gereja ber-Tuhan Yang Esa. Aneka kurnianya, esa baptisannya, esa perjamuannya, esa harapannya. *3 Dilanda perpecahan dan faham yang sesat. Jemaat diresahkan tekanan yang berat. Kaum kudus menyerukan, "Berapa lamakah?" Akhirnya malam duka diganti t'rang cerah. *4 Gereja takkan punah selama-lamanya, dibimbing tangan Tuhan, dibela kasihNya. Ditantang pengkhianat dan banyak musuhnya, dan bertahanlah jemaat dan jaya mulia. *5 Di dalam pencobaan dan perjuangannya dinantikan zaman sejahtera baka. Di mata tercerminkan Gereja yang menang mencapai perhentian sentosa cemerlang. *6 Gereja yang di sorga dan yang di dunia bersatu dalam Tuhan, Ketiga Yang Esa Ya Tuhan, b'ri anug'rah supaya kami pun Engkau tempatkan juga kekal dirumahMu. === code 200 title Sertailah GerejaMu title_original Jesus, with thy church abide 1=D 4/4 tune Canterbury authors_lyric Thomas B. Pollock authors_music Orlando Gibbons *1 Sertailah G’rejaMu, Jesus Juruselamat! Jika dalam cobaan dengarkanlah kami *2 Hendaklah suaraNya ingatkan penghakiman Britakan kes’lamatan dengarkanlah kami *3 G’rejaMu s’lamatkan yang sesat, miskin buta Dan yang hancur hatinya dengarkanlah kami *4 Jangan hukumkan Greja akan kesalahannya Berkati usahanya dengarkanlah kami *5 Biarlah GerejaNya menang atas kaum dosa Kumpulkan semua bangsa dengarkanlah kami. Amen === code 201 title Kota Sion, Kota Allah title_original Glorious things of thee are spoken 1=F 4/4 tune Austria authors_lyric John Newton authors_music Franz Joseph Haydn *1 Kota Sion, kota Allah, puri agung dan tenar, kau dipilih tempat tinggal oleh Yang Maha Besar. Kau berdiri atas Cadar yang abadi dan teguh, Tiada tertembus musuhmu tembok kes'lamatanmu. *2 Putera serta putrimu cukup akan air sejuk. Yang bersumber pada kasih, pantang takut dan keluh. Siapa akan haus lagi, bila ada air sedap? Rahmat, seperti Sumbernya tak henti, akan tetap. *3 Tiap rumah terselubung oleh awan yang pekat. Ada api menerangi Allah pun tetap dekat. B'ri naungan pada siang, b'ri terang dalam gelap; Manna pun dib'ri makanan atas doa yang tetap. *4 Yesus, bila k'lak pun aku jadi warga kotaMu, walau dunia menekanku, 'ku kupuji namaMu. Kebesaran anak dunia akan hilang dan lenyap. Hanya harta warga Sion dan sukanya yang tetap. === code 202 title GerejaMu, Ya Tuhan 1=A 4/4 tune Dix authors_music C. Kocher *1 G’rejaMu ya Tuhan, brilah kemuliaan Agar sinar kasihMu dirasakan dunia Hingga hanya Yesuslah pengharapan dunia *2 Keslamatan datanglah pada isi dunia Agar dunia bergemar karna berkatMu besar K’rajaanMu datanglah jadilah kehendakMu === code 203 title Siapa Melayani title_original Who is on the Lord’s side 1=A 4/4 tune Hermas authors_lyric Frances Ridley Havergal authors_music F. R. Havergal *1 Siapa melayani Tuhan yang Raja? Siapa mau membantu mencari jiwa? Siapa memihakNya melawan musuhNya? Siapa hedak kerja di pihak Tuhan? *2 Ditebus bukannya oleh permata Tapi darah Yesus yang menyucikan Semua yang datang kan Kau berkati Kami dilayakkan oleh darahNya *3 Meski musuh kuat dan perang datang Tapi Yesus Raja tak terkalahkan Itulah tandanya pastilah menang Telah ditentukan oleh firmanNya *4 Tuhan pilih kami jadi tentara Yang setia padaMu, Tuhan Rajaku Kami takkan gentar karna ‘Kau Tuhan Berprang dengan kami sampai s’lamanya. Amen === code 204 title Kibarkan Panji Rajamu title_original Filing out the banner 1=F 3/4 tune Hursley authors_lyric George W. Doane authors_music J. Hunter *1 Kibarkan panji Rajamu setinggi langit yang cerah, sehingga salib Penebus terpampang bagi dunia. *2 Kibarkan panji Rajamu! Malaikat takjub menyembah melihat salib Penebus, betapa agung kasihNya. *3 Kibarkan panji Rajamu! Semua bangsa dunia melihat kasih Penebus dan dihidupkan olehNya. *4 Kibarkan panji Rajamu, supaya orang yang sesat di dalam iman bertelut dan minum air alhayat. *5 Kibarkan panji Rajamu setinggi langit yang cerah! Saliblah kemegahanmu dan Kristus harapanmulah! *6 Kibarkan panji Rajamu! Tinggikan langit cemerlang! Andalan lain tak perlu: di dalam salib 'kan menang! === code 205 title Hai Masyurkan Allah title_original Ye Servant, of God 1=Gis 3/4 tune Hanover authors_lyric Charles Wesley authors_music William Croft *1 Hai masyurkanlah Allahmu kudus Besar namaNya maklumkanlah t’rus Agungkanlah Dia yang jaya megah Kekal dan mulia kerajaanNya *2 Yang tinggi, Akhlak, disorga baka Pun hadir dekat dengan abdiNya Nyanyikan jayaNya, hai umat kudus “Kekal Yesus Raja, kekal Penebus!” *3 Muliakanlah Sang Bapa kekal Muliakanlah Sang Putra serta Malaikat di sorga dengan bersujud Sembah Anak Domba yang Maha Kudus *4 KepadaNya lah syukur abadi! KepadaNya lah sembah tak henti Kuasa dan hikmat, pujian merdu Kemuliaan, hormat dan kasih penuh. Amen === code 206 title Dengarkanlah Suara Yesus title_original Hark, the voice of Jesus calling 1=Gis 4/4 tune Ellesdie authors_lyric Daniel March authors_music Wolfgang A. Mozart *1 Dengarkanlah suara Yesus, yang memanggil kau terus: “Siapa hendak melayani? Siapa akan menuai?” Tuhan telah lama panggil, hadiah dijanjikan Siapa dengar dan menjawab: “Aku ini suruhlah” *2 Jikalau tak dapat pergi jauh layani di tempatmu Masih ada orang dekat yang belum dapat s’lamatnya Jika tak dapat bri banyak brikan saja berkatNya Meskipun kau bri tak banyak, Yesus akan berkatkan *3 Jangan ada yang berkata, “tiada tugas bagiku. "Tuhan tetap sediakan tugas juga bagimu Bersukalah dalam tugas yang dibrikan Tuhanmu Jawablah panggilan Tuhan: “Aku ini suruhlah!”. Amen === code 207 title Bersama Sahabat Terdulu title_original Come, let us join our friends 1=Dis 4/4 tune Dundee (French) authors_lyric Charles Wesley authors_music Scottish Psalter *1 Bersama sahabat terdulu yang sudah di sorga Bersatu dalam kasih Hu dalam sukacita *2 Malaikat dan manusia bersatu semua Melayani Sang Pencipta naikkan pujia *3 Gereja Tuhan satulah di bumi dan sorga Meski bagai dipisahkan oleh kematian *4 Bagai pasukan tentara yang turut printahNya Berjalan dan beriringan bersama majulah *5 Dalam kemenangan iman bergandengan tangan Bersama yang ditebusNya di sorga bahagia. Amen. === code 208 title Maju, Laskar Kristus title_original Onward, Christian soldiers 1=Dis 4/4 tune St. Gertrude authors_lyric Sabine Baring Gould authors_music Arthur S. Sullivan *1 Maju, laskar Kristus, lawan kuasa g'lap! Ikut salib Yesus, sungguh dan tetap! Rajamu sendiri jalan di depan; majulah, iringi panji cemerlang! *ref Maju, laskar Kristus, lawan kuasa g'lap! Ikut salib Yesus, sungguh dan tetap! *2 Saat dianjungkan panji Penebus, kuasa Iblis mundur, dikalahkan t'rus. Goncanglah neraka, kar'na mendengar sorak-soraianmu nyaring menggegar. *3 Bagai laskar jaya G'reja maju t'rus di jejak teladan saksi yang kudus. Kita satu tubuh yang kudus dan am; satu pengharapan, satu pun iman. *4 Kuasa duniawi timbul-tenggelam, tapi G'reja Kristus takkan terbenam! Alam maut tak sanggup menjatuhkannya: Kristus memenuhi isi janjiNya. *5 Kar'na itu, maju! Ikut salib t'rus, turutlah memuji Raja Penebus: "Hormat, kemuliaan, Tuhan, t'rimalah! "Insan dan malaikat sujud menyembah. === code 209 title Allah Maha Kasih title_original Thou God of truth and love 1=A 4/4 tune Millenium authors_lyric Charles Wesley authors_music Pylmouth Collection *1 Allah Maha Kasih kuikut jalanMu Engkau memilihku menurut maksudMu Mewujudkan rencanaMu menyatakan kehendakMu *2 Engkaulah ya Tuhan menempatkan kami Menjadi saudara bagi orang yang lain Di dalamMu disatukan Untuk kasih mengasihi *3 Haruslah ya Tuhan kami bersatulah Segala usaha bersama kerjakan Dan nanti disempurnakan Hingga nanti diberkatkan *4 Dan kami berjalan menuju berkatNya Semua satulah kerja buat Tuhan Bersama slalu, berjuang Hingga trima berkat Tuhan. Amen === code 210 title Ya Jesus Dengarlah title_original Jesus, we look to thee 1=D 2/2 tune Mornington authors_lyric Charles Wesley authors_music Garret Wellealey *1 Ya Jesus dengarlah doa permohonan Ketika kami bertelut di dalam rumahMu *2 Harumlah namaMu yang jadi tebusan NamaMu kesukaanku memb’ri kedamaian *3 Nantikan rahmatMu kami bersatulah Berkumpul dalam namaMu sampai disorga k’lak *4 S’karang nyatakanlah diriMu ya Tuhan Agar kami merasakan penghiburan penghiburan besar *5 Hanyalah suaraMu membangkitkan kami Dan jiwa kami berseru, harap akan kasih. Amen === code 211 title Tuhan Berikanlah title_original break thou the bread of life 1=Dis 4/4 tune Bread of life authors_lyric Mary A. Lathbury authors_music William F. Sherwin *1 Tuhan berikanlah Roti Hidup Seperti dahulu di pantai laut Kau kerinduanku, ya Tuhanku Jiwaku merindu Roti Hidup *2 O kebenaranMu berkatilah Seperti roti di Galilea Hingga ku bebaslah sejahtera Dan aku sentosa dalam Tuhan *3 Tuhanlah bagiku Roti Hidup FirmanMu yang kudus selamatku Brikanlah ku makan besertaMu Dan ajarkanlah pengasihanMu *4 Tuhan berikanku s’karang RohMu Supaya mataku terbukalah Hingga jelas benar ajaranMu Dan dalam kitabMu wajah Tuhan. Amen === code 212 title Ya Kalam yang Menjelma title_original O Word of God incarnate 1=Dis 4/4 tune Munich authors_lyric William W. How authors_music Felix Mendelssohn *1 Ya Kalam yang menjelma Hikmat dari sorga Ya Kebenaran kekal Penerang dunia T’rang dalam kitab suci kami memujiMu Pelita bagi kami tetap selamanya *2 GerejaMu terima anugerah illahi Dan oleh cahayaNya terang alam ini Bagai permata yang indah FirmanMu yang murni Lukisan dari sorga TauratMu yang suci *3 Bagai panji berkibar, didepan kaum Allah Bagai suluh bersinar diatas dunia Pedoman yang menuntun dilaut kehidupan Yang pimpin pada Kristus FirmanMu yang kudus *4 Kiranya Kau jadikan, GerejaMu terang Nyatakan kebenaran untuk s’gala bangsa Dan ajarlah anakMu tempuh jalan itu Hingga keg’lapan lenyap, nyatalah wajahMu. Amen === code 213 title Jesuslah Nama Terbesar title_original Jesus, the name high over all 1=F 2/2 tune Grafenberg authors_lyric Charles Wesley authors_music Johann Cruger *1 Jesuslah nama terbesar dibumi dan sorga Semuanya menyembahNya dan setan larilah *2 Jesus Engkaulah Penebus bagi yang berdosa Yang salah tak lagi takut Dapatlah bersuka *3 O dunia lihat, rasalah Anugrah yang besar Kasih yang s’lamatkan aku, s’lamatkan semua *4 Rahmat Penebus kabarkan Dan kebenaranNya Inilah kewajibanku Besarkan namaNya *5 Waktu matiku kusuka menyebut namaNya Serukan pada semua “Lihat, sambut Dia!”. Amen === code 214 title Apa yang Kita Sembahkan title_original What shall we offer 1=G 2/2 tune Duke Street authors_lyric August G. Spangenberg authors_music J. Hatton *1 Apa yang kita sembahkan karna anugerah Tuhan! NamaNya kita masyhurkan dan pujianNya naikkan *2 Tuhanlah yang memberkatkan semua yang pada kami Bukalah pancaran sorga penuhilah jiwa kami *3 Kami britakan rahmatMu kepada orang berdosa Hingga semua pujiMu dan muliakan namaMu *4 Bukalah pintu yang kekal yang tak tertutup dunia Agar oleh Firman Tuhan kitapun kan berbuahlah *5 Benih sorgawi tebarlah setiap jam bekerjalah Di s’luruh dunia sebarlah InjilMu kekal dan benar *6 Baruilah kasih sorga kasih yang berkuasa besar Berdiri dalam Gereja menjadi tiang s’lamanya === code 215 title Lihatlah DombaMu Tuhan title_original Jesus, Thy wandering sheep behold 1=F 3/4 tune Hesperus authors_lyric Charles Wesley authors_music H. Baker *1 Lihatlah dombaMu Tuhan, dengan kasihMu lihatlah DombaMu yang mengembara Tuhanlah yang mencariNya *2 Domba yang nakal tersesat menderita, lemah, cacat Oleh Gembala berrahmat dicari diselamatkan *3 Tuhan sajalah Gembala s’lamatkan domba yang sesat Yesus kumpulkanlah domba bri makan dan dan perlindungan *4 B’ri firman anugerah penuh kepada pembawa B’rita Kes’lamatan bagi dunia yaitu darah Penebus *5 B’rikan suara yang kuat kepada hamba-hambaMu Yang panggil semua orang agar hidup dalam iman *6 Kumau memuliakan Tuhan karna kasih setiaMu Dengan percaya britakan Pujian anugerahMu. Amen === code 216 title Allah Anugerah title_original Come O thou of Grace 1=G 3/4 tune Italian Hymn (Trinity) authors_lyric William E. Evans authors_music Felice Giardiane *1 Allah Anugerah mari sertai kami Ya, turunlah penuhi rumahMu dengan muliaMu Hormat bagiMu lah selamanya *2 Semua pujian dinyanyikan orang Terimalah semua pujian bagaikan kemenyan Jadi persembahan pada Tuhan *3 Tuhan berfirmanlah umatMu mendengar B’ri firmanMu, b’rilah kebenaran kepada hambaMu Curahkanlah berkat kemenangan *4 Pada Allah Esa Hormat dan mulia Dan kuasa Hati yang bersuka kami persembahkan Hingga dalam sorga kami sembah. Amen === code 217 title Yesus Kristus title_original Christ is our corner stone 1=D 4/4 tune Darwel authors_lyric Anonim authors_music John Darwall *1 Yesus Kristus, Tuhan Batu Alas Gereja Untuk berdiri kokoh dan tetap teguh Bahagia yang harap padaNya mendapat anugerah *2 Puji-pujianku kunaikkan padaMu Membesarkan dan memuliakan namaMu Bersoraklah membritakan nama Tuhan yang mulia *3 Tinggallah disini, Tuhan yang berrahmat Janji dan pengakuan kami naikkan Curahkanlah semua berkat kepada kami anakMu *4 DirumahMu ini kami trima berkat Dan kami mendapatkan anugrah Tuhan Sekalian orang saleh mendapat sentosa juga. Amen === code 218 title Lihatlah Gembala Israel title_original See Israel’s gentle Shepherd stand 1=Dis 4/4 tune Meditation (Gower) authors_lyric Philip Doddridge authors_music J. H. Gower *1 Lihat Gembala Israel, Dia panggil marilah Mari, hai anakKu Mari kepadaKu datang *2 Jangan m’reka dihalaukan, jangan dinistakan Yesus akan memberkati anak-anak semua *3 Tuhan, kus’rahkan anakku, menjadi anakMu T’rimalah persembahanku menjadi milikMu. Amen === code 219 title Hai Pengikut Kristus title_original Stand, soldier of the cross 1=G 4/4 tune St. Michael authors_lyric Edward Henry Bickersteth authors_music Genevan Psalter *1 Hai pengikut Kristus, bangun dan saksikan Apa yang dahulu untung, rugi dalam Kristus *2 T’rimalah babtisan, akui sekarang Perjanjian dengan Tuhan, jadi kehidupan *3 Kalahkan setan dengan kuasa Tuhan Meskipun lamalah perang, kita akan menang *4 Nyanyiannya merdu, mahkotanya indah Bila pemenang menunduk di muka Panglima. Amen. === code 220 title Dalam Minggu yang Lalu title_original Safely through another week 1=G 3/4 tune Sabbath authors_lyric John Newton authors_music Lowell Mason *1 Dalam minggu yang lalu Allah t’lah hantar kami Kami ingin berkatMu curahkan pada kami Inilah hari indah Perhentian ilahi 2x *2 Rahmat Yesus Penebus B’rikanlah pada kami Tunjukkanlah rahmatMu hapuskan dosa kami Habislah ketakutan pada hari sentosa 2x *3 Datanglah pada kami yang memuji namaMu Dalam rumahMu ini nyatakan muliaMu B’rilah kami merasa bayang pesta disorga 2x *4 Biar InjilMu bawa slamat dan penghiburan AnugrahMu berlimpahsembuhkan semuanya Hidup berbahagia hingga nanti di sorga 2x. Amen === code 221 title Hai Bangkitlah dan Marilah title_original Come, let us with our Lord arise 1=G 3/4 tune St. Petersburg authors_lyric Charles Wesley authors_music D.S. Bortniansky *1 Hai bangkitlah dan marilah. Pujilah Tuhan Allahmu Dan Jurus’lamat, AnakNya yang bangkit menang atas maut Dialah Raja bagimu tetaplah kekuasaanNya *2 Hari ini diciptakan. Agar kita tahu kasihNya Dan kuasa kebangkitanNya dan serta rahmat anug’rah Dibarui dengan benar, penuh dengan berkat Tuhan *3 Marilah kita berdoa. Mendekati tahta Allah Mendengarkan beritaNya Bersyukur atas kasihNya Suara hati bersuka menyanyikan pujianNya *4 Pada Yesus, hormat puji. Pada hari suci ini Tiap saat memujiNya. Sepanjang hari menyembah Dengan tekun dan rajinlah kita muji Tuhan saja. Amen === code 222 title Berbahagialah Kami title_original O how blest the hour, Lord Jesus 1=Ais 3/2 tune Galilee authors_lyric Carl Johann Philipp Spitta authors_music W. H. Jude *1 Berbahagialah kami bila dekat padaMu Indah dan manislah janji yang dibrikan Tuhanku *2 Sertai kami hari ini Waktu kami mendengar FirmanMu kesankan kami dengan kebenarannya *3 Hati kami Tuhan pimpin Jangan kami tersesat Dengan sinar trang ilahi bawa sampai kesorga *4 Jadikanlah kami rendah brani dan berkasihan Kegelapan hapuskanlah kami slamat dalam t’rang *5 Jadikanlah Firman Allah dalam kami kuasa Agar dalam diri kami ia slalu bekerja *6 Brikan kami anugerah menyaksikan yang benar Agar orang lain merasa manis dan kuasanya. Amen === code 223 title Mari Ya Roh Allah Tolonglah title_original Come, divine Interpreter 1=Gis 2/2 tune Spanish chant authors_lyric Charles Wesley authors_music Burgoyne’s collection *1 Mari ya Roh tolonglah kami baca KitabMu Kami dengar FirmanMu Firman yang Kau ilhamkan Firman yang b’ri sentosa pada hati setia *2 Jika turut sabdaMu kami dapat berkatMu Kami lihat wajahMu K’lak dalam k’rajaanMu Kami menang sertaMu waktu kedatanganMu. Amen === code 224 title Yesus, Engkau yang Bri Suka title_original Jesus, thou joy of loving hearts 1=F 3/2 tune Rockingham (Mason) authors_lyric Bernard of Clairvaux authors_music Lowell Mason *1 Yesus Engkau yang bri suka, sumber hidup manusia Tak cukup suka dunia kepadaMu kami datang *2 KebenaranMu tetaplah, Kau s’lamatkan yang berseru Tuhan yang s’lalu berrahmat kepada yang mencariMu *3 Yesus Tuhan Roti Hidup dan kami rindu makanNya Engkaulah juga Air Hidup Hapuslah dahaga kami *4 Yesus, tinggallah s’lamanya Bersinarlah pada kami Hapuskanlah kuasa dosa Brikan dunia trangMu suci. Amen === code 225 title Yesus, Kami Turut title_original Jesus we thus obey 1=G 4/4 tune St. Thomas authors_lyric Charles Wesley authors_music Dari William’s Psalmody *1 Yesus kami turut firmanMu yang benar Yang s’lamatkan manusia dari kematian *2 Hati terbukalah bagi Jurus’lamat Kau sudah mati tersalib bagi manusia *3 KeberadaanMu kami mau rasakan Serta kemuliaanMu jadi kesukaan *4 Dan berkat illahi menyukakan hati Memanggil kita semua pada perjamuan *5 Jiwa kami makan Manna dari surga Agar kami disatukan dalam kasih kekal. Amen === code 226 title Yesus Engkau Roti Hidup 1=G 3/4 tune Autumn authors_music Francois H. Barthelemon *1 Yesus Engkau Roti Hidup, turunlah dari sorga Bri anugerah perjamuan pada hati berdosa Kuatkanlah iman hamba dalam ombak dunia Yesus brikan peringatan akan karyaMu besar *2 Yesus itu jalan suci bagi orang yang sesat DihantarkanNya kembali ke pancuran air hayat Engkau Tuhan, sumber hidup bagi orang dahaga Barang siapa minta minum, Yesus yang segarkannya. *3 Yesus, Engkaulah Gembala bagi domba yang lemah Dengan mengorbankan nyawa, Engkau kalahkan dosa Engkau juga Anak Domba yang menjadi Penebus Kami dapat kes’lamatan oleh darahMu kudus. Amen. === code 227 title Marilah Makan Roti Bersama title_original Let us break bread 1=Dis 4/4 tune Let us break bread authors_music American Folk Hymn *1 Marilah makan roti bersama Marilah makan roti bersama Bila ku berlutut dengan memandang padaMu Tuhan, kasihankanlah. *2 Marilah minum anggur bersama Marilah minum anggur bersama Bila ku berlutut dengan memandang padaMu Tuhan, kasihankanlah. *3 Marilah puji Tuhan bersama Marilah puji Tuhan bersama Bila ku berlutut dengan memandang padaMu Tuhan, kasihankanlah. === code 228 title Kasih Sempurna title_original O perfect Love 1=Dis 4/4 tune Perfect love authors_lyric Dorothy B. Gumey authors_music Joseph Bamby *1 Kasih sempurna kasih dari Tuhan DihadiratMu kami berdoa Kiranya kasih mengikat mereka Yang Tuhan satukan selamanya *2 Hidup sempurna berikan mereka Iman teguh dan kasih yang benar Harapan teguh sreta kedamaian Yang tak takut derita serta maut *3 Brikanlah damai pada tiap hati Brikanlah suka sepanjang masa Agar kesukaan serta pujian Bertahta dalam hidup selamanya. Amen === code 229 title Anugerah Yesus Kristus title_original May the Grace of Christ 1=G 4/4 tune Stuttgart authors_lyric John Newton authors_music Henry J. Gauntlett *1 Anugerah Yesus Kristus kasih Allah sorgawi Persekutuan Roh Kudus, serta kita semua *2 Biar kasih menyatukan kita bersama Tuhan Kesukaan dalam Tuhan takkan dibri dunia. Amen. === code 230 title Menangkan Peprangan title_original Servant of god, well done 1=E 4/4 tune Diademata authors_lyric Charles Wesley authors_music George J. Elven *1 Slamatlah hai kawan perangmu sudahlah Telah Kau menangkan perang trimalah mahkota Bersama kaum sorga nyanyikan pujian Dan soraklah kemenangan maut dikalahkan *2 Jiwa yang bergemar dalam pujiannya Sepanjang abad dan zaman lihat wajah Raja Lepas dari duka kurindu ikutlah Bersama Yesus Sang Raja disurga s’lamanya. Amen === code 231 title O Datanglah Imanuel title_original O come, O come, Emmanuel 1=G 2/2 tune Latin, Abad 12 authors_lyric Veni Emmanuel authors_music Thomas Helmore *1 O, datanglah, Imanuel, tebus umatMu Israel yang dalam berkeluh kesah menantikan Penolongnya. Bersoraklah hai Israel, menyambut Sang Imanuel! *2 O, datang, Tunas Isai, patahkan belenggu pedih dan umatMu lepaskanlah dari lembah sengsaranya. Bersoraklah hai Israel, menyambut Sang Imanuel! *3 O Surya Pagi, datanglah dan jiwa kami hiburlah; halaukanlah gelap seram bayangan maut yang kejam. Bersoraklah hai Israel, menyambut Sang Imanuel! *4 O Kunci Daud, datanglah, gapura sorga bukalah; tutuplah jalan seteru, supaya s’lamat umatMu. Bersoraklah, hai Israel, menyambut Sang Imanuel. *5 O Tuhan Allah, datanglah, FirmanMu berkuasalah, seperti waktu Kauberi di atas puncak Sinai. Bersoraklah, hai Israel, menyambut Sang Imanuel. === code 232 title Kau yang Lama Dinantikan title_original Come, thou long expected Jesus 1=F 3/4 tune Hyfrydol authors_lyric Charles Wesley authors_music Rowland H. Prichard *1 Kau yang lama dinantikan, Juru s’lamat, datanglah, agar kami Kau sucikan dari dosa dan cela! UmatMu tetap Kau tuntun, Kau Harapan kami pun! Bangsa dunia menunggu penghiburan kasihMu. *2 Raja mulia, Kau lahir bagai anak yang lembut, agar kami Kauajari kasih KerajaanMu. Pimpin kami oleh RohMu, hati pun perintahlah dan demi kurban darahMu, b’rilah damai yang baka! === code 233 title Dengarlah B’rita Gembira title_original Hark the glad sound 1=D 4/4 tune Christmas authors_lyric Ph. Doddridge authors_music G. F. Handel *1 Dengarkanla kabar suka, Juruslamat datang Yang t’lah lama dijanjikan kepada dunia, kepada dunia *2 Dia datang melepaskan dari kungkungan iblis Pintu terbuka bagiMu putus rantai besi, putus rantai besi *3 Dia datang menyembuhkan jiwamu yg terluka Menawarkan anugrahNya untuk semua orang, untuk semua orang *4 Hosanna Raja dunia, kami mau sambutMu Dan juga malaikat sorga mau sambut Tuhanku, mau sambut Tuhanku. Amen === code 234 title Hai Dunia Gembiralah title_original Joy to the world 1=D 2/3 tune Antioch authors_lyric Isaac Watts authors_music George Frederich Handel *1 Hai dunia, gembiralah dan sambut rajamu! Dihatimu terimalah! Bersama bersyukur (2x) Bersama-sama bersyukur! *2 Hai dunia, elukanlah Rajamu Penebus! Hai bumi, laut, gunung, lembah Bersoraklah terus 2x Bersorak-soraklah terus! *3 Janganlah dosa menetap diladang dunia Sejahtera penuh berkat Berlimpah slamanya 2x Berlimpah-limpah slamanya.. *4 Dialah Raja semesta, benar dan mulia Mashurkanlah hai dunia besar anugrahNya 2x besar, besar anugrahNya === code 235 title Di Betlehem T’lah jadi 1=F 4/4 *1 Di Betlehem t'lah jadi seorang Putera, Yang b'ri salam abadi kepada dunia Amin, amin, salam bahagia. *2 Segala bukit diam, tetapi dengarlah, malaikat bernyanyian di atas Efrata. Amin, amin, salam bahagia. *3 Gembala dengan suka mendapat Penebus. Di matanya terbuka t'rang sorga yang kudus. Amin, amin, salam bahagia. *4 Jikalau satu kali kau pandang mata-Nya, kau t'rimalah kembali sejahtera baka. Amin, amin, salam bahagia. === code 236 title Dari Pulau dan Benua 1=As 4/4 *1 Dari pulau dan benua terdengar selalu t’rus Lagu pujian semua bagi Nama Penebus *ref Glo…….ria, muliakan Tuhan Glo…….ria, muliakan Tuhan *2 Tinggi-tinggi dalam surga tent’ra Tuhan yang kudus Tak lelah bernyanyi juga dihadapan Penebus *3 Tentera yang Tuhan Punya ‘ninggikan PanglimaNya Lagu surga lagu dunia sama diterimaNya === code 237 title S’lamat, S’lamat Datang 1=G 2/2 *1 S'lamat, s'lamat datang, Yesus Tuhanku, yang turun dari sorga yang rumahMu. S'lamat, s'lamat datangMu di dalam dunia, Tuhan jadi sama dengan manusia. Salam, salam! *2 Bangunlah, gembala, lihat t'rang besar, dengar berita sorga dan bergemar: sungguh malam ini Tuhan Yesus lahirlah, cari Kanak-kanak yang dipalungan-Nya! Salam, salam! *3 orang majus datang 'nurut bintang-Nya, hendak mencari Tuhan dan menyembah. Mas dan kemnyan dan mur dipersembahkannya. akan hormat Raja dan Jurus'lamatnya. Salam, salam! === code 238 title Muliakanlah Tuhan Allah 1=Es 4/4 *1 Muliakanlah, muliakanlah Tuhan Allah, Tuhan Allah Mahatinggi! Damai sejaht’ra turun ke bumi bagi orang kesudian Allah. Muliakanlah Tuhan Allah! Muliakanlah Tuhan Allah! Damai sejaht’ra turun ke bumi; damai sejaht’ra turun ke bumi bagi orang, bagi orang kesudian Allah, bagi orang kesudian Allah, kesudian Allah. Muliakanlah, muliakanlah Tuhan Allah, Tuhan Allah Mahatinggi! Damai sejaht’ra turun ke bumi bagi orang kesudian Allah, Amin, amin, amin. === code 239 title Noel (Di Malam yang Sepi) 1=D 3/4 tune Traditional melody, from authors_lyric Old English Carol authors_music W. Sandys’ CHRISTMAS CAROL, 1833 *1 Di malam glap dan sunyi senyap Terdengar malak bernyanyi Menyampaikan berita Sorga kepada gembala Efrata Noel, Noel, Noel, Noel lahirlah Raja Israel *2 Di pimpin bintang bercahya trang Orang Majus mencari Raja Berjalan trus mengikut bintang temukan Raja Anak Allah Noel, Noel, Noel, Noel lahirlah Raja Israel *3 Mari kita menaikkan puji muliakan Dia yang Raja Orang majus serta gembala bersujud sembah Yesus, Tuhan Noel, Noel, Noel, Noel lahirlah Raja Israel === code 240 title Malam Kudus title_original Silent night, holy night 1=Ais 6/8 tune Stille Nacht authors_lyric Joseph Mohr authors_music Franz Gruber *1 Malam kudus sunyi senyap dunia terlelap Hanya dua berjaga terus Ayah bunda mesra dan kudus Anak tidur tenang, Anak tidur tenang *2 Malam kudus sunyi senyap Kabar baik menggegap bala sorga menyanyikannya, kaum gembala menyaksikannya Lahir Raja Shalom, Lahir Raja Shalom *3 Malam kudus, sunyi senyap. Kurnia dan berkat tercermin bagi kami terus Di wajahMu, ya Anak Kudus, cinta kasih kekal, cinta kasih kekal === code 241 title Ada Bunyi Merdu title_original There’s a song in the air 1=G 3/4 tune Christmas song authors_lyric Josiah G. Holland authors_music Karl P. Harrington *1 Ada bunyi merdu dan bintang gemerlap Isi sorga bers’ru dan memuji Raja *ref Lihat bintang di langit, malaikat nyanyi Raja Sion di Betlehem baru lahir *2 Riuh bunyi sorak kar’na Anak kecil Yang baru terlahir Yesus Tuhan Raja *3 Nabi bernubuat akan Anak ini Yang lahir di kandang jadi manusia *4 Kitapun bersuka menaikkan pujian Yang dulu dinaikkan oleh kaum Sorga === code 242 title Muliakanlah Mesias title_original Hail to the Lord’s Anointed 1=Ais 4/4 tune Ellacombe authors_lyric Hail to the Lord’s Anointed authors_music Gesangbuch der Herzogl *1 Muliakan Mesias, yang Anak Raja Daud WaktuNya digenapkan Yesus jadi Raja Bebaskan penjara dosa, dan Tuhan menebus Hapuskan dosa dunia bebas dari kutuk *2 Dia datang menolong orang menderita Kuatkan orang lemah, hiburkan yang duka Kuatkan hati anakNya berikan cahaya Jiwa yang berdosa, berharga padaNya *3 Dia datang kedunia, karna kasih Bapa Bri kesukaan iman, serta pengharapan Perdamaianpun datanglah di dalam dunia Dan juga kebenaran turun dari surga *4 KepadaNyalah orang ‘kan sampaikan doa KerajaanNYA berkembang kes’luruh dunia PerjanjianNya tetaplah selama-lamanya NamaNya tetap besar, Kasihlah namaNya. Amen === code 243 title Gita Sorga Bergema title_original Hark! the herald angel sing 1=F 4/4 tune Mendelsshon authors_lyric Charles wesley authors_music Felix Mendelssohn *1 Gita sorga bergema, “Lahir Raja mulia! Damai dan sejahtera turun dalam dunia.” Bangsa-bangsa, bangkitlah dan bersoraklah serta, Permaklumkan Kabar Baik; Lahir Kristus, T’rang ajaib! Gita sorga bergema, “Lahir Raja mulia!” *2 Yang di sorga disembah Kristus, Raja yang baka, lahir dalam dunia dan Maria bundaNya. Dalam daging dikenal Firman Allah yang kekal; dalam Anak yang kecil nyatalah Imanuel! Gita sorga bergema, “Lahir Raja mulia!” *3 Raja Damai yang besar, Surya Hidup yang benar, menyembuhkan dunia di naungan sayapNya, tak memandang diriNya, bahkan maut dit’rimaNya, lahir untuk memberi hidup baru abadi! Gita sorga bergema, “Lahir Raja mulia. === code 244 title Hai Malaikat dari Sorga title_original Angels, from the realms of glory 1=Ais 4/4 tune Regent square authors_lyric James Montgomery authors_music Henry Smart *1 Hai malaikat dari sorga, sayapmu bentangkanlah Nyanyi diseluruh dunia Lahir Kristus, Rajanya *ref Sudah lahir Kristus Raja, mari sujud menyembah *2 Hai gembala yang menjaga dombamu di Efrata Allah beserta manusia Mari menyaksikannya *3 Hai Majusi dari Timur, karyamu tinggalkanlah Carilah Harapan Dunia ikut sinar bintangNya *4 Hai kaum saleh yang menunggu dalam dunia yang resah Lihat Allahmu sendiri turun dalam PutraNya *5 Langit Bumi mari ikut muliakanlah terus Khalik Penebus Pembaru Bapa Putra Roh Kudus === code 245 title Hai Mari Berhimpun title_original O come, all ye faithful 1=G 4/4 tune Adeste fideles authors_lyric Latin, Abad 18 authors_music John F. Wade *1 Hai mari berhimpun dan bersukaria Hai mari semua ke Betlehem Lihat yang lahir Raja bala sorga Sembah dan puji Dia 3x Tuhanmu *2 Terang yang ilahi Allah yang sejati Tlah turun menjadi manusia Allah sendiri dalam rupa insan Sembah dan puji Dia 3x Tuhanmu *3 Gembala dipanggil dari padang raya Menuju palunganNya yang rendah Kitapun turut bergegas kesana Sembah danpuji Dia 3x Tuhanmu *4 Melihat bintangNya datang orang majus menghantar emas kemenyan dan mur Marilah kita mempersembahkan hati Sembah dan puji Dia 3x Tuhanmu. === code 246 title Hai Kota Mungil Betlehem title_original O little town of Betlehem 1=F 4/4 tune St. Louis authors_lyric Philips Brooks authors_music Lewis H. Redner *1 Hai kota Mungil Betlehem, betapa kau senyap Bintang dilangit cemerlang melihat kau lelap Namun dilorong g’lapmu bersinar Trang baka Harapanmu dan doamu kini terkabullah *2 Sbab bagimu lahirlah Mesias, Tuhanmu Malaikatlah penjagaNya dimalam yang teduh Hai bintang-bintang fajar, b’ritakan Kabar Baik Sejahtera di dunia! Segala puji naik! *3 Tenang di malam sunyi trang sorga berseri Demikianlah karunia bagimu diberi DatangNya diam-diam di dunia bercela Hati terbuka dan lembut ‘kan dimasukiNya *4 Ya Yesus, Anak Betlehem, kunjungi kamipun Sucikanlah masukilah yang mau menyambutMu Telah kami dengarkan Berita Mulia Kau beserta manusia kekal selamanya. === code 247 title Gembala Waktu Malam G’lap title_original While shepherds watched 1=F 4/4 tune Winchester Old authors_lyric Nahum Tate authors_music Est’s ‘Psalms’ *1 Gembala waktu malam g’lap menjaga dombanya; malaikat Tuhan mendekat bercahaya mulia. *2 Sabdanya, “Jangan kau gentar, dengar beritaku, sebab kesukaan besar kubawa bagimu! *3 T’lah lahir Jurus’lamatmu dan Raja dunia, yaitu Kristus, Tuhanmu. Inilah tandanya: *4 Di dalam kandang dombamu jumpailah seg’ra seorang Bayi yang lembut, palungan tempatNya.” *5 Dan tiba-tiba tampaklah sejumlah yang besar malaikat dari sorga t’rang bernyanyi bergemar: *6 “Ya Allah, kemuliaanMu kekal selamanya, membuat dunia penuh damai sejahtera.” === code 248 title Bernyanyilah Merdu 1=F 6/4 tune 14th century German melody authors_lyric JOHN M. NEALE authors_music WINFRED DOUGLAS *1 Bernyanyilah merdu, gembira bersyukur! Jurus’lamat dunia dan Surya hidupmu terbaring di palungan di malam yang kudus: Yesus, Penebus, Yesus, Penebus. *2 O Bayi yang lemah, hatiku hiburlah; b’rikanlah berkatMu, curahkan kurnia dan bimbinglah jalanku di dalam dunia, Raja mulia, Raja mulia. *3 PadaMu yang lembut ‘ku datang bertelut. Kau menanggung dosa seluruh umatMu dan Kauberi sentosa mengganti kemelut. ‘Ku sembah sujud, ‘ku sembah sujud. *4 Di sorga bergema nyanyian yang megah: segenap malaikat memuji Tuhannya. Sejahtera dan s’lamat mengisi dunia s’lama-lamanya, s’lama-lamanya.Amen === code 249 title Putri Sion, Bergemar 1=Es 4/4 *1 Putrid Sion bergemar! Soraklah Yerusalem Lihatlah ini Rajamu, Raja damai adalah *2 Hosanna anak Daud, slamatkanlah bangsaMu Bawalah bahagia damai kerajaanMu *3 Hosanna anak Daud, perdamaikan seteru Basmilah senjata prang di seluruh dunia *4 Hosanna anak Daud, bri sejahtera kekal Perseteruan dan benci dikalahkan kasihMu. Amen === code 250 title Di Malam Sunyi Bergemar 1=Ais 6/8 tune CAROL. C. M. D. authors_lyric EDMUND H. SEARS, 1810-1876 authors_music RICHARD S. WILLIS, 1819-1900 *1 Di malam sunyi bergema nyanyian mulia. Malaikat turun mendekat dengan beritanya “sejahtera bagi dunia, t’lah datang Penebus!” Heninglah bumi mendengar nyanyian yang kudus *2 Tetap malaikat menembus angkasa yang gelap Membawa kidung damai-Nya di bumi yang penat Sayapnya dikembangkannya di atas yang sendu Dikancah dosa terdengar nyanyian yang kudus *3 Tetapi dosapun tetap melanda dunia Menyangkal Kidun Kabar Baik sekian lamanya Hai insan buka hatimu mengapa rusuh trus? Diamkan gaduh dan dengar nyanyian yg kudus *4 Hai kamu yang menanggung brat yg hidup tertekan Mendaki, susah jalanmu, langkahmu pu pelan Hai lihat, hari jadi t’rang, bebanmu ditebus Tabahkan hati dan dengar nyanyian yang kudus *5 T’lah hampir penggenapannya nubuat kaum nabi Kau datang zaman mulia, indahnya tak terpri Seluruh dunia ‘kan penuh sejahtera Penebus Serta mengulang menggema nyanyian yang kudus. Amen === code 251 title Dalam Kota Raja Daud title_original Once in royal David’s city 1=F 4/4 tune Irby authors_lyric Cecil Frances Alexander authors_music H. J. Gauntlett *1 Dalam kota raja Daud ada kandang yang rendah. Di palungan dibaringkan Bayi mungil yang lemah. Yesus Kristus namaNya dan Maria bundaNya *2 Ia turun dari sorga, Tuhan alam semesta. Dan palungan dalam kandang tempat tidur bagiNya. Ia hidup beserta orang hina dan rendah. *3 Waktu Ia kanak-kanak, Ia patuh dan benar; menghormati orang tua Ia tumbuh dan besar. Anak-anak, marilah mengikuti contohNya! *4 Tak berbeda dari kita, dari aku dan engkau, tawa riang dan tangisan semuanya Ia tahu. Suka duka dunia dirasakan olehNya. *5 Nanti kita pun melihat Anak ini yang lemah jadi Jurus'lamat kita, Raja sorga mulia. Kita pun dipimpinNya masuk sorga s'lamanya. *6 Bukan dalam kandang hina kita lihat kuasa-Nya, tapi k'lak di dalam sorga dengan Allah, BapaNya. Nanti kita menyembah di keliling takhtaNya. === code 252 title Di Dalam Palungan title_original Away in a manager 1=F 3/4 tune Mueller authors_lyric Anonim authors_music James R. Murray *1 Didalam palungan, tiada yang lain, terbaring Yesus berbalutkan kain. BintangNya dilangit mengkilap terang Dan Yesus tertidur lelap dan tenang. *2 Ternak bersuara membangunkanNya, Tetapi Sang Bayi tiada resah. Ya Yesus, sekarang hatiku tent'ram, Engkaulah Temanku di malam kelam. *3 Ya Yesus, Tuhanku, dengar doaku: tetaplah sertaku dengan kasihMu. Semua anakMu berilah berkat Dan hidup sertaMu di sorga kelak === code 253 title Dunia Kedinginan 1=F 4/2 authors_lyric CHRISTINA G. ROSETTI, 1830-1894 authors_music GUSTAV HOLST, 1874-1934 *1 Dunia kedinginan, kaku membeku: damai yang sejati tiada bertemu. Wabah kekerasan, siksa tirani Sampai masa kini tidak berhenti. *2 Tapi Firman Allah tak terbelenggu: Kasih mencairkan hati yang beku. Dalam dunia dingin kandang cukuplah Untuk mengenali Khalik semesta. *3 Segenap malaikat memuliakanNya dan gembala miskin sujud menyembah; Yusuf dan Maria saleh bersyukur; Pemberian Majus: mas, menyan dan mur. *4 Kuberikan apa, Yesus bagiMu? Andai 'ku gembala, kub'ri dombaku; Andai 'ku Majusi: mas, menyan dan mur. Kuberikan apa? Hati bersyukur! === code 254 title Alam Raya Berkumandang 1=F 4/4 tune GLORIA, 8. 7. 8. 7 with refrain authors_lyric Anonymous authors_music Old French carol *1 Alam raya berkumandang oleh pujian mulia; dari gunung, dari padang kidung malaikat bergema: Glo...ria in excelsis Deo! Glo...ria in excelcis Deo! *2 Hai gembala, kar'na apa sambutan ini menggegar? Bagi Maharaja siapa sorak sorgawi terdengar? Glo...ria in excelsis Deo! Glo...ria in excelcis Deo! *3 Sudah lahir Jurus'lamat itu berita lagunya. Puji dan syukur dan hormat dipersembahkan padaNya. Glo...ria in excelsis Deo! Glo...ria in excelcis Deo! *4 Ikutilah, hai gembala, nyanyian sorga yang merdu; mainkan suling dan rebana dan bersyukur di hatimu! Glo...ria in excelsis Deo! Glo...ria in excelcis Deo! *5 Mari, kita pun kesana untuk melihat Putera. Mari, kita persembahkan suara dan hati padaNya! Glo...ria in excelsis Deo! Glo...ria in excelcis Deo! === code 255 title Takhta Mulia di Tempat Baka title_original Thou didst leave 1=D 4/2 tune Margaret authors_lyric E. E. Elliot authors_music T. R. Mattews *1 Takhta mulia ditempat Kautinggalkan, ya Tuhanku. Tapi tiadalah tempat yang lega menjelang kehadiranMu. Hatiku, ya Tuhan Yesus, jadikanlah rumahMu. *2 Langit bergetar, kidung terdengar menyebut kebesaranMu. Tapi adakah yang lebih rendah daripada palunganMu. Hatiku, ya Tuhan Yesus, jadikanlah rumahMu. *3 Oleh FirmanMu yang kekal teguh Kaubebaskan manusia. Tapi hanyalah siksa dan cerca Kauterima di dunia. SalibMu, ya Tuhan Yesus, tempat perlindunganku. *4 Gita menggegap, bila Kau kelak datang lagi, ya Tuhanku. SabdaMu benar akan terdengar, "Kuberi tempat bagimu." Bersuka besar hatiku, ya Tuhan, menyambutMu. === code 256 title Dari Timur Jauh title_original We three kings of Orient are 1=G 3/8 tune Kings of Orient authors_lyric John H. Hopkins, Jr authors_music John H. Hopkins, Jr *1 Dari Timur, jauh benar, kami cari Raja besar. Lewat gurun, naik turun, dituntun binatangNya. *ref O, bintang pandu yang cerah, bintang Raja mulia. Jalan kami kausinari, langkah kami tuntunlah! *2 Lahir Raja damai baka. Mas kubawa kepadaNya, kar'na Ia, memerintah, sampai selamanya. *3 Aku bawa dupa menyan, lambang doa yang beriman. Ya Tuhanku, pujianku kiranya berkenan. *4 Damar pahit yang kuberi, lambang dukacita pedih dan sengsara tak bertara dan kubur yang sepi. *5 Agunglah kebangkitanNya, Raja, Tuhan, Kurban esa. Haleluya, Haleluya! Pujilah bergema! === code 257 title Bukit Galilea Hijau title_original Ye fair green hills of Galilee 1=Dis 3/4 tune Stella authors_lyric E. R. Conder authors_music Founded on an old English melody *1 Bukit Galilea hijau disana Yesus Tuhanku Rendah melayani umat mengangkat dosa manusia Diejek serta dicela tiada pembelaanNya *2 Tiada mahkota indah menghias dikepalaNya Hanya mahkota duri jalan ke bukit Kalvari Pertanda kasih yang besar pada Bapa dan manusia *3 Yesus Tuhan dan Rajaku Kau angkat beban bagiku Sorga bernyanyi untukMu Ku ikut lagu yang merdu Trimalah sembah pujiku Pertanda kasih padaMu === code 258 title Di Luar Tembok Negeri 1=Ais 4/4 tune Windsor authors_lyric Cecil Frances Alexander authors_music William Damon’s Booke of Musicke *1 Di luar tembok negeri, di bukit Golgota, tergantung Yesus disalib demi manusia *2 Betapa nista dan pedih sengsara Tuhanku, Namun 'ku yakin, matiNya demi selamatku. *3 Percikan darah mulia menghapus dosaku, sehingga rumah BapaNya terbuka bagiku. *4 Hanyalah Yesus Penebus, tiada gantiNya, yang dapat menghantarkanku ke sorga yang baka. === code 259 title Di Larut Malam title_original ‘T is midnight, and on Olive’s brow 1=Gis 4/4 tune Olive’s Brow authors_lyric William B. Tappan authors_music William B. Bradbury *1 Di larut malam yang gelap Sang Jurus'lamat yang resah, sendiri di kebun senyap berdoa pada BapaNya. *2 Di larut malam yang senyap Almasih sangat takutlah, sedang muridNya terdekat tak tahu prihatin GuruNya. *3 Di larut malam kemelut Penanggung dosa dunia penuh sengsara bertelut, bergumul dalam doaNya. *4 Di larut malam yang ngeri malaikat Bapa datanglah, diutus untuk memberi kekuatan yang dipintaNya. === code 260 title Tercurah Darah Tuhanku title_original There is fountain 1=G 4/4 tune Cleansing Fountain authors_lyric William Cowper authors_music American Folk Melody *1 Tercurah darah Tuhanku di bukit Golgota; yang mau bertobat, ditebus, terhapus dosanya, terhapus dosanya, terhapus dosanya yang mau bertobat, ditebus, terhapus dosanya. *2 Penyamun yang di sisiNya di b'ri anugerah; pun aku yang penuh cela dibasuh darahNya, dibasuh darahNya, dibasuh darahNya, pun aku yang penuh cela dibasuh darahNya. *3 Ya Anakdomba, darahMu tak hilang kuasanya, sehingga s'lamat umatMu dan suci s'lamanya, dan suci s'lamanya, dan suci s'lamanya, sehingga s'lamat umatMu dan suci s'lamanya. *4 Sejak kupandang salibMu dengan iman teguh, kasihMulah kupuji t'rus seumur hidupku, seumur hidupku, seumur hidupku, kasihMulah kupuji t'rus seumur hidupku. *5 Dan jika nanti lidahku tak lagi bergerak, tetap kupuji kuasaMu di sorgaMu kelak, di sorgaMu kelak, di sorgaMu kelak, tetap kupuji kuasaMu di sorgaMu kelak. === code 261 title Kepala yang Berdarah title_original O Sacred Head, now wounded 1=G 4/4 tune Passion Chorale authors_lyric Njanjian Latin authors_music Hans L. Hassler *1 Kepala yang berdarah, tertunduk dan sedih, penuh dengan sengsara dan luka yang pedih, meski mahkota duri menghina harkatMu, Kau patut kukagumi: terima hormatku. *2 O wajah yang mulia, yang patut di sembah dan layak menerima pujian dunia, sekarang diludahi, dihina, dicerca, disiksa, dilukai yang salah siapakah? *3 Ya Tuhan, yang Kautanggung yaitu salahku; dosaku t'lah Kaugantung dikayu salibMu. O, kasihani daku yang harus dicela; Ampunilah hambaMu, beri anugerah! *4 Gembala yang setia terima dombaMu! Kau Sumber bahagia Penuntun hidupku. SabdaMu t'lah membuka karunia tak terp'ri Dan nikmat dari sorga padaku Kauberi. *5 Syukur sebulat hati kub'rikan padaMu, ya Yesus yang t'lah mati demi selamatku Hendaklah 'ku terhibur dengan tuntunanMu: PadaMu 'kuberlindung di akhir hayatku. *6 Di saat aku mati, Kau tinggalah serta; di pintu maut nanti, ya Tuhan, datanglah! Di kala kecemasan menghimpit hatiku, Berilah kekuatan berkat sengsaraMu. *7 Engkaulah perlindungan di saat ajalku; salibMulah, ya Tuhan, penghibur anakMu dan wajahMu kupandang dengan iman teguh berbahagia orang yang mati dalamMu === code 262 title Pada Kaki Salib title_original Jesus keep me near the Cross 1=F 6/4 tune Near the Cross authors_lyric Frances Jane van Alstyne authors_music William H. Doane *1 Pada kaki salibMu, Yesus, 'ku berlindung; Air hayat Golgota pancaran yang agung. *ref SalibMu, salibMu yang kumuliakan Hingga dalam sorga k'lak ada perhentian. *2 Pada kaki salibMu kasihMu kut'rima; Sinar Bintang Fajar t'rang yang memb'ri cahaya. *3 Pada kaki salibMu kuingat kurbanMu, dalam jalan hidupku kukenang selalu. *4 Pada kaki salibMu 'ku tetap percaya, hingga dalam sorga k'lak jiwaku bahagia. === code 263 title Salib Kristus Kubanggakan title_original In the cross of Christ I glory 1=G 3/4 tune Rathbun authors_lyric John Bowring authors_music Ithamar Conkey *1 Salib Kristus kubanggakan, s'panjang zaman t'rus tegak; pada salib terpusatkan sinar Injil gemerlap. *2 Bila 'ku dilanda susah, putus harap dan resah, kuasa salib tak berubah memberi sejahtera. *3 Bila 'ku bersukacita dalam jalan hidupku, cah'ya salib memberikan bahagia yang penuh. *4 Sukacita dan sengsara dikuduskan salibNya ada damai tak bertara kesukaan yang baka. *5 Salib Kristus kubanggakan, s'panjang zaman t'rus tegak; pada salib terpusatkan sinar Injil gemerlap. === code 264 title Ku Heran title_original Alas! And did my Savior bleed 1=Gis 4/4 tune Martyrdom authors_lyric Isaac Watts authors_music Hugh Wilson *1 'Ku heran, Jurus'lamatku bagiku tersalib? Tertumpah darah Rajaku bagiku yang keji? *2 Menanggung kejahatanku tersiksa Kristusku? Betapa agung rahmatNya, kasihNya tak terp'ri! *3 Tak heran surya jadi g'lap menutup mukanya, ketika mati Khaliknya demi manusia. *4 Pun aku tutup wajahku menghadap salibNya; tercucur air mataku bersyukur padaNya. *5 Tak dapat air mataku membalas kasihNya. Seluruh jiwa ragaku ya Tuhan, t'rimalah. === code 265 title Memandang Salib title_original When I survey the wondrous cross 1=F 4/4 tune Hamburg authors_lyric Isaac Watts authors_music Lowell Mason *1 Memandang salib Rajaku yang mati untuk dunia, kurasa hancur congkakku dan harta hilang harganya. *2 Tak boleh aku bermegah selain di dalam salibMu; kubuang nikmat dunia demi darahMu yang kudus. *3 Berpadu kasih dan sedih mengalir dari lukaMu; mahkota duri yang pedih menjadi keagunganMu. *4 Melihat darah lukaNya membalut tubuh Tuhanku, 'ku mati bagi dunia dan dunia mati bagiku. *5 Andaikan jagad milikku dan kuserahkan padaNya, tak cukup bagi Tuhanku diriku yang dimintaNya. === code 266 title Di Bawah Salib Yesus title_original Beneath the cross of Jesus 1=Cis 4/4 tune St. Christopher authors_lyric Elizabeth C. Chephane authors_music Frederick C. Maker *1 Di bawah salib Yesus, 'ku mau berdirilah. Disanalah ku terhibur dari kesusahan Disanalah perhentian dalam perjalanan Dan teriknya mentari dan beban yang berat. *2 Kepada salib Yesus, mataku memandang. Dia menanggung bagiku sengsara dan siksa. Dan hatiku yang hancurpun ku aku kasihNya. menebus dari maut dan kematianku. *3 'Ku pilih bayang salib menjadi tempatku. Lain dari sinar mukaNya tak lagi kuminta Senang kutinggalkan dunia, sebab aib dosaku Kemuliaan hanyalah salib Yesus saja. === code 267 title Bersukaria title_original Rejoice and be glad 1=G 3/4 tune Rejoice and be glad authors_lyric Horatius Bonar *1 Bersukaria, Juruselamat dating Mari lihat salibNya dan kuburanNya *ref Puji Dia Jurus’lamat, Puji Dia Yesus Puji Dia Jurus’lamat, t’lah bangkit Dia *2 Bersukaria, Fajar t’rang merekah Awan g’lap berlalu dan bayang lenyap *3 Bersukaria, Tebusan sempurna Oleh darahMu dosa t’lah dihapuskan *4 Bersukaria, ada pengampunan Yesus telah tersalib bagi dosamu *5 Bersukaria, Domba yang dibunuh Menang atas maut dan tetap hidup *6 Bersukaria, Yesus jadi Raja Yang mendoakan kita dari takhtaNya *7 Bersukaria, Domba yang dibunuh Untuk kita semua jadi warisNya === code 268 title Kristus Bangkit title_original Christ the Lord is risen today 1=G 4/4 tune Easter Hymn authors_lyric Charles wesley authors_music Lyra Davidica *1 Kristus bangkit! Soraklah: Haleluya! Bumi, sorga bergema: Haleluya! Berbalasan bersyukur: Haleluya! Muliakan Tuhanmu! Haleluya! *2 Karya kasihNya genap, Haleluya! kemenanganNya tetap. Haleluya! Surya s'lamat jadi t'rang Haleluya! takkan lagi terbenam. Haleluya! *3 Kuasa kubur menyerah Haleluya! dan neraka takluklah. Haleluya! Kristus jaya atas maut Haleluya! dan terbukalah Firdaus.Haleluya! *4 Hidup Raja mulia: Haleluya! kita s'lamat OlehNya.Haleluya! Maut, di mana jayamu? Haleluya! Kubur, mana kuasamu? Haleluya! *5 Hai tinggalkan maut kelam; Haleluya! ikut Dia yang menang! Haleluya! Bangkitlah, manusia, Haleluya! dalam kebangkitanNya! Haleluya! *6 Raja agung, t'rimalah Haleluya! sorak puji semesta! Haleluya! Hormat kami bergema: Haleluya! Kaulah Hidup yang baka. Haleluya! === code 269 title Yesuslah Raja title_original Jesus shall reign where’er the sun 1=D 2/2 tune Truro authors_lyric Isaac Watts authors_music C. Burney *1 Yesuslah Raja yang menang sejauh edaran surya t'rang, seputar bola dunia, menghalau g'lap selamanya. *2 Rangkaian doa dan sembah tak putus naik kepadaNya; namaNya harum dan kudus, dipuji umatNya terus. *3 Segala bangsa dunia memuliakan kasihNya; dan suara anak berseru, "Ya, Tuhan, agung namaMu!" *4 K'rajaanNya penuh berkat; terhibur orang yang penat, tawanan dosa bebaslah, ditinggikanNya yang rendah. *5 Dalam terang kuasaNya kutukan maut terhapuslah; turunan Adam diberi warisan baru tak terp'ri. *6 Mahluk semua, bangkitlah memuji Raja semesta! Malaikat pun bernyanyilah dan bumi pun ikut bergema. === code 270 title Agungkan Kuasa NamaNya title_original All hail the power of Jesus’ name 1=G 4/4 tune Coronation authors_lyric Edward Perronet authors_music Oliver Holden *1 Agungkan kuasa namaNya; malaikat bersujud! Nobatkan Raja mulia dan puji Tuhanmu! Nobatkan Raja mulia dan puji Yesus, Tuhanmu! *2 Hai bintang-bintang fajar t'rang, bersoraklah terus! Agungkan Dia yang menang dan puji Tuhanmu! Agungkan Dia yang menang dan puji, Yesus, Tuhanmu! *3 Kaum Israel pilihanNya, dosamu ditebus! Mesiasmu terimalah dan puji, Tuhanmu! Mesiasmu terimalah dan puji, Yesus, Tuhanmu! *4 Jemaat yang tak melupakan derita Penebus, b'ri hormat di hadiratNya dan puji, Tuhanmu! b'ri hormat di hadiratNya dan puji, Yesus, Tuhanmu! *5 Yang mati kar'na namaNya, hai martir yang kudus, di dalam salib bermegah dan puji, Tuhanmu! di dalam salib bermegah dan puji, Yesus, Tuhanmu! *6 Hai waris KerajaanNya, agungkan Putra Daud! Allahmulah permuliakanlah dan puji, Tuhanmu! Allahmulah permuliakanlah dan puji, Yesus, Tuhanmu! *7 Hai bangsa-bangsa dunia, sekarang bertelut; akui KerajaanNya dan puji, Tuhanmu! akui KerajaanNya dan puji, Yesus, Tuhanmu! *8 Kiranya kita k'lak serta di sana bersujud. Hai ikut, alam semesta, dan puji, Tuhanmu! Hai ikut, alam semesta, dan puji, Yesus, Tuhanmu! Amen === code 271 title Bangkitlah Tuhan yang Benar 1=F 3/4 tune Richmond authors_music Thomas Hawels *1 Bangkitlah Tuhan yang benar, Putuslah rantai maut Di bumi s’kalian soraklah, dan sorga menyambut *2 S’lamatlah hari yang Tuhan, tinggalkan kuburan Dan orang yang dis’lamatkan tentu dihiburkan *3 Kepada yang men’rimaNya bertobat dan sesal Dib’ri Tuhan hidup baru dan harapan kekal *4 Kasih Tuhan telah menang. Kubur tak berkuasa Yang mati didalam Tuhan bangkitlah semua === code 272 title Dimalam yang Gelap title_original Low in the grave he lay 1=G 4/4 tune Christ Arose authors_lyric Robert Lowry authors_music Robert Lowry *1 Dimalam yang gelap menanti merekah fajar terang Bangkitlah Dia megah kuasa iblis patah menyerah Alam maut sudah dikalahkanNya Ia hidup dan berkuasa slamanya T’lah menang t’lah menang! Kristus bangkit dan menang *2 Dan sia-sialah kubur dijaga, pun tiada gunanya batu besar Bangkitlah Dia megah kuasa iblis patah menyerah Alam maut sudah dikalahkanNya Ia hidup dan berkuasa slamanya T’lah menang t’lah menang! Kristus bangkit dan menang *3 Maut dan iblispun tidak berdaya menahan Tuhanku, sang Penebus Bangkitlah Dia megah kuasa iblis patah menyerah Alam maut sudah dikalahkanNya Ia hidup dan berkuasa slamanya T’lah menang t’lah menang! Kristus bangkit dan menang === code 273 title Ya Hari Kebangkitan title_original The day of ressurection 1=D 4/4 tune Lancashire authors_lyric John of Damascus authors_music Henry Smart *1 Ya hari kebangkitan! Hai bumi kabarkan Inilah Paskah Allah, Paskah kesukaan Yesus telah membawa dari kematian Dari dunia fana kehidupan kekal *2 Hai domba dikorbankan, Engkaulah yang menang Kuasa kubur t’lah hilang dan maut digoyangkan Engkau sudah bangkit dan naik ke tempatmu Segala isi sorga nyanyi dengan merdu *3 Jadikan kami suci agar kami mampu Memandang Tuhan mulia di t’rang kebangkitan Di seb’lah kanan Allah bertahta disorga Mendengar suaraNya kami nyanyi serta. Amen === code 274 title Berikan Mahkota pada Domba Raja title_original Crown him with many crowns 1=Dis 4/4 tune Diademata authors_lyric Matthew Bridge authors_music George J. Elvey *1 Brikan mahkota pada domba Raja Dengarlah lagu, disorga bergema bunyinya Bangkitlah jiwaku muliakan Tuhanmu Dia yang mati bagimu sambutlah Rajamu *2 Raja kehidupan bukakan kuburan Bangkit dalam kemenangan membri kehidupan Kami menyanyikan Engkau kebangkitan Hidup kekal diciptakan dan maut dimusnahkan *3 Raja kedamaian musnahkanlah perang Berkuasalah didunia penyegar yang resah HarumMu semerbak bagai bunga indah Tuhan, Raja sekalian selama-lamanya *4 Raja Maha Kasih trima sembah kami Duri atas kepalaMu jadi muliaMu Hormat kepadaMu yang mati bagiku Anugerah kasih Tuhan kupuji selamanya. Amen === code 275 title Kristus Tuhan Mulia title_original Christ, whose glory 1=D 4/4 tune Ratisbon authors_lyric Charles Wesley authors_music J. G. Werner’s Choralbuch *1 Kristus Tuhan mulia, Engkaulah Terang benar Kebenaran terbitlah menang atas bayang g’lap Biarlah fajar terang terbit dalam hatiku *2 Kalau tidak sertaMu pagi pun g’lap dan redup Kesusahan bagiku hingga lihat rahmatMu Sampai cahaya Engkau b’ri terang dan hidup dihati *3 Marilah ya Trang Allah masuk dalam hatiku Hancurkan g’lap dan dosa kuatkan percayaku Nyatakanlah diriMu hingga hidup sempurna. Amen === code 276 title Segala Kemuliaan BagiMu title_original All glory, laud, and honor 1=G 4/4 tune St. Theodulph authors_lyric Theodulp of Orleans authors_music Melchior Teschner *1 Segala kemuliaan bagiMu, Penebus! Pun suara anak-anak memuji Dikau t'rus. "Hosana, Raja kami! Hosana, Anak Daud! Utusan Tuhan Allah, mubaraklah Engkau!" *2 Segala kemuliaan bagiMu, Penebus! Pun suara anak-anak memuji Dikau t'rus. Malaikat dalam sorga memuji namaMu; Segala yang tercipta menyambut kuasaMu. *3 Segala kemuliaan bagiMu, Penebus! Pun suara anak-anak memuji Dikau t'rus. Kaum Israel dahulu menghias jalanMu; Pun kami mengelukan namaMu yang kudus. *4 Segala kemuliaan bagiMu, Penebus! Pun suara anak-anak memuji Dikau t'rus. Seb'lum Engkau sengsara, pujian bergema; Sekarang kami puji Kau dalam t'rang baka. *5 Segala kemuliaan bagiMu, Penebus! Pun suara anak-anak memuji Dikau t'rus. Dahulu dan sekarang Engkau terpujilah, Ya Raja Maha murah, Pemb'ri anugerah. === code 277 title Puji Yesus title_original Praise Him! praise Him! 1=Gis 6/8 authors_lyric F. J. Crosby authors_music Chester G. Allen *1 Puji Yesus! Pujilah Juruselamat! Langit, bumi, maklumkan kasihNya! Haleluya! Nyanyilah, para malaikat: kuasa, hormat b'rilah kepadaNya. Selamanya Yesus Gembala kita, siang malam kita didukungNya. Puji Dia! B'ritakan keagunganNya! Puji Dia! Mari Bernyanyilah! *2 Puji Yesus! Pujilah Juruselamat! Pada salib dosa dihapusNya. Gunung Batu dan Pengharapan Abadi dinyatakan di Bukit Golgota. Haleluya! Hilanglah dukacita oleh kuasa kasih setiaNya. Puji Dia! B'ritakan keagunganNya! Puji Dia! Mari bernyanyilah! *3 Puji Yesus! Pujilah Juruselamat! Hosiana! Soraknya bergema. K'rajaanNya untuk selama-lamanya: Yesus Kristus Raja, Nabi, Imam. Ia datang: Raja segala alam; kuasa, hormat hanya kepadaNya. Dia! B'ritakan keagunganNya! Puji Dia! Mari bernyanyilah! === code 278 title Masyurkan RajaMu title_original Rejoice, the Lord is King 1=D 4/4 tune Darwall’s 148th authors_lyric Charles Wesley authors_music John Darwall *1 Masyurkan RajaMu Allah Maha Besar Ucapkan syukurmu, bernyayi bergemar Suaramu dan hatimu berpadu ‘muji Tuhanmu *2 Tuhanmu Penebus yang melepaskanmu Memb’rikan darahNya pembasuh dosamu Suaramu dan hatimu berpadu ‘muji Tuhanmu *3 Buana langitpun dibawah kuasaNya Kunci neraka, maut, dib’rikan padaNya Suaramu dan hatimu berpadu ‘muji Tuhanmu *4 Dimuka takhtaNya semua bertelut musuhNya menyembah tersungkur bersujud Suaramu dan hatimu berpadu ‘muji Tuhanmu *5 Nantikan bersyukur Sang Hakim semesta Yang datang menjemput semua hambaNya Suaramu dan hatimu berpadu ‘muji Tuhanmu. Amen === code 279 title Hai Mari Sembah title_original O worship the king 1=A 3/4 tune Lyons authors_lyric Robert Grant authors_music Johann Michael Haydn *1 Hai mari sembah Yang Maha besar, Nyanyian syukur dengan bergemar. Perisai umatNya, Yang Maha esa, Mulia namaNya, takhtaNya megah *2 Hai masyhurkanlah keagunganNya; cahaya terang itu jubahNya. Gemuruh suaraNya di awan kelam; Berjalanlah Dia di badai kencang. *3 Buana penuh mujizat ajaib, ya Khalik, Engkau membuatnya baik. Engkau memisahkan daratan dan laut Dengan kuasa firman: besarlah Engkau! *4 PengasuhanMu betapa megah: udara dan t'rang menyatakannya, embun bertetesan dan hutan sejuk, lembah maupun bukit cermin kasihMu! *5 UmatMu lemah dan dari debu, tetap memegang janjiMu teguh. Kasih setiaMu berlimpah terus, Ya Khalik, Pembela dan Kawan kudus! *6 Ya Mahabesar, kekal kasihMu; malaikat memb'ri pujian merdu, pun kami, mahlukMu kecil dan lemah, mengangkat pujian serta menyembah. === code 280 title Ku Tahu Penebusku Hidup title_original I know that my Reedemer lives 1=D 2/2 tune Truro authors_lyric Samuel Medley authors_music T. William’s Psalmodis Evangelica *1 Kutahu Penebusku hidup. Sangatlah sukacitaku Yesus hidup selamanya. Dia hidup selamanya *2 Hidup yang memberkatiku. Hidup dan berdoa bagiku Dikenyangkan hati lapar, dibuangkan s’gala susah *3 Hidup yang b’riku bernafas. Hidup yang kalahkan maut Hidup yang menyediakan. Keselamatan bagiku *4 Hidup muliakan namaMu. Hidup bagi Jurus’lamatku Kesukaan dan syukurku. Kutahu Penebusku hidup. Amen ==== code 281 title Karna Jemaat title_original For all the saints 1=G 4/4 tune Sine Nomine authors_lyric William W. How authors_music R. Vaughan Williams *1 Kar'na jemaat di sorga mulia, yang t'lah bersaksi dalam dunia, namaMu, Yesus, dimuliakanlah! Haleluya, Haleluya! *2 Kaulah tempat mereka berteduh, Kaulah Panglima laskar yang kudus. Engkau Terang di malam yang sendu. Haleluya, Haleluya! *3 Jadikan kami juga beriman bagai umatMu yang telah menang demi mahkota jaya cemerlang. Haleluya, Haleluya! *4 Indah benar serikat yang kudus: kita lemah, mereka jaya t'rus, tetapi satu dalam Penebus. Haleluya, Haleluya! *5 Walau perang semakin menggegar, nyanyian jaya sayup terdengar; kembali tabah hati yang gentar. Haleluya, Haleluya! *6 Teja emas kemilau di senja, tanda sentosa bagi yang lelah: perlambang firdaus yang sejahtera. Haleluya, Haleluya! *7 Terbitlah fajar yang lebih cerlang: bangkitlah laskar di dalam terang. Menyambut Yesus, Raja Pemenang. Haleluya, Haleluya! *8 Segala bangsa yang t'lah ditebus masuk ke Sion sambil bersyukur, memuji Bapa, Putra, Roh kudus. Haleluya, Haleluya! === code 282 title Pimpin O Raja Kekal title_original Lead on, o King eternal 1=Cis 4/4 tune Lancanshire authors_lyric Ernest W. Shurtleff authors_music Henry Smart *1 Pimpin, O Raja Kekal, tentraMu pimpinlah Mulai saat ini musuh dikalahkan Sudah kami sedia oleh anugrahMu Dan s’karang kami hendak berp’rang besertaMu *2 Raja kekal, pimpinlah sehingga habis p’rang Dan dosa dikalahkan, perdamaian datang Bukan dengan senjata atau bunyi gendang Melainkan dengan kasih k’rajaanMu datang *3 Raja kekal, pimpinlah! Kami turut serta Bergembiralah kami dalam t’rang cahayaMu SalibMu lambing kami sinarnya berkilat Yang menang bermahkota, Pimpin Allah kodrat. Amen === code 283 title Juruslamat Trang Jiwaku title_original Sun of my soul 1=F 3/4 tune Hursley authors_lyric Sun of my soul authors_music Katholisches Gesangbuch *1 Jurus’lamat Trang jiwaku. Tak lagi g’lap di dalamMu Jangan Kau disembunyikan dari pandangan umatMu *2 Dan bila air mataku genangi tempat tidurku B’ri kesegaran padaku didalam Jurus’lamatku *3 Selalu dekatMu Tuhan. TanpaMu ku tak mau hidup Ditengah malam yang g’lap tanpa Tuhan aku takut *4 Tuhan, berkatilah daku di dalam jalan hidupku Sehingga oleh kasihMu ku sentosa di dalamMu. Amen === code 284 title Ku Puji Hu title_original All prart to thee, my god 1=G 4/4 tune Tallis’ Canon authors_lyric Thomas Ken authors_music Thomas Tallis *1 Ku puji Hu s’karang Tuhan, sebab berkat pada siang Pliharakanlah, ya Tuhan, sayapMulah perlindungan *2 Ampunkan kami, ya Tuhan, atas dosa sekalian Agar ku tidurlah lelap dalam keheningan malam *3 Bri suka dalam hidupku, gentar hilanglah dariku Sertai, Tuhanku s’lalu agar ku bangkit denganMu *4 Bri pengharapan, ya Tuhan, bri jiwaku tentram tenang Dan pagi bila ku jaga melayaniMu, ya, Bapa *5 Kepada Allah b’ri puji, serta kepada Almaseh Serta kepada Roh Kudus, berkuasa dan berkasihan. Amen === code 285 title Haripun Berlalu title_original Now the day is over 1=A 4/4 tune Merrial authors_lyric Sabine Baring-Gould authors_music Joseph Barnby *1 Hari pun berlalu, malam mendekat; bayang senjakala makin menggelap. *2 Yesus, b'rilah damai bagi yang lelah biar kami tidur di berkatMu lah. *3 Biar tiap anak yakin Kau serta Kau menjaga dia dan sesamanya. *4 Suruhlah malaikat melindungiku di sepanjang malam aman dan teduh *5 Bila pagi datang, aku bangunlah melayani Dikau tanpa bercela. === code 286 title Ya Tuhan title_original The day Thou gavest, Lord 1=Gis tune St. Clement authors_lyric John Ellerton authors_music C. C. Scholefield *1 Ya Tuhan, hari t'lah berakhir, Kau ganti malam yang teduh; pujian pagi kami ganti pujian malam bagiMu. *2 Syukur! GerejaMu berjaga menurut jam gilirannya, tetap umatMu beribadah seputar bola dunia. *3 Berurut pulau dan benua menyambut fajar yang cerah, tak putus umatMu semua bersilih-ganti menyembah. *4 Di sini hari sudah lalu, di sana pagi merekah: selalu oleh suara baru karyaMu dimuliakanlah! *5 Sedangkan kuasa dunia goncang, kekal, ya Tuhan, takhtaMu; akhirnya bangsa-bangsa datang menyambut KerajaanMu. === code 287 title Matahari Terbenam title_original Day is dying in the west 1=G 6/4 tune Chautauqua authors_lyric Mary Lathbury authors_music William F. Shervin *1 Matahari terbenam, malam b’ri perhentian Kami hendak berhenti berlutut dan bernyanyi pada Tuhan *ref Suci, suci, suci, Maha Tuhan Sorga bumi memuji Karna Tuhan yg kekal, Maha besar. *2 Bapa yang berberkasihan, yang membri hidup sekalian Tuhan kumpulkan kami, yang Tuhan s’lalu cari, Tuhan dekat === code 288 title Di Tengah Malam yang Cerah 1=Ais 6/8 *1 Ditengah malam yang cerah terdengar nyanyian Suara malak yang merdu menaikkan pujian “Sejaht’ra, damai, dan terang diatas dunia!” Manusia kagum mendengar lagunya menggema *2 Hai kamu s’kalian yang lelah dan yang menanggung b’rat Dengar Kabar Kesukaan, Penghibur yang penat Camkanlah suara malaikat, hai hati yang rawan Lahirlah sudah Almasih, pembri pengharapan *3 Almasih pasti jayalah di masa yang depan Dan damai oleh nabi pun telah diramalkan Ketika Kristus k’lak datang, dengan kemuliaan Seluruh dunia sujud menaikkan pujian === code 289 title Kami Menengadah title_original Once more we come before our God 1=G 3/4 tune St. Agnes authors_lyric J. Hart authors_music John B. Dykes *1 Kami menengadah Tuhan, pintakan berkatMu Kini kamimengharapkan dengan hati penuh *2 Bapa dalam nama Yesus, berikanlah RohMu Supaya hati kamipun dengar suaraMu *3 Kami mau t’rima firmanMu, dengan sungguh hati Tambahkan kasihMu, Tuhan, sempurnakan kami *4 Sempurnakan kami Tuhan, di dalam diriMu Supaya yang di taburkan, berbuah bagiMu. Amen === code 290 title Tuhan Allah Beserta Engkau title_original God be with you till we meet again 1=Cis 4/4 tune God be with you authors_lyric Jeremiah E. Rankin authors_music William G. Tommer *1 Tuhan Allah tetap sertamu. Hikmat Tuhan memimpinmu Dan kasihNya besertamu. Sampai nanti kita bertemu *ref Sampai bertemu, bertemu, sampai nanti kita bertemu Sampai bertemu, bertemu, Tuhan Allah tetap sertamu *2 Tuhan Allah tetap sertamu. Sayapnya menaungimu Diberkatkan rezekimu. Sampai nanti kita bertemu *3 Tuhan Allah tetap sertamu. Bila bah’ya mengancammu Dan tanganNya memegangmu. Sampai nanti kita bertemu *4 Tuhan Allah tetap sertamu. Dan kasihNya menjagamu Dalam maut besertamu. Sampai nanti kita bertemu === code 291 title Tuhan Maha Besar 1=G 3/4 tune Italian authors_music Felice de Giardini *1 Tuhan Maha Besar, peliharakanlah Negri kami serta pemimpinnya skalian rakyatnya Bimbinglah selalu dalam kasih *2 Jauhkan bahaya, penyakit dan bala B’rilah damai, Tuhan Maha Kodrat, Tuhan pemb’ri s’lamat Jangan musuh dekat, Tuhan hambat *3 B’rikan kebebasan dan kemerdekaan B’rikan suka, derita jauhkan, hapus kebodohan Dan duniapun tentram seperti sorga. Amen === code 292 title Allah Maha Kuasa title_original God the Omnipotent! 1=D 4/4 tune Russian Hymn authors_lyric Henry F. Chorly authors_music Alexis F. Lvov *1 Allah Maha Kuasa, yang menjadikan guruh suaraMu kilat pedangMu Kasihani kami dari takhtaMu pada masa kini bri damai *2 Allah Maha Kasih, set’lah dunia menistakan kasih dan firmanMu Janganlah bumi dikenakan kutuk pada masa kini bri damai *3 Allah Maha Besar, ditolak orang namun firmanMu s’lamanya tetap Keampunan ada padaMu Tuhan pada masa kini b’ri damai *4 Karena itulah kami bersyukur memujiMu yang slamatkan kami Kami bernyanyi padaMu ya Tuhan, bersama-sama puji Tuhan. Amen === code 293 title Tuhan Pencipta Semesta title_original O Lord of heaven and earth and sea 1=F 3/4 tune Oldbridge authors_lyric Christopher Wordsworth authors_music Robert N. Quaile *1 Tuhan, Pencipta semesta, Kaulah Yang Maha mulia Sungguh besar karunia yang Kau beri *2 KasihMu nyata terjelma di sinar surya yang cerah Disawah dan tuaiannya yang Kau beri *3 Puji syukur terimalah atas berkat anugerah Di rumah yang sejahtera yang Kau beri *4 Kau merelakan PutraMu supaya dunia ditebus denganNya kurnia penuh tlah Kau beri *5 Kau mencurahkan Roh Kudus dengan segala yang perlu Hidup kuasa kasihMu Engkau beri *6 Tidak berbalas kurnia ampunan dosa dunia Dan pengharapanyang baka yang Kau beri *7 Hilanglah harta yang fana yang kami cari hanyalah Harta sorgawiyang baka yang Kau beri *8 Pembrian kami slamanya dari tanganMu asalnya Yang Kau terima itulah yang Kau beri *9 Terima hormat dan sembah, terima hidup dan kerja Serta sekalian harta yang Kau beri. Amen === code 294 title Suara Yesus Kudengar title_original I heard the voice of Jesus say 1=G 6/4 tune Vox Dilecti authors_lyric Horatius Bonar authors_music John B. Dykes *1 Tuhan, Pencipta semesta, Kaulah Yang Mahamulia; sungguh besar karunia yang Kauberi. *2 KasihMu nyata terjelma di sinar surya yang cerah, di sawah dan tuaiannya yang Kauberi. *3 Puji syukur terimalah atas berkat anugerah di rumah yang sejahtera yang Kauberi. *4 Kau merelakan Put'raMu, supaya dunia ditebus; denganNya kurnia penuh t'lah Kuberi. *5 Kau mencurahkan Roh Kudus dengan segala yang perlu: hidup, kuasa, kasihMu Engkau beri. *6 Tidak terbalas kurnia, ampunan dosa dunia dan pengharapan yang baka yang Kauberi. *7 Hilanglah harta yang fana; yang kami cari hanyalah harta sorgawi yang baka yang Kauberi. *8 Pemb'rian kami s'lamanya dari tanganMu asalnya; yang Kauterima itulah yang Kauberi. *9 Terima hormat dan sembah terima hidup dan kerja Serta sekalian harta yang Kau beri. Amen === code 295 title Jiwaku Pujilah Allah title_original O bless the Lord, my soul! 1=G 4/4 tune St. Thomas authors_lyric Isaac Watts authors_music william’s Psalmody *1 Jiwaku pujilah Allah yang mulia Biar semua kuasamu memuji namaNya. *2 Keampunan dosa Datang dari Tuhan Dia sembuhkan badanmu dan peliharakan *3 Tuhan yg b’ri kenyang, kepada yang miskin Kepada yg menderita, sentosa Tuhan b’ri *4 Perbuatan Tuhan, yang ajaib mulia Ditunjukkan dengan kuasa kepada dunia *5 Tapi bagi Anak, yng dikasihiNya Tuhan menyatakan rahmat dan kebenaranNya *6 Pujilah namaNya, sehari-harian Hai jiwaku puji Tuhan, Dia berkasihan. Amen === code 296 title Ajarlah Kami Berdoa title_original Lord, teach us how to pray 1=G 6/4 tune Ballema authors_lyric James Montgomery authors_music F. H. Barthelemon *1 Ajarlah kami berdoa dengan takut Tuhan Meski hina di mataMu Tuhan b’ri ampunan *2 Jika kami tak berdoa, hidup tak berkuasa Dan bila kami berdoa, Tuhan tolong kami *3 B’rikan kerendahan hati, penyesalan kudus Beriman kamimendengar suaraMu, Tuhan *4 Karna korbanMu di salib yng menebus dosa Ku harap sertaku pandang Engkau Kristus saja *5 Ku bersabar dan berjaga dalam pencobaan Brani trus percayalah jalan dalam iman *06 Biarlah kehendakMu pun terjadilah Demi Bapa, Anak dan Roh kami pun berdoa. Amen === code 297 title Tabib yang Agung 1=Dis 6/8 *1 Yesuslah Tabib yang Agung, penuh belas kasihan Menghibur hati yang murung, serta jiwa yang rawan *ref Sungguh indah namaNya! Sungguh dalam kasihNya Hai, dengarkan suaraNya, Suara Yesus Kristus *2 Dosamu t’lah diampuni, dengan pengorbananNya Mahkota ‘kan kau miliki, di dalam surge baka *3 Pujilah Domba yang kudus, penanggung dosa dunia Kukasihi akan Penebus, beriman kepadaNya === code 298 title Sang Rajalah Gembalaku 1=G 2/2 authors_lyric HENRY W. BAKEB authors_music JOHN B. DYKES *1 Sang Rajalah gembalaku yang baik dan Penyayang. Tak kurang aku apapun selama 'ku milikNya. *2 Ke sumber air yang tenang, ke padang rumput subur selalu 'ku dibimbingNya dan jiwaku terhibur. *3 Di kala aku tersesat, olehNya 'ku dicari; di dalam kasih dan rahmat dibawa 'ku kembali. *4 Di bayang maut yang gelap tiada aku takut. Engkau bersamaku tetap; salibMu yang memandu. *5 Engkau hidangkan bagiku karunia Roh berlimpah; kudapat dalam kasihMu segala sukacita. *6 Sepanjang jalan hidupku kebaikanMu sertaku; kekal 'ku mau memujiMu di rumahMu, Tuhanku. === code 299 title Ceritakanlah title_original Tell me the stories of Jesus 1=G 6/8 tune Stories of Jesus authors_lyric William H. Parker authors_music Frederich A. Challinor *1 Ceritakanlah hal Yesus yang kusuka Hal yang hendak ku bertanya kepadaNya Cerita Yesus dan kasihNya Perbuatan Yesus, c’ritakanlah *2 Tentang kanak-kanak juga ku mau dengar Jika ku terima berkat ku bahagia Cerita indah kata manis “Mari trimalah kau sambutlah” *3 Kanak-kanak ikut Dia berjalanlah Kibarkanlah daun palma dan nyanyilah: “Hosiana anak Daud!” Ku juga sorak: “Raja, Tuhan!” Amen. === code 300 title Aku Suka title_original I love to hear the story 1=G 4/4 tune Angel’s story authors_lyric Emily H. Miller authors_music A. H. Mann *1 Aku suka dengarkan berita kaum sorga Tentang Raja Mulia yang turun ke dunia Aku jahat dan lemah, tetapi aku tahu Demi kasihMu Yesus turun s’lamatkanku *2 Yesus menjadi anak sama sepertiku Membri contoh yang baik yang murni dan kudus JejakNya ku ikuti, hidupnya kuturut Tuhanku mengasihi, aku kasihiMu *3 Kunyanyikan kasihNya dengan lagu merdu Meski ku b’lum melihat, Tuhan memndengarku Tuhan telah berjanji aku dikasihi Akupun mengasihi Tuhanku yang kasih. Amen === code 301 title Setahun Lagi Tiba title_original Another year is dawning 1=Dis 4/4 tune Bremen authors_lyric Frances R. Havergal authors_music Melchior Vulius *1 Setahun lagi tiba, ya Yesus, kurindu Apapun ku lakukan bersama Tuhanku *2 Setahun penuh rahmat kar’na setiaMu Setahun kesukaan mukamu bersinar *3 Setahun kemajuan setahun pujian Setahun denganTuhan, gembira hatiku *4 Setahun melayani menyaksikan kasih Setahun pergumulan bersama Tuhanku *5 Setahun lagi tiba, ya Tuhan kurindu Di bumi dan di sorga selalu bagiMu. Amen === code 302 title Alangkah Indahnya title_original Blest be the tie that binds 1=F 3/4 tune Dennis authors_lyric John Fawcett authors_music Johann G. Nageli *1 Alangkah indahnya serikat beriman, cerminan kasih Tuhannya di dalam sorga t'rang. *2 Baik suka, baik keluh berpadu berserah; segala doa bertemu di takhta rahmatNya. *3 Sengsara dan beban 'kan ringan rasanya, sebab saudara seiman memikulnya serta. *4 Kendati sebentar berpisah tersedu, di dalam Kristus kita k'lak kembali bertemu! === code 303 title Hidupku dan Hatiku title_original Savior, while my heart is tender 1=G 4/4 tune Stuttgart authors_lyric John Burton authors_music Psalmodia Sacra *1 Hidupku dan hatiku pun, ku serahkan padaMu Segalanya kusembahkan jadi milikMu, Tuhan *2 Skarang, Tuhan, terimalah, ku menjadi hambaMu Dan hidupku yang setia, penuh dengan kasihMu *3 Suruh aku sesukaMu, Tuhan, pimpin jalanku RahmatMu meyertaiku, kupatuhi printahMu. Amen === code 304 title Yesus, Brilah Berkat title_original Savior, breathe an evening blessing 1=G 4/4 tune Stuttgart authors_lyric James Edmeston authors_music James Edmeston *1 Yesus, brilah berkat malam, tubuh kan kubaringkan Kami lemah, kami lelah, Tuhan bri keampunan *2 Meski dunia penuh bah’ya, anak panah pun dekat Engkau dekat kami, Tuhan, sertaMu kami s’lamat *3 Meski malam g’lap dan susah, kami tetap Kau jaga Engkau tidak pernah lelah dan tidakpun terlelap *4 Jika maut sudah hampir, bahkan malampun dekat Tuhanku biarkan kami bersamaMu di sorga. Amin === code 305 title Kini Berakhirlah title_original The strife is o’er, the battle done 1=Dis 3/4 tune Victory authors_lyric Njanjian Latin authors_music Giovanni P. Da palestrina *1 Kini berakhirlah perang; sambutlah Dia yang menang Dengan pujian cemerlang: Haleluya! *2 Kuasa maut menyerah: Kristus telah menumpasnya. Hai umat Tuhan, soraklah: Haleluya! *3 Berakhir hari yang sedih; Yang Bangkit patut diberi hormat dan puji tak henti: Haleluya! *4 Benteng neraka direjang, gapura sorga terbentang. Pujilah Kristus yang menang: Haleluya! *5 Ya Tuhan, oleh salibMu Engkau hidupkan umatMu; Maha mulia namaMu! Haleluya! === code 306 title Yesus Sayang Padaku title_original Jesus loves me! this I know 1=Dis 2/4 tune Jesus loves me authors_lyric Anna Warner authors_music W. B. Bradbury *1 Yesus sayang padaku; Alkitab mengajarku. Aku ini milikNya, Walaupun kecil, lemah, *ref Yesus Tuhanku sayang padaku; Itu firmanNya di dalam Alkitab. *2 Yesus sayang padaku, Ia mati bagiku; dosaku dihapusNya, sorga pun terbukalah. *3 Yesus sayang padaku, waktu sakit badanku aku ditungguiNya dari sorga mulia. *4 Yesus sayang padaku, dan tetap bersamaku; nanti 'ku bersamaNya tinggal dalam rumahNya. === code 307 title Semua Elok dan Indah title_original All things bright and beautiful 1=Gis 2/2 tune Royal Oak authors_lyric Cecil Frances Alexander authors_music 17th Century English Melody *1 Semua elok dan indah, makhluk kecil besar Semua ajaib dan pintar, Tuhan ciptakannya Tiap bunga terbuka, tiap burung nyanyi Warnanya dibuatNya, dan sayapnya kecil *2 Tiap gunung yang tinggi sungai yang mengalir Petang dan dini hari yang terangi langit Tiap bunga terbuka, tiap burung nyanyi Warnanya dibuatNya, dan sayapnya kecil *3 Mata kami yang lihat, bibir yang berita Dibri Allah berkuasa, baik penciptaNya Tiap bunga terbuka, tiap burung nyanyi Warnanya dibuatNya, dan sayapnya kecil. === code 308 title Ada Suara yang Berbunyi title_original Hark! what mean those holy voices 1=G 4/4 tune Stuttgart authors_lyric John Cawood authors_music Psalmodica Sacra *1 Ada suara yg berbunyi dari sorga datangnya Isi sorga yang bernyanyi: Haleluya puji Dia *2 Dengarlah cerita ini di serukan malaikat Hossana di tempat tinggi mulia pada Tuhan *3 B’ri damai kepada dunia dan sejahtera yg kekal Keampunan Penebusan bagi orang yg sesat *4 Yesus Kristus telah lahir Anak Allah yg mulia Imam, nabi, raja kami yg di tetapkan Allah *5 Hai s’kalian bangsa pujilah, sembah dan nyanyikanlah Dalam dunia dan di sorga muliakanlah Allah. Amen === code 309 title Berbahagia Jiwaku title_original Happy the souls to Jesus joined 1=G 6/4 tune Ballerma authors_lyric Charles Wesley authors_music F. H. Barthelemon *1 Berbahagia jiwaku yang t’lah dis’lamatkan Disatukan dengan Yesus dan mengikut Dia *2 Gereja yang telah menang bertaat padaNya Hidup di dalam pujian, pujian bagiNya *3 Di kerajaan mulia kamipun bertelut Di kerajaan anug’rah, kamipun mengikut *4 Semua orang yang patuh pada perintahMu K’lak berjumpa dengan Tuhan di dalam sorgaMu. Amen === code 310 title Serta Tuhan 1=Dis 4/4 authors_lyric HARRIET B. STOWE authors_music FELIX MENDELSSONN *1 Serta Tuhan ketika terbit fajar dan bayang malam s’kalian habislah Serta Tuhan suaraMu aku dengar. Serta Tuhan itulah terindah *2 Serta Tuhan ketika sampai siang. Lebih dekat kepadamu hampir Serta Tuhan tiada aku kuatir. Serta Tuhan itulah rinduku *3 Serta Tuhan ketika malam datang. Inilah doa yang kusembahkan Bapa berikanlah perlindunganMu dan kehadiranMu, ya Tuhanku *4 Serta Tuhan ketika pagi akhir. Bila saat jiwaku bangkitlah. Yang amat indah pada saat itu bahwa kuhidup serta Tuhanku. === code 311 title Tak Ada Lain Sandaranku 1=Cis 3/4 authors_lyric EDWARD MOTE authors_music WILLIAM B. BRADBURY *1 Tak ada lain sandaranku, hanyalah Yesus Tuhanku Semua amalku debu yang fana saja, Tuhanku Diatas Yesus, Karang Hu, ku berdiri tetap teguh Dasar yang lain rebah runtuh *2 Kasih sayang Yesus kekal, ku berteduh tak menyesal Meskipun topan mengancam, ku tak gentar akan karam Diatas Yesus, Karang Hu, ku berdiri tetap teguh Dasar yang lain rebah runtuh *3 JanjiMu tidaklah pernah berganti atau berubah KehendakMu terjadilah, itulah yang kuharapkan Diatas Yesus, Karang Hu, ku berdiri tetap teguh Dasar yang lain rebah runtuh *4 Bila nafiri menderu, ku hadir di hadapanMu Hidup yang kotor dan keji menjadilah suci bersih Diatas Yesus, Karang Hu, ku berdiri tetap teguh Dasar yang lain rebah runtuh. === code 312 title Jikalau Kebimbanganku Teduh 1=Cis 4/4 authors_lyric H. G. SPAFFORD authors_music P. P. BLISS *1 Damai dari surga turun padaku, b’ri hatiku damai teduh Meskipun gelombang mengancam daku, nyamanlah nyamanlah jiwaku Nyamanlah jiwaku, nyamanlah nyamanlah jiwaku *2 Meskipun si iblis mencobaiku tetaplah ku tabah teguh Tuhanlah yang melindungi jiwaNya, serta Tuhanku tetap teguh Nyamanlah jiwaku, nyamanlah nyamanlah jiwaku *3 Hatiku yang najis dibersihkanNya, menjadi tempat Tuhanku Ku putih bersih karena darahNya, Hai jiwaku pujilah Tuhan Nyamanlah jiwaku, nyamanlah nyamanlah jiwaku *4 Hari pengadilan seg’rakan datang jikalau genap masanya Kau datang dengan cahaya gemilang, betapa nyaman rasa jiwa Nyamanlah jiwaku, nyamanlah nyamanlah jiwaku === code 313 title Apapun Juga Menimpamu 1=Dis 6/8 authors_lyric MRS. C. D. MARTIN authors_music W.S MARTIN *1 Apapun juga menimpamu, Tuhan menjagamu. Naungan kasihNya pelindungmu, Tuhan menjagamu. *ref Tuhan menjagamu waktu tenang atau tegang, Ia menjagamu, Tuhan menjagamu. *2 Bila menanggung beban berat, Tuhan menjagamu. Masa depanmu kelam pekat? Tuhan menjagamu. *3 DipeliharaNya hidupmu; Tuhan menjagamu dan didengarkanNya doamu; Tuhan menjagamu. *4 Cobaan apa mengganggumu? Tuhan menjagamu. Buatlah Yesus sandaranmu; Dia menjagamu. === code 314 title Kehendak Tuhan Jadikanlah 1=Dis 2/2 tune Slowly 9/4 authors_lyric A. A. P. authors_music GEORGE C. STEBBINS *1 Kehendak Tuhan jadikanlah Engkau penjunan, aku tanah Bentuklah saja sesukaMu Aku menunggu dan berserah *2 Kehendak Tuhan jadikanlah Cobalah Tuhan selidikilah Sucikan daku seperti salju Depan takhtaMu ku menyembah *3 Kehendak Tuhan jadikanlah hambaMu lemah, tolong Tuhan Segala kuasa milik Tuhan Jamahlah aku ya Tuhanku *4 Kehendak Tuhan jadikanlah Peganglah daku dan pimpinlah Brikanlah RohMu kepadaku Agar kuhidup sepertiMu. Amen === code 315 title Mari Masuk 1=F 6/4 authors_lyric H. D. C. authors_music HARRY D. CLARKE *1 Mari masuk, mari masuk Masuk hatiku ya Yesus Dtang s’karang dan tinggallah Dalam hatiku, ya Yesus === code 316 title Bekerja S’lama Siang 1=F 4/4 authors_lyric ANNIE W. COSHIL authors_music LOWELL MASON *1 Bekerja dengan giat selama hari t’rang mulai di pagi cerah janganlah lengah Lihatlah matahari, bersinar tak henti Malam segera datang haripun gelap *2 Bekerja dengan giat sebentar lagi glap Bekerja bergembira, meskipun lelah Muliakan nama Tuhan, sepanjang hidupmu Sehingga kau ditrima, Yesus Tuhanku *3 Bekerja dengan giat sampai hari petang Jangan tangguhkan kerja s’lama hari trang Bekerja dengan giat dan tetap berdoa Tuhan kan bri berkatNya untuk kerja k’ras === code 317 title Ucapan Mulutku 1=F 4/4 *1 Ucapan mulutku dan renungan hatiku Biarlah berkenan kepada Tuhan Gunung batuku, Penebusku. Amin === code 318 title Haleluya 1=G 4/4 *1 Haleluya, Haleluya, Haleluya, Haleluya; Haleluya, Haleluya, Haleluya, Haleluya; *2 Puji Tuhan, Haleluya, Yesus Kristus Haleluya; puji Tuhan, Haleluya, Yesus Kristus, Haleluya. *3 Anak Allah, Haleluya, Jurus'lamat, Haleluya; Anak Allah, Haleluya, Jurus'lamat, Haleluya, *4 Sudah bangkit, Haleluya, akan datang, Haleluya; Sudah bangkit, Haleluya, akan datang, Haleluya. *5 Puji Tuhan, Yesus Kristus, Anak Allah, Jurus'lamat; Sudah bangkit, akan datang, Haleluya, Haleluya! === code 319 title Tuhan Memberkatimu 1=G 4/4 *1 Tuhan memberkatimu, Tuhan melindungi menyinarimu Membri kasih karunia Tuhan menyinarimu dengan wajahNya Memb’ri kasih karunia, karunia Damai sejaht’ra dibri Tuhanmu. Amin === code 320 title Pujilah pada Bapa 1=Dis 4/4 *1 Pujilah pada Bapa dan pada Anak serta Rohulkudus Yang dahulu kala ada, Tetap sekarang ada, Dan selamanya. Amin. Amin === code 321 title Bapa Dengar Doa Kami 1=G 4/4 *1 Bapa dengar doa kami Dan curahkan penuh berkatMu. Amin === code 322 title Tuhan, Dengarlah 1=D 4/4 *1 Tuhan dengarlah kami berdoa Berilah umatMu Berkat dan damaiMu. Amin === code 323 title Kepada Allah B’ri Puji 1=Gis 2/2 authors_lyric Thomas Ken authors_music Guil Franc *1 Kepada Allah b’ri puji serta kepada Almasih Rohulkudus muliakan, Berkuasa dan berkasihan. Amin === code 324 title Amen *1 Amen === code 325 title Amen *1 Amen === code 326 title Amen *1 Amen, A-men === code 327 title Amen *1 A - men, A - men === code 328 title Amen *1 A - men, A - men, A - men. === code 329 title Mulia Bagi Bapa 1=A 4/4 *1 Mulia bagi Bapa, bagi Anak serta Rohulkudus Dari permulaannya s’karang dan akan jadi Selama-lamanya, Amin